Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal Harga Promo Lebih Mahal Dibanding Harga Normal, Ini Kata Indomaret

Baca di App
Lihat Foto
X
Tangkapan layar soal perbedaan harga produk di Indomaret yang lebih murah harga normalnya dibanding harga promonya.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Sebuah unggahan video yang menunjukkan adanya perbedaan harga produk di Indomaret, ramai di media sosial.

Video tersebut diunggah oleh akun X @txtdarionlshop pada Senin (11/9/2023).

Dalam unggahan tersebut tampak label harga normal yang tertempel pada rak produk adalah Rp 7.300.

Sedangkan pada label promo dari produk yang sama, harga awal yang tertera adalah Rp 14.900 dan mendapatkan promo sehingga menjadi Rp 13.900.

"Lagi capek capeknya sebar price tag malah liat barang promo lebih mahal dari harga normal," tulis pengunggah.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hingga Selasa (12/9/2023) sore, unggahan tersebut sudah dilihat sebanyak 133.000 kali dan mendapatkan lebih dari 40 komentar dari warganet.

Beberapa warganet pun menuliskan pengalamannya dalam berbelanja dan mendapatkan adanya selisih harga.

"Tp sering juga nemu di rak harga murah pas dikasir jadi mahal. Pas ditanya 'maaf ini tim marketing blm ganti label harga'," tulis akun @uuttoommoo.

Baca juga: Parkir di Depan Indomaret Harus Bayar atau Gratis? Ini Kata Manajemen


Penjelasan Indomaret

Saat dikonfirmasi, Marcomm Executive Director PT Indomarco Prismatama, Bastari Akmal menyampaikan bahwa terdapat kesalahan atau eror pada pengaturan di sistem komputer.

Sehingga menyebabkan adanya perbedaan harga promo yang lebih tinggi (mahal) dibanding dengan harga normal.

"Menanggapi video yang viral di X (Twitter) terkait perbedaan harga promosi dan harga normal, hal ini dikarenakan adanya kesalahan pada pengaturan harga di komputer kasir," ujarnya kepada Kompas.com, Selasa (12/9/2023).

Kemudian ia juga mengatakan, bahwa harga yang seharusnya adalah Rp 13.900 berlaku untuk produk Mitu kemasan 40's dan 50's.

Sementara itu ia mengungkapkan bahwa pihaknya sudah mengganti harga produk yang tertera dengan harga produk yang sesuai.

"Pada hari yang sama kami langsung mengoreksi harga produk Mitu tersebut," ujarnya.

"Kami memohon maaf atas ketidaknyamanannya karena kesalahan harga ini. Hal ini menjadi masukan untuk perbaikan dan peningkatan layanan kami selanjutnya," pungkasnya.

Baca juga: Cara Mendapatkan Kartu SIM by.U di Indomaret, Berikut Prosedurnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi