Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beredar Video Rusa Makan Ular, Bisakah Hewan Herbivora Konsumsi Daging?

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan layar akun Twitter @sosmedkeras
Seekor rusa terlihat seperti memakan ular yang kemudian videonya menjadi viral di media sosial.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Video yang menampilkan seekor rusa disebut memakan ular tengah menjadi bahan perbincangan warganet di media sosial.

Warganet membahasnya setelah akun Twitter ini mengunggah video ketika tubuh seekor ular menjuntai dari mulut rusa yang terlihat sedang mengunyah.

"Bikin Heran, Seekor Rusa Makan Ular Utuh, Bukannya Rusa Makan Rumput?" tanya pengunggah, Senin (12/6/2023).

Salah seorang warganet yang melihat unggahan rusa memakan ular kemudian memberikan sedikit penjelasan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ia menerangkan, rusa yang merupakan hewan herbivora dapat memakan daging karena beberapa faktor, salah satunya kekurangan bahan nabati.

"Tadi habis baca kalau dibeberapa kasus herbivora bisa konsumsi daging karena beberapa penyebab kayak kekurangan bahan pangan nabati, kondisi kesehatan, melengkapi nutrisi yg kurang, dan kesempatan dalam kesempitan cmiw," ujar akun ini.

Hingga Selasa (13/6/2023), video yang memperlihatkan rusa memakan ular sudah ditayangkan sebanyak 731.600 kali.

Lantas, benarkah rusa dapat memakan ular?

Baca juga: Rusa Bobol Rumah di Michigan, Acak-acak Tempat Tidur

Penjelasan pakar satwa liar

Penanggung jawab kuliah, pemerhati, sekaligus fotografer satwa liar Universitas Airlangga (Unair) Dr Boedi Setiawan MP Drh mengatakan, video yang beredar di media sosial memberi kesan bahwa rusa memakan ular.

Namun, apabila dicermati rusa tersebut kemungkinan digigit ular pada bagian mulut pada saat makan.

Boedi menjelaskan bahwa secara sains, rusa merupakan herbivora atau pemakan tumbuh-tumbuhan dan hewan ini tidak memakan daging.

"(Rusa) berusaha melepaskan dengan gerakan ruminasi atau mengunyah-ngunyah supaya lepas dari gigitan ular tersebut," kata Boedi kepada Kompas.com, Selasa (13/6/2023).

"Itu hanya cuplikan aja. Kalau lebih lama lagi bisa lebih jelas apa yang terjadi," sambungnya.

Baca juga: Cara Membedakan Ular Berbisa dan Tidak Berbisa

Rusa tidak mungkin makan ular

Lebih lanjut, Boedi menyampaikan bahwa rusa tidak mungkin memakan ular.

Rusa, kata Boedi, memang memiliki gigi yang kuat untuk mengunyah tumbuh-tumbuhan, namun fungsinya tidak untuk memakan daging.

"Kalau saya pribadi mengatakan enggak mungkin rusa makan ular. Meskipun di dunia ini bisa terjadi di luar kuasa kita," imbuhnya.

Berkaca dari video yang beredar di media sosial, rusa yang memakan ular bisa berhadapan dengan bisa apabila ular yang dikunyah berbisa.

Sementara apabila ular yang dikunyah ukurannya kecil dan tidak berbisa maka rusa bisa membunuh ular dengan kekuatan rahangnya.

"Bisa juga usaha pertahanan tubuh untuk melawan ular tersebut dengan menggigit tubuh ular yang sudah menggigitnya," tutur Boedi.

Baca juga: 3 Penyebab Ular Weling Bersembunyi di Rumah dan Cara Mencegahnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi