Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gudang Solar Ilegal Diduga Milik AKBP Achiruddin Digeledah, Ada Tangki BBM, Pertamina Buka Suara

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.COM/DEWANTORO
Personel Ditreskrimsus Polda Sumut mendatangi gudang penyimpanan solar di dekat rumah AKBP Achiruddin Hasibuan, Kamis (27/4/2023) siang. Pihak Pertamina menyatakan tangki berlogo Pertamina bukan milik perusahaan.
|
Editor: Farid Firdaus

KOMPAS.com - Kepolisian menggeledah gudang BBM ilegal yang diduga milik AKBP Achiruddin Hasibuan, Kabag Bin Ops Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut yang dicopot karena membiarkan anaknya melakukan penganiayaan.

Penggeledahan dilakukan Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Sumut di Jalan Guru Sinumba, Kecamatan Medan Helvetia, Medan, Sumatra Utara, Kamis (27/4/2023).

Diberitakan Kompas.com Jumat (28/4/2023), polisi membuka paksa gembok gudang tersebut dan menemukan beberapa tangki BBM.

Salah satu tangki besi berkapasitas 16.000 liter memiliki logo Pertamina.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gudang tersebut diduga digunakan untuk menyimpan dan mengoplos BBM jenis solar.

Selain tangki BBM, petugas juga menemukan enam tangki plastik dan selang yang diduga digunakan untuk memindahkan BBM.

Baca juga: Nilai Mutasi Capai Puluhan Miliar, Ini Alasan PPATK Blokir Rekening AKBP Achiruddin Hasibuan dan Anaknya

Penjelasan Pertamina

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengatakan, temuan tersebut masih diselidiki oleh pihak kepolisian.

"Ini yang masih diselidiki asal-usul BBM-nya dan tujuannya untuk apa," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Jumat (28/4/2023).

Selama ini, kata Irto, penjualan BBM kepada industri hanya dilakukan melalui agen resmi Pertamina.

Saat ditanya apakah AKBP Achiruddin terdaftar sebagai agen Pertamina, pihaknya enggan berkomentar.

Baca juga: Video Viral Pemotor di Kediri Beli Pertamax Rp 500, Pertamina: Meski Uang Seadanya, Tetap Beli BBM Berkualitas

Bukan dari Pertamina

Sementara itu, Area Manager Comm, Rel and CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria mengungkapkan, pihaknya tidak mengetahui penyebab tangki berlogo Pertamina itu ada di gudang BBM ilegal yang diduga milik AKBP Achiruddin.

Namun, Susanto memastikan bahwa tangki itu bukan dari Pertamina.

"Kalau lambang kan bisa di mana saja ya (dapatnya), yang jelas itu bukan dari Pertamina, intinya," kata dia, dikutip dari Kompas.com Jumat (28/4/2023).

Susanto juga menyampaikan, dirinya tidak mengetahui alur distribusi BBM jenis solar hingga berada di gudang ilegal tersebut.

Pihaknya mengaku masih menunggu penyelidikan dari polisi setempat.

"Nanti kamu akan bekerja sama dengan Polda untuk pendalaman," tandasnya.

Baca juga: Viral, Video Operator SPBU di Pekalongan Dianiaya Sejumlah Pria, Pertamina: Pelaku Tidak Membeli BBM, tapi Mau Menukar Uang Receh

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi