KOMPAS.com - Final bola SEA Games 2023 dijadwalkan digelar malam ini, Selasa (16/5/2023) di National Olympic Statsium, Phnom Penh, Kamboja.
Pertandingan final itu mempertemukan timnas U22 Indonesia versus Thailand dan bakal disiarkan langsung pada pukul 19.30 WIB.
Laga ini bukan menjadi pertemuan pertama kedua tim tersebut.
Dilansir dari Kompas.com (16/5/2023), kedua tim pernah berduel puluhan kali di ajang SEA Games mulai 1979.
Baca juga: LINK Pantauan Perolehan Medali SEA Games 2023
Lalu, bagaimana prediksi final bola SEA Games 2023 hari ini?
Final bola SEA Games 2023: peluang 50 persen
Pengamat sepak bola Tanah Air, Bung Towel mengatakan bahwa final bola SEA Games 2023 bakal menjadi pertandingan yang sengit.
Pasalnya, timnas Thailand adalah lawan yang tangguh.
"Thailand lawan yang tangguh, secara reputasi Thailand kan jagonya lah di SEA Games itu," tuturnya, saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (16/5/2023).
Namun, menurut Bung Towel, bukan berarti Indonesia tidak berpeluang untuk menjadi juara. Timnas U22 Indonesia masih memiliki peluang untuk merebut medali emas SEA Games 2023.
"Kalau final dengan lawan Thailand kualitas teknisnya sama jadi peluangnya menurut saya (peluangnya) sih jadi fifty-fifty," jelas dia.
Artinya, kedua tim memiliki peluang yang sama besarnya di pertandingan final SEA Games 2023 malam nanti.
Baca juga: Tambah Medali Emas SEA Games 2023, Apa Itu Cabor PUBG Mobile?
Mentalitas juara menjadi penting
Bung Towel mengungkapkan, pertandingan final berbeda dengan pertandingan biasa.
Di pertandingan final, mentalitas pemain sangat menentukan hasil.
"Mentalitas itu bisa ambil pengaruh 60-70 persen. Jadi teknis itu bisa cuma 30-40 persen," ucapnya.
Mentalitas pemain berkaitan dengan bagaimana tim bisa mengelola ketegangan, mengelola ambisi, dan keinginan-keinginan selama di pertandingan.
Mereka yang memiliki mentalitas tersebut berpotensi besar menjadi juara.
"Saya pikir kalau ukurannya di SEA Games ini ujian sesungguhnya ada di semi final kemarin, lawannya Vietnam dan (Indonesia) sudah bisa mengatasi keluar dari tekanan adalah hal yang bagus," kata Bung Towel.
Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: SEA Games Digelar Pertama Kali
Berkaca dari pertandingan semi final bola SEA Games 2023 melawan Vietnam (13/5/2023), Indonesia mampu unggul 3-2 meskipun hanya dengan 10 pemain.
Menurut Bung Towel, capaian tersebut bisa menjadi hal baik bagi timnas U22 Indonesia.
"Ada keberuntungan yang dimiliki tim kita, itu juga hal yang bagus. Semoga itu membawa bekal kepercayaan diri, ketenangan, dan keyakinan di final," katanya lagi.
Di sisi lain mentalitas para pemain tetap akan diuji di pertandingan final SEA Games 2023 hari ini. Pasalnya, sepak bola Indonesia sudah lama tidak bergelar juara di ajang SEA Games.
Terakhir, timnas Indonesia tercatat meraih medali emas SEA Games pada 1991 di Manila, Filipina.
Baca juga: Deretan Pemain Timnas Indonesia yang Merumput di Luar Negeri
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.