Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PPG Prajabatan Gelombang 2 Masih Buka Kesempatan Lulusan S1 Jadi Guru

Baca di App
Lihat Foto
Instagram
PPG Prajabatan gelombang 2
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) membuka Seleksi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan gelombang kedua.

Plt. Direktur Pendidikan Profesi Guru Kemendikbbud Adhika Ganendra mengkonfirmasi mengenai pembukaan PPG Prajabatan Gelombang 2 ini. 

"Iya (dibuka PPG Prajabatan) Gelombang 2 Tahun 2023/2024," ujarnya dihubungi Kompas.com, Sabtu (26/8/2023).

Ia mengatakan, program PPPG Prajabatan terbuka untuk individu lulusan S1/D-IV yang ingin memiliki sertifikat pendidik atau menjadi guru.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selanjutnya, mengenai informasi lengkap mengenai pendaftaran PPG Prajabatan gelombang kedua, pihaknya meminta masyarakat mengakses website resmi Kemdikbud berikut ini: https://ppg.kemdikbud.go.id/prajabatan

PPG Prajabatan Gelombang 2 pendaftaran mulai dibuka 8 Agustus - 9 September 2023.

Tentang PPG Prajabatan

Dikutip dari laman resminya, PPG Prajabatan adalah program pendidikan profesi untuk mencetak generasi baru guru-guru Indonesia yang memiliki panggilan hati menjadi guru, profesional, komitmen menjadi teladan, cinta terhadap profesi, dan pembelajar sepanjang hayat.

Program ini diselenggarakan untuk lulusan sarjana/sarjana terapan/diploma IV baik dari jurusan pendidikan maupun non kependidikan yang ingin menjadi calon guru guna mendapatkan sertifikat pendidik.

Nantinya peserta akan mengikuti Program Pendidikan Profesi Guru selama dua semester yang terdiri dari perkuliahan, praktik kerja lapangan, proyek kepemimpinan, dan pendampingan.

Dikutip dari pengumuman resminya, PPG Prajabatan Tahun 2023 dibuka dengan kuota 59.019 mahasiswa.

Perkuliahan PPG Prajabatan akan dilaksanakan selama dua semester dengan biaya Pendidikan untuk setiap semester sebesar Rp 8.500.000.

Calon mahasiswa yang dinyatakan lulus seleksi dan ditetapkan sebagai mahasiswa PPG Prajabatan Tahun 2023 akan memperoleh beasiswa dalam bentuk biaya pendidikan sebesar Rp
17.000.000.

Bidang studi

Berikut ini bidang studi PPG Prajabatan yang dibuka yakni:

Bidang Studi Umum

Baca juga: Pengumuman PPG Prajabatan 2023, Ini Cara Mengeceknya

Bidang Studi Muatan Lokal

Bidang Studi Vokasi

Syarat

Untuk mengikuti program PPG Prajabatan sejumlah syarat yang harus dipenuhi yakni:

Baca juga: Link Pendaftaran PPG Prajabatan 2023, Klik ppg.kemdikbud.go.id

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi