Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Makanan Ini Bisa Mengundang Tikus Masuk Rumah, Segera Bersihkan!

Baca di App
Lihat Foto
via Pet Mice Blog
Ilustrasi tikus menggerogoti makanan.
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Tikus menyukai area rumah yang kotor, dekat sumber makanan, dan hangat.

Oleh karena itu membersihkan rumah dan halaman dapat mengusir dan mencegah tikus untuk muncul. 

Namun selain itu, Anda juga perlu memperhatikan sejumlah makanan yang ternyata dapat menarik perhatian dan mengundang tikus masuk ke dalam rumah.

Agar tikus tidak muncul, sebaiknya segera membersihkan rumah dari tumpahan atau remah-remah makanan berikut ini. 

Baca juga: Tanaman yang Disukai Tikus, Bisa Jadi Makanan dan Tempat Tinggal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Jenis makanan yang disukai tikus

Berikut jenis makanan yang berpotensi membuat tikus masuk dan bersarang di rumah:

1. Makanan manis

Dilansir dari Best Life Online, tikus menyukai makanan manis seperti cokelat, selai kacang, dan permen.

Agar terhindar dari tikus, simpan makanan manis dalam wadah plastik yang tertutup. Selain itu juga bersihkan rumah dari remah-remah makanan yang dapat mengundang tikus. 

2. Biji-bijian

Biji-bijian seperti beras, jagung, lentil, biji bunga matahari, dan oatmeal juga termasuk makanan favorit tikus.

Oleh karena itu pastikan selalu membersihkan sisa-sisa biji tersebut dan simpan di tempat tertutup.

3. Daging

Meski tikus jarang masuk kulkas, sampah daging yang dibiarkan tertinggal di tempat sampah menarik perhatian tikus. Selain itu, potongan daging kering yang matang juga disukai hama ini.

Untuk mencegah serangan tikus, tutup daging yang masih digunakan dan simpan di kulkas. Selain itu, masukkan sisa daging ke dalam kantong sampah tertutup dan buang di luar rumah.

Baca juga: Tikus Paling Benci dengan Bau Benda Ini, Ampuh untuk Usir dari Rumah

 

4. Makanan hewan peliharaan

Makanan hewan peliharaan yang dibiarkan di tempat terbuka menjadi makanan kesukaan hewan pengerat.

Cegah tikus dari makanan hewan peliharaan dengan cara menutupnya dalam wadah dan bersihkan tempat makan dari sisa-sisa makanan.

5. Kacang

Kacang tanah, kenari, almond, dan berbagai jenis lainnya termasuk satu makanan yang sering mendorong tikus rumah.

Hindari serangan tikus dengan menyimpan kacang-kacangan dalam wadah atau kantong tertutup.

6. Buah dan sayur

Tikus sangat tertarik dengan brokoli, stroberi, anggur, kangkung, buah beri, apel, dan pir berkat aromanya.

Karena hewan pengerat ini tertarik pada sayur dan buah, pastikan tidak ada sampah busuk yang tersisa di sekitar dapur.

Untuk mengusir tikus, Insider menyarankan agar pemilik rumah rutin membersihkan rumah dari segala jenis sisa makanan yang disukainya.

Selain itu, segera kosongkan tempat sampah dengan membuangnya ke luar rumah.

Hal yang tak kalah penting, selalu simpan makanan dalam wadah yang kedap udara dan letakkan di kulkas untuk menghindari tikus.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi