Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Vovinam, Cabor Penyumbang Medali Emas Ketujuh Indonesia di SEA Games 2023

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan layar Instagram/Kemenpora
Tangkapan layar Instagram Kemenpora saat Manik Trisna Dewi Wetan berhasil mempersembahkan medali emas ketujuh untuk Indonesia dari cabang olahraga Vovinam nomor Women's Dragon Tiger Form dalam ajang SEA Games 2023 pada Sabtu (6/7/2023).
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Manik Trisna Dewi Wetan, atlet Indonesia dari cabang olahraga vovinam berhasil meraih medali emas ketujuh di SEA Games 2023.

Pencapaian perempuan asal Bali ini diumumkan melalui akun media sosial milik Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI pada Sabtu (6/5/2023).

"Emas ketujuh untuk Indonesia! Selamat kepada Manik Trisna Dewi Wetan dari cabang olahraga Vovinam yang berhasil mempersembahkan medali emas bagi Indonesia di nomor Women’s Dragon Tiger Form," tulis pengumuman tersebut.

Tidak hanya Manik Trisna Dewi Wetan, tiga medali perunggu juga disumbangkan kontingen Indonesia melalui olahraga vovinam.

Lalu, apa itu olahraga vovinam?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Kun Bokator Raih Medali Pertama Indonesia di SEA Games 2023, Apa Itu?


Vovinam

Dilansir dari situs resmi Dewan Olimpiade Asia (OCA), vovinam atau vovinam viêt-vo-dao merupakan singkatan dari "vo "yang berarti seni bela diri dan "vinam" yang berarti Vietnam.

Sementara viêt-vo-dao merupakan filosofi yang menunjukkan prinsip Yin dan Yang atau teknik lembut dan keras, berupa kemampuan fisik dan pikiran yang ada dalam olahraga ini.

Vovinam adalah olahraga bela diri asal Vietnam yang dipraktikan dengan atau tanpa senjata. Dalam pelaksanaannya, para atlet akan menggabungkan kekuatan tubuh dan pikiran untuk menghadapi lawan.

Bela diri ini menggunakan sejumlah teknik, seperti pukulan tangan dan siku, tendangan, menghindar, teknik kombinasi, dan menggunakan senjata pedang atau pisau. Para atlet akan melakukan serangan dan bertahan dalam bentuk dan pertempuran tradisional.

Vovinam pertama kali dipertandingkan dalam Asian Indoor Games pada 2009.

Baca juga: Mengenal Esport dan Bedanya dengan Gaming

Sejarah vovinam

Terciptanya olahraga vovinam tidak bisa lepas dari perjuangan rakyat Vietnam melepaskan diri dari penjajahan.

Menurut Federasi Dunia Vovinam, Nguyen Loc seorang pemuda asal Desa Huu Bang, Distrik Thach That, Provinsi Son Tay, Vietnam merupakan sosok di balik olahraga tradisional ini.

Pada abad ke-19 awal, Vietnam tengah berjuang melawan penjajahan Perancis yang telah berlangsung selama 50 tahun. Saat itu, kelompok revolusioner mendorong penduduk lokal, terutama anak muda, untuk melakukan kekerasan melawan Negara Barat tersebut.

Di saat yang sama, Perancis juga menebarkan teror, tekanan, dan tipu muslihat agar warga Vietnam tidak mendukung para pejuang dan mencegah perlawanan lebih luas.

Nguyen Loc yang pindah ke Hanoi, ibukota Vietnam, melihat peristiwa ini menghancurkan negara. Ia mengutuk penjajah tapi tidak menyukai kekerasan yang dilakukan para pejuang.

Untuk itu, Nguyen Loc tergerak mempelajari berbagai seni bela diri dari seluruh penjuru negeri.

Ia mempelajari banyak bela diri tersebut untuk menggabungkan aspek-aspek yang sesuai dengan fisik orang Vietnam, yaitu kurus tapi cepat dan fleksibel.

Akhirnya, pada 1938, Nguyen Loc berhasil menyempurnakan bela diri vovinam. Setahun kemudian, ia membuka kelas pertamanya.

Warga Vietnam terlihat antusias, salah satunya karena Perancis melarang adanya bela diri sepanjang 55 tahun terakhir.

Sejak 1940, vovinam menjadi olahraga populer yang diajarkan di seluruh Hanoi bagi semua kalangan masyarakat. Bahkan ketika negaranya sudah merdeka, para atlet vovinam ikut menjadi petugas keamanan di Ibukota.

Setelah Nguyen Loc meninggal dunia pada 29 April 1960, vovinam menjadi bela diri yang menyimbolkan budaya Vietnam. Tidak hanya di negara kelahirannya, vovinam juga populer di Eropa, Amerika, Australia, termasuk di Perancis.

Baca juga: Mengenal Dance Sport, Olahraga Dansa yang Diakui Dunia

Daftar disiplin vovinam

Vovinam memiliki dua kategori kompetisi, yaitu pertarungan dan kombinasi teknik. Bela diri ini terbagi menjadi tiga kelompok, yakni putra, putri, dan campuran.

Berikut daftar disiplin dari bela diri vovinam:

Putra
  • Pertarungan 55 kg, 60 kg, 65 kg, 70 kg
  • Pertunjukan Tunggal: Kombinasi Ngu Mon Quyen
  • Pertunjukan Ganda: Kombinasi Lagu Luyen Ma Tau
  • Pertunjukan Menyerang dengan Kaki
  • Pertunjukan Multi-Wepon (1 putra melawan 3 putra)
  • Teknik Serangan Kaki Pria
  • Formasi Lima Gerbang Pria
  • Formasi Ganda Pria Nomor 3
  • Ganda Pria Formasi Golok
  • Pertahanan Diri Pria Bersenjata
Putri
  • Perjuangan 50 kg, 55 kg
  • Pertunjukan Tunggal: Kombinasi Long-Ho Quyen
  • Pertunjukan Ganda: Kombinasi Lagu Luyen Kiem
  • Pertahanan Diri Perempuan (1 putri melawan 1 putra)
  • Pertunjukan Multi-Wepon (1 putri melawan 3 putra)
  • Formasi Pedang Ganda Wanita
  • Formasi Naga Harimau Wanita
Campuran
  • Campuran Senjata Pertahanan Diri
  • Campuran Bela Diri bagi Wanita
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi