Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI Gelar Konferensi Pers, Bahas soal Stadion, Jadwal, dan Target Timnas di Piala Dunia U-17

Baca di App
Lihat Foto
YouTube/PSSI TV
Tangkapan layar konferensi pers PSSI, Sabtu (24/6/2023).
|
Editor: Muhammad Zaenuddin

KOMPAS.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) telah menggelar konferensi pers yang disiarkan langsung melalui kanal YouTube resminya, Sabtu (24/6/2023).

Dalam konferensi pers tersebut, secara umum membahas terkait terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17, termasuk persiapan pemain dan lapangan.

Baca juga: Daftar Negara Peserta Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persiapan pemain U-17

Untuk menghadapi Piala Dunia U-17 yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat, PSSI telah mempersiapkan rencana untuk pemain Timnas U-17.

Melalui Ketua Umum PSSI Erick Thohir, PSSI akan mempersiapkan juga Timnas U-16 dan U-17 secara serius.

PSSI akan melakukan rencana seleksi pemain U-16 dan U-17 di 9 wilayah, untuk kemudian di bulan Juli-Agustus mulai mengikuti training center dan September-Oktober dikirim ke luar negeri untuk training camp.

Para pemain akan melakukan pertandingan persiapan dengan negara-negara Eropa, Asia Afrika, sehingga mereka tidak kaget saat bertanding di Piala Dunia U-17.

Baca juga: Kata Media Asing soal Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17

Stadion untuk Piala Dunia U-17

Dalam pernyataan yang disampaikan saat konferensi pers, Ketua Umum PSSI Erick Thohir belum bisa memastikan stadion mana saja yang akan digunakan untuk Piala Dunia U-17.

“Untuk lapangan, tentu FIFA Akan mengirim tim (untuk) mengecek kembali. Tentu standar dari piala dunia U20 (dan) 17 bisa berbeda,” ujar Erick Thohir dalam konferensi pers PSSI, Sabtu (24/6/2023).

Erick tidak ingin terlalu dini membahas soal lapangan yang akan dipakai, apakah sama dengan persiapan Piala Dunia U-20 atau tidak.

Ia akan menunggu pihak FIFA untuk mengecek terlebih dahulu mana yang sesuai dengan standar mereka.

Seandainya menggunakan lapangan yang berbeda, tinggal menyesuaikan apa saja yang perlu diupgrade atau renovasi.

Baca juga: Alasan FIFA Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17

Jadwal Piala Dunia U-17

Terkait jadwal penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023, Erick Thohir menyampaikan bahwa akan digelar sesuai dengan rencana awal FIFA

“Untuk agenda ya memang seperti yang sudah tertulis, tanggal 10 November sampai 2 Desember. Tidak mungkin dimajukan, tidak mungkin dimundurkan,” kata Erick.

Tentu dengan terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 perlu diperjuangkan dan dipersiapkan dengan matang.

Ini merupakan bentuk kepercayaan FIFA dan kesempatan bagi pemain-pemain muda Indonesia untuk bisa mendunia.

Selain itu, ini menjadi momentum untuk menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia bisa menyukseskan event tersebut.

Baca juga: Ini Alasan Peru Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 dan Digantikan Indonesia

Target Timnas di Piala Dunia U-17

Saat ditanya terkait target PSSI untuk Timnas Indonesia U-17 dalam ajang Piala Dunia U-17 2023, Erick Thohir belum mau berkomentar banyak.

Masih banyak hal yang perlu dibicarakan antara pihak PSSi dan staf pelatih terkait persiapan dan target Timnas.

“Saya tidak mau mencanangkan hari ini karena belum ada persiapan sama sekali dan waktunya sangat mepet,” ujar Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

“Saya tahu mempersiapkan Tim Nasional itu bukan hal yang mudah. Jadi kalau ditanya targetnya apa hari ini, saya tidak bisa jawab sebelum kita dengan coaching staff duduk (membahas) pemainnya siapa, pelatihnya siapa, lalu trainingnya seperti apa,” lanjutnya.

Sebagaimana diketahui, Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) secara resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi