KOMPAS.com - Unggahan informasi perihal adanya lowongan kerja di Ibu Kota Nusantara (IKN) ramai di media sosial.
Salah satu pengunggahnya adalah akun @ikn_id.
"Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) membuka kesempatan kepada putra dan putri terbaik bangsa dari kalangan Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk mengisi posisi sebagai Kepala Biro/Direktur di lingkungan OIKN," tulisnya.
Kendati demikian, warganet mempertanyakan perihal lowongan kerja IKN yang hanya ditujukan atau terbuka untuk ASN semata.
"Mengapa dibatasi ASN doang?" tulis akun ini.
"Lowongan lain dong min yang non pns. Pengen mengabdi di Ibukota," kata warganet lain.
Baca juga: SoftBank Mundur dari Investasi Proyek Ibu Kota Negara Nusantara
Baca juga: Makna, Arti, dan Filosofi Pohon Hayat sebagai Logo IKN
Lantas, bagaimana penjelasan dari Otorita Ibu Kota Nusantara?
Lima jabatan tinggi pratama
Saat dikonfirmasi, Sekretaris Otorita Ibu Kota Nusantara, Achmad Jaka Santos Adiwijaya membenarkan adanya lowongan kerja IKN 2023 tersebut..
"Iya betul," ujarnya kepada Kompas.com, Selasa (6/6/2023) malam.
Jaka menjelaskan, lowongan kerja di IKN dibuka untuk lima jabatan tinggi pratama yang kini tengah kosong.
Berikut lowongan kerja di IKN yang dibuka:
- Kepala Biro Sumber Daya Manusia dan Hubungan Masyarakat
- Direktur Kebudayaan, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif
- Direktur Pengembangan Ekosistem Digital
- Direktur Data dan Kecerdasan Buatan
- Direktur Sarana dan Prasarana Sosial.
Pendaftaran dibuka mulai 5-23 Juni 2023 melalui laman ikn.go.id/karier.
Terkait dengan protes warganet, Jaka menjelaskan bahwa untuk saat ini lima lowongan kerja yang dibuka adalah setara dengan jabatan tinggi pratama.
"Sesuai dengan aturan dan ketentuan, untuk jabatan tinggi pratama, diisi oleh pegawai negeri sipil (PNS)," terangnya.
Baca juga: Tentang Ibu Kota Baru, Mengapa Harus Pindah?
Syarat lowongan kerja IKN 2023
Dikutip dari Surat Pengumuman Nomor P.015/Otorita IKN/VI/2023, berikut syarat lowongan kerja IKN 2023:
- Berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS)
- Pendidikan paling rendah S1 atau D-IV, diutamakan dengan latar belakang pendidikan S2
- Diutamakan bagi yang telah lulus Diklat Kepemimpinan Tingkat II
- Memiliki Kompetensi Teknis, Kompetensi Manajerial, dan Kompetensi Sosial Kultural sesuai Standar Kompetensi Jabatan yang ditetapkan
- Memiliki pengalaman jabatan dalam bidang tugas yang terkait dengan jabatan yang akan diduduki secara kumulatif paling singkat 5 tahun
- Pelamar adalah pejabat yang sedang atau pernah menduduki Jabatan administrator atau jabatan fungsional jenjang ahli madya paling singkat 2 tahun atau jabatan pimpinan tinggi pratama
- Memiliki rekam jejak jabatan, integritas, dan moralitas yang baik
- Usia paling tinggi 56 tahun pada saat pendaftaran
- Sehat jasmani dan rohani
- Mendapat persetujuan/rekomendasi dari Pejabat Pembina Kepegawaian atau Pejabat Pimpinan Tinggi Madya yang bertanggung jawab di bidang administrasi kepegawaian
- Tidak pernah dijatuhi hukuman disiplin tingkat sedang dan/atau berat dalam kurun waktu 3 tahun terakhir, serta tidak sedang menjalani hukuman disiplin/tidak dalam proses pemeriksaan pelanggaran disiplin sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan
- Telah menyerahkan SPT tahunan dalam 2 tahun terakhir
- Penilaian Prestasi Kerja paling kurang bernilai baik dalam 2 tahun terakhir
- Memiliki pangkat paling rendah Pembina Tingkat I (IV/b)
- Pelamar perempuan dianjurkan untuk mendaftar
- Pelamar hanya diperkenankan untuk melamar satu posisi jabatan.
Baca juga: Tentang Ibu Kota Baru dan Para Calon Pemimpinnya...
Jadwal pendaftaran lowongan kerja IKN 2023
Adapun jadwal pendaftaran lowongan kerja IKN adalah sebagai berikut:
- 5-23 Juni 2023: Pendaftaran secara online
- 5-28 Juni 2023: Pemeriksaan dan seleksi administrasi
- 3 Juni 2023: Pengumuman hasil seleksi administrasi
- 5 Juli 2023: Seleksi menulis makalah
- 11 Juli 2023: Uji kompetensi
- 21 Juni 2023: Pengumuman hasil uji kompetensi
- 25-26 Juli 2023: Wawancara
- 31 Juli 2023: Pengumuman hasil seleksi.
Informasi pendaftaran lowongan kerja IKN 2023
Pendaftaran lowongan kerja IKN 2023 dibuka mulai 5-23 Juni 2023.
Pendaftaran resmi ditutup pada 23 Juni 2023 pukul 23.59 WIB.
Masing-masing lamaran pendaftaran dikirimkan melalui alamat email berikut:
- Kepala Biro Sumber Daya Manusia dan Hubungan Masyarakat
Email: rek.sdmhumas@ikn.go.id
- Direktur Kebudayaan, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif
Email: rek.kebparenkraf@ikn.go.id
- Direktur Pengembangan Ekosistem Digital
Email: rek.pedigital@ikn.go.id
- Direktur Data dan Kecerdasan Buatan
Email: rek.datakb@ikn.go.id
- Direktur Sarana Prasarana Sosial
Email: rek.spsosial@ikn.go.id
Informasi selengkapnya bisa dilihat di sini.
Baca juga: 3 Tokoh Dunia Ini Diajak Bangun Ibu Kota Baru, Siapa Saja?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.