Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan KAI Ubah KAI Access Menjadi Access by KAI

Baca di App
Lihat Foto
doc. PT KAI
Alasan KAI ubah KAI Access menjadi Access by KAI.
|
Editor: Farid Firdaus

KOMPAS.com - PT KAI Indonesia (Persero) memperkenalkan aplikasi Access by KAI.

Access by KAI adalah hasil revamp atau peningkatan kinerja KAI Access, aplikasi pemesanan tiket kereta api.

Direktur Niaga PT KAI Hadis Surya Palapa mengatakan, pihaknya tengah melakukan soft launching aplikasi Access by KAI.

"Revamp KAI Access ini sudah dapat diakses oleh sebagian masyarakat secara bertahap," ujarnya, dikutip dari keterangan yang diterima Kompas.com, Jumat (7/7/2023).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nantinya, aplikasi Access by KAI akan grand launching pada Agustus 2023.

Baca juga: KAI Tambah Jadwal KA Manahan Jakarta-Solo PP Jadi Hampir Setiap Hari, Berikut Tanggalnya

Alasan KAI ubah apllikasi KAI Access jadi Access by KAI

Selama ini, KAI Access telah menjadi aplikasi andalan untuk memesan tiket kereta api.

KAI Access menjadi solusi modern yang KAI tawarkan bagi masyarakat untuk memfasilitasi perjalanan kereta api dengan fitur-fitur yang inovatif.

Kendati demikian, KAI memutuskan untuk melakukan perubahan dengan mengganti nama KAI Access menjadi Access by KAI.

Alasan perubahan tersebut adalah karena adanya masukan dari para pelanggan di Playstore, App Store, contact center CC121, survei kepuasan pelanggan, serta konsultan KAI.

Hadis berharap dengan adanya revamp KAI Access menjadi Access by KAI akan meningkatkan minat masyarakat terutama generasi milenial dan generasi Z dalam menggunakan layanan transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, sehat, dan tepat waktu.

Baca juga: KAI Access Akan Berubah Nama Jadi Access by KAI, Apa Keistimewaannya?

Keunggulan Access by KAI

Revamp KAI Access menjadi Access by KAI tak hanya sekadar perubahan nama saja.

KAi juga melakukan upgrade terkait fitur yang ada di dalam aplikasi.

Sebagai contoh, saat membuka aplikasi Access by KAI, perubahan langsung terlihat pada user interface (tampilan visual yang jauh lebih menarik) dan user experience (pengalaman pengguna).

Berbagai pengayaan fitur akan dihadirkan KAI untuk semakin mempermudah pelanggan dan meningkatkan customer experience.

"Access by KAI akan menampilkan desain yang lebih agile, youthful dan energic, serta akan lebih mensimplifikasi proses pemesanan," kata Hadis.

"Tak hanya itu, tentunya sejumlah fitur dan layanan kami tambahkan seperti implementasi live location, perencanaan perjalanan, hotel reservation, penambahan benefit loyalty, dan masih banyak lagi," sambungnya.

Aplikasi Access by KAI dapat diunduh melalui Playstore ataupun Appstore.

Baca juga: Cerita Anak 12 Tahun Naik Kereta Api Solo-Jakarta Seorang Diri, Bawa Surat dari Ibunya

Bagaimana pemesanan tiket KAI?

Selama masa soft launching, Vice President Public Relations KAI Joni Martinus memastikan pengguna masih bisa memesan tiket kereta api melalui aplikasi KAI Access.

"Bisa (memesan tiket lewat KAI Access)," kata Joni, saat dihubungi Kompas.com, Jumat (7/7/2023).

Aplikasi Access by KAI rencananya bakal grand launching pada Agustus mendatang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi