Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4.860 Koin Abad Pertengahan Ditemukan oleh Detektor Logam di Romania

Baca di App
Lihat Foto
Raoul Vlad Suta via LiveScience
Penemuan ribuan koin abad pertengahan di Rumania
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com – Kelompok pendeteksi atau detektor logam di Romania menemukan sekitar 4.860 koin abad pertengahan Eropa.

Dikutip dari NewsWeek, kelompok yang beranggotakan tiga orang itu menemukan ribuan koin tersebut di dalam tanah terkubur jauh di hutan wilayah barat Romania.

Saat itu, mereka yang bernama Raoul Vlad Suta, Silviu Tamas, dan Ion Vlad sedang menyusuri hutan di Bihor, Romania, pada Minggu (9/7/2023).

Selain koin kuno itu, mereka juga menemukan tiga piring perak bersama pot keramik yang berisi koin-koin tersebut.

“Penemuan seperti itu membawa perasaan yang luar biasa,” tulis Suta dalam unggahannya di Facebook.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurutnya, penemuan yang kelompoknya lakukan adalah impian setiap penggemar sejarah dan pendeteksian.

Baca juga: Pria di AS Temukan Ratusan Koin Emas Era Perang Saudara di Ladang Jagungnya

Dikira jatuh dari kantung saku

Awalnya, Suta dan dua temannya menerima sinyal pendek namun stabil pada detektor logam yang mereka bawa.

Saat itu, Suta mengira koin itu jatuh dari kantung sakunya. Namun, ketika ia mencoba untuk menggali menggunakan sekop justru menemukan semakin banyak koin.

Mereka kemudian menemukan banyak koin yang disembunyikan di dalam pot keramik. Suta mengatakan bahwa penemuan itu memberi mereka “air mata bahagia” dan mata “penuh keheranan.

Hal tersebut lantas membuat mereka lupa sudah kelelahan dan tidak nyaman karena cuaca panas.

Baca juga: Arkeolog Temukan Koin Bani Ummayah dari Era Awal Islam

 

Diserahkan ke pihak berwenang

Dilansir dari LiveScience, tiga orang pemburu harta karun itu lantas menyerahkan hasil temuannya ke Balai Kota Nojorid di Romania Barat.

Diperkirakan, koin-koin itu berasal dari tahun 1500 sampai 1550 Masehi, saat masa pemerintahan Vladislaus II yang merupakan Raja Bohemia, Hungaria, dan Kroasia.

Suta memperkirakan, penemuan itu mempunyai total berat hampir 10 pon atau 4,5 kilogram.

Dari ribuan koin, hanya empat yang tidak dapat diidentifikasi. Saat ini, belum ada informasi lebih lanjut alasan ribuan koin itu dikuburkan.

Mereka mengikuti undang-undang negara tersebut yang menyatakan bahwa siapa pun yang menemukan benda dengan nilai potensial harus memberi tahu balai kota atau museum setempat dalam kurun waktu 72 jam setelah penemuan.

Undang-undang negara memungkinkan detektor logam berhak atas 30 sampai 45 persen dari nilai harta karun yang ditentukan secara resmi.

Baca juga: Setelah Membuka Makam Mesir Kuno, Arkeolog Ini Menderita Penyakit Misterius

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi