Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Saldo Minimal Beberapa Bank di Indonesia | Efek Terlalu Banyak Mengonsumsi Kafein

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan layar
Berita populer kanal Tren sepanjang Kamis (3/8/2023) hingga Jumat (4/8/2023).

KOMPAS.com - Sepanjang Kamis (3/8/2023) hingga Jumat (4/8/2023) pagi, ada sejumlah pemberitaan yang menjadi berita populer kanal Tren.

Salah satunya adalah jumlah saldo minimal dari beberapa bank di Indonesia. 

Saldo minimal adalah jumlah dana yang harus tertahan dan mengendap untuk membuat rekening nasabah tetap aktif. Jumlah saldo minimal ini berbeda-beda, ditentukan oleh masing-masing bank.

Selain itu, berita populer kanal Tren berikutnya adalah soal efek kebanyakan mengonsumsi kafein bagi tubuh.

Berikut selengkapnya:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1. Saldo minimal beberapa bank di Indonesia

Saldo minimal adalah jumlah dana yang tertahan atau mengendap untuk membuat rekening nasabah tetap aktif.

Saldo mininal ini ditentukan oleh pihak bank terhadap tabungan nasabah. Sehingga masing-masing bank, memiliki jumlah saldo minimal yang berbeda-beda.

Masing-masing bank sendiri, menetapkan saldo minimal yang berbeda-beda pula untuk jenis rekening yang mereka miliki.

Seperti misalnya Bank Mandiri, yang memiliki rekening Tabungan Rupiah, Tabungan NOW, Tabungan Payroll, Tabungan TKI, TabunganKu, Tabungan Mitra Usaha, Tabungan SiMakmur, dan Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel).

Berikut, saldo minimal di BCA, Mandiri, BNI, BTN, dan BRI:

Saldo Minimal Tabungan Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI, dan BTN

2. Efek terlalu banyak mengonsumsi kafein

Kafein bisa ditemukan dalam kopi, teh, juga cokelat.

Jika Anda penggemar ketiga bahan minuman itu dan meminumnya tiap hari, bisa jadi Anda akan berisiko terlalu banyak mengonsumsi kafein.

Kafein sendiri bekerja merangsang sistem saraf, jantung, otot, dan sistem pusat yang mengontrol tekanan darah.

Meskipun kafein bermanfaat bagi tubuh, namun jika dikonsumsi secara berlebih, kafein bisa berdampak pada kesehatan dan memicu sakit kepala juga nyeri dada. 

5 Dampak Terlalu Banyak Konsumsi Kafein, Apa Saja?

3. Kisah 8 penambang emas terjebak di lubang galian sedalam 70 meter

Upaya penyelamatan 8 penambang emas yang terjebak dalam lubang galian di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah resmi dihentikan pada Selasa (1/8/2023).

Keputusan tersebut keluar setelah seminggu para penambang terjebak di dalam tambang emas, yaitu sejak Selasa (25/6/2023).

Penambang terjebak di dalam lubang saat semburan air yang mendadak muncul dari dalam tanah menenggelamkan kedelapan penambang tersebut.

Lokasi yang sempit dan semburan air yang terus muncul menyebabkan penyelamatan sulit dilakukan. 

Berikut selengkapnya:

Akhir Peristiwa 8 Penambang Emas Terjebak di Lubang Galian Banyumas Sedalam 70 Meter

4. Alasan banyak negara merdeka di Juli-Agustus

Di bulan Agustus, Indonesia akan merayakan hari ulang tahun kemerdekaan ke-78.

Ternyata selain Indonesia, beberapa negara juga akan merayakan kemerdekaannya di bulan yang sama, yaitu Agustus.

Negara tersebut seperti Korea Selatan dan Korea Utara yang merdeka 15 Agustus dan Singapura yang merdeka pada 9 Agustus.

Kebanyakan negara dunia, merayakan kemerdekaannya di antara bulan Juli hingga September.

Apa alasannya?

Kenapa Banyak Negara Merdeka Bulan Juli-Agustus? Ini Kata Ahli Sejarah Universitas Yale

5. Beberapa modus penumpang KA yang turun melebihi stasiun tujuan

Menurut Pelaksana Harian Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta Feni Novida Saragih, sepanjang Januari-Juli 2023, Daop 1 telah menemukan 58 kasus penumpang yang turun melebihi tujuan yang tertera pada tiket.

Penumpang yang dengan sengaja turun melebihi tujuan yang tertera pada tiket punya beberapa trik supaya aksinya tidak ketahuan.

Pertama, penumpang sengaja beranjak dari kursi saat berhenti di stasiun. Kedua, penumpang berpura-pura pergi ke toilet atau sengaja berlama-lama di kereta makan.

Ada 58 Temuan pada 2023, KAI Ungkap Modus Penumpang Turun Melebihi Stasiun Tujuan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Editor: Inten Esti Pratiwi
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi