Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lokasi Pameran "KAWS: Holiday" Sebelum Hadir di Candi Prambanan

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@kaws
KAWS: HOLIDAY di Kompleks Prambanan, Yogyakarta
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Pameran bertajuk “KAWS: Holiday” karya seniman asal Amerika, Brian Donnelly, hadir di Candi Prambanan, Yogyakarta.

Pameran yang menyuguhkan boneka raksasa setinggi 15 meter dan panjang 45 meter itu sudah bisa dikunjungi sejak 19-31 Agustus 2023 mulai pukul 08.00-17.00 WIB.

Brian Donnelly yang kerap disapa KAWS mengaku gembira bisa meletakkan kreasinya di sebelah Candi Prambanan yang ditetapkan UNESCO sebagai warisan dunia sejak 1991.

“Saya merasa terhormat, di mana ’KAWS: Holiday’ dapat dinikmati publik dan menjadi bagian dari lanskap budaya yang dinamis di Indonesia,” ujarnya, dilansir dari Harian Kompas.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pameran perdana KAWS: Holiday di Indonesia itu terselenggara atas kerja sama AllRightsReserved yang didukung AKG Entertainment.

Baca juga: KAWS: HOLIDAY Hadir di Prambanan Selama Dua Pekan, Apa Itu?

Lokasi pameran KAWS: Holiday

KAWS: Holiday merupakan bagian dari tur yang dilakukan oleh KAWS sejak 2018. KAWS: Holiday di Candi Prambanan merupakan perjalanan ke-10 dari turnya.

Sebelum singgah ke Candi Prambanan, kreasi megah itu pernah mengunjungi Seoul, Taipei, Hong Kong, Tokyo, Bristol, Singapura, Gunung Chiangbai, Melbourne, hingga mengudara ke ruang angkasa.

Berikut beberapa lokasi pameran KAWS: Holiday:

1. Seoul, Korea Selatan

Dilansir dari laman AllRightsReserved, tur KAWS: Holiday pertama kali hadir di Seoul, Korea Selatan, tepatnya di Danau Seokchon pada Juli 2018.

Saat itu, kreasi KAWS dengan panjang 28 meter menjadi satu-satunya karya seni yang mengapung di atas air.

Karya seni itu menjadi karya seni pahatan terbesar yang pernah dibuat seniman saat itu.

Baca juga: KAWS Holiday di Prambanan: Jadwal, Harga Tiket, dan Cara Belinya...

2. Taipei, Taiwan

Setelah mengunjungi Seoul, KAWS: Holiday hadir di Chiang Kai-shek Memorial Hall, Taipei pada Januari 2019.

Saat itu, KAWS bekerjasama dengan penggemar berat KAWS, penyanyi dan penulis lagu atau produser JFJ Production dari Singapura yang terkenal, JJ Lin.

Karya seni KAWS saat itu hadir dengan posisi duduk rileks.

Memiliki panjang 36 meter, KAWS menjadi karya seni pahatan terbesar yang pernah dibuat oleh sang seniman.

3. Hong Kong

Pada 2019, KAWS: Holiday hadir di Festival Musik Pharrell Williams bertajuk “Something in the Water”.

Dilansir dari Shouth China Morning Post, karya seni itu hadir dengan panjang 37 meter dan mengapung di Victoria Harbour.

4. Gunung Fuji, Jepang

KAWS: Holiday juga hadir di Jepang pada pameran keempatnya.

Karya seni dengan panjang 40 meter itu diletakkan di Gunung Fuji yang menjadi simbol keindahan alam Jepang.

5. Singapura

KAWS: Holiday baru saja menyelesaikan pamerannya di Singapura pada 16 November 2022 di The Float Marina Bay, Singapura.

6. China

Menurut Complex, KAWS: Holiday juga pernah menggelar pameran di Gunung Changbai di Provinsi Jilin, China.

Karya seni itu hadir dengan posisi yang unik, yaitu berada di posisi duduk dan memangku versi mini dari dirinya.

Pemeran itu dibuka sejak 7-16 Januari di Changbaishan Luneng Resort.

Selain memamerkan karyanya, KAWS juga meluncurkan serangkaian koleksi dan merchandise eksklusif.

Baca juga: 5 Tempat Makan di Dekat Lokasi Pameran KAWS Indonesia

7. Melbourne

Di Melbourne, KAWS: Holiday hadir dalam bentuk balon udara setinggi 42 meter.

Untuk pertama kalinya, karya seni itu mengangkasa di langit Melbourne.

Balon udara itu lepas landas dari Albert Park Lake dan melayang di atas cakrawala Melbourne, melayang melewati NGV dan Melbourne Arts Precinct serta melintasi Yarra.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi