Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Fitur Baru WhatsApp yang Sudah Muncul di Aplikasi Resmi, Cek agar Tak Ketinggalan!

Baca di App
Lihat Foto
Pexels/Anton
Cara memindahkan WhatsApp ke HP Baru dengan nomor yang sama
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Aplikasi berbagi pesan WhatsApp kembali menghadirkan sejumlah fitur baru di aplikasinya.

Fitur baru ini tak hanya bisa dinikmati pengguna WhatsApp versi beta saja, namun juga sudah bisa digunakan oleh pengguna WhatsApp resmi secara umum yang sudah melakukan update aplikasi.

Bisa jadi, karena seringnya WhatsApp menghadirkan fitur baru yang diluncurkan secara bertahap, Anda mungkin belum mengetahui sejumlah fitur baru yang kini sudah hadir.

Agar tak ketinggalan, berikut ini rangkuman fitur baru yang sudah bisa digunakan para pengguna:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1. Pesan video instan

Pengguna kini bisa mengirimkan pesan video instan yang memungkinkan pengguna untuk merekam dan membagikan video singkat secara langsung.

Pesan video instan bisa digunakan untuk merekam video selama 60 detik, tanpa suara.

Nantinya video yang terkirim akan berbentuk bundar.

Dikutip dari laman Kompas.com (5/8/2023), berikut ini cara kirim pesan video instan WhatsApp:

Baca juga: 20 Kutipan Inspiratif Kobe Bryant, Bisa Dijadikan Status WhatsApp

2. Menautkan dengan nomor telepon

WhatsApp baru-baru ini juga merilis fitur baru yang memungkinkan pengguna menyambungkan akun ke komputer tanpa perlu scan kode QR.

Dengan fitur baru ini, untuk menautkan WhatsApp, pengguna cukup dengan menautkan nomor telepon.

Sebagaimana dikutip dari laman resminya, fitur menautkan perangkat dengan nomor telepon saat ini hanya tersedia untuk tautan ke WhatsApp Web, dan belum tersedia untuk WhatsApp desktop.

Selengkapnya, berikut ini cara menautkan WhatsApp Web dengan nomor telepon:

3. Share screen

Fitur berbagi layar atau share screen WhatsApp belakangan juga menjadi fitur baru WhatsApp yang banyak dibicarakan.

Fitur ini disebut-sebut sebagai fitur anti perselingkuhan karena pengguna dapat berbagi layar ponsel dengan orang lain saat sedang melakukan panggilan video.

Berikut ini cara untuk melakukan share screen WhatsApp saat sedang melakukan panggilan video:

Baca juga: Cara Menambah Akun Whatsapp dalam Satu Ponsel Tanpa Aplikasi Tambahan

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi