Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengatasi Tulang Ikan yang Tersangkut di Tenggorokan

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Shutterstock/Michaelnero
Ilustrasi ikan bakar bumbu kuning.
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Mengkonsumsi ikan banyak digemari oleh masyarakat. Namun perlu berhati-hati saat menyantap ikan, sebab ada kemungkinan duri yang tersangkut di tenggorokan. 

Duri ikan yang tersangkut di tenggorokan akan sangat mengganggu karena bisa menimbulkan rasa sakit dan tidak nyaman. 

Dikutip dari laman MedicalNewsToday, berikut ini sejumlah gejala saat seseorang mengalami ketulangan atau duri yang tersangkut di tenggorokan:

Lantas apa yang harus dilakukan jika seseorang mengalami adanya duri ikan yang tersangkut di tenggorokan?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Cara Mengeluarkan Duri Ikan yang Tersangkut di Tenggorokan

Cara mengatasi duri ikan yang tersangkut di tenggorokan

Berikut ini beberapa cara untuk menghilangkan duri ikan di tenggorokan yang bisa dilakukan sendiri di rumah:

1. Batuk dengan paksa

2. Minum sedikit cuka guna membantu memecah duri ikan dengan asam

3. Minum minuman bersoda karena gas di perut dapat membantu memecah tulang ikan

4. Minum satu sendok makan minyak zaitun untuk membantu melumasi dan membebaskan tulang atau duri ikan

5. Menelan sepotong besar pisang untuk membantu mengeluarkan tulang yang tersangkut

6. Menggunakan sepotong besar roti dan selai kacang untuk melonggarkan duri ikan

7. Rendam roti dalam air selama beberapa detik, kemudian telan dalam sepotong besar. Berat roti bisa membuat tulangnya copot.

8. Mengunyah marshmallow besar dan telan utuh, kelengketannya akan membantu melonggarkan tulang dari tenggorokan.

Jika berbagai upaya telah dilakukan dan upaya mengeluarkan tulang ikan tak juga berhasil, maka sebaiknnya seseorang menemui dokter atau penyedia layanan kesehatan.

Sebab jika tulang tetap tersangkut di tenggorokan, maka bisa mengakibatkan sejumlah komplikasi termasuk merobek kerongkongan.

Berikut ini beberapa tanda bahwa saat ketulangan Anda membutuhkan pertolongan medis:

Baca juga: 8 Cara Mengatasi Duri Ikan yang Tersangkut di Tenggorokan

 

Mencegah duri ikan tersangkut di leher

Orang dengan kondisi tertentu bisa lebih berisiko mengalami duri ikan tersangkut di tenggorokan dibandingkan orang lain

Kondisi tersebut di antaranya, tulang ikan berpotensi tersangkut pada orang yang menggunakan gigi palsu karena mereka kesulitan merasakan tulang saat mengunyah.

Selain itu, orang yang tulang ikannya tersangkut juga berisiko terjadi pada orang dewasa yang makan ikan saat sedang mabuk.

Untuk mengurangi potensi tersangkutnya tulang ikan di tenggorokan salah satu hal yang bisa dilakukan adalah membeli ikan filet dibandingkan ikan utuh.

Selain itu, selalu awasi orang-orang yang berisiko tinggi saat mereka tengah makan ikan bertulang.

Menggigit ikan dalam ukuran kecil dan memakannya secara perlahan juga membantu seseorang terhindar dari tulang ikan tersangkut di tenggorokan.

Nah, itu lah sejumlah cara untuk mengatasi duri atau tulang ikan yang tersangkut di tenggorkan. 

Baca juga: Detik-detik Warga Pandeglang Diterkam Buaya Saat Mancing Ikan di Muara

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi