KOMPAS.com - Taman Impian Jaya Ancol akan kembali memberikan tiket masuk gratis pada Selasa (26/9/2023).
Pemberian tiket gratis ini dilakukan dalam rangka untuk memperingati Hari Bebas Kendaraan Bermotor pada Jumat (22/9/2023).
"Hanya di tanggal 26 September 2023, masuk Ancol Gratis loh! Dalam rangka memperingati Hari Bebas Kendaraan Bermotor," dikutip dari laman resminya.
Informasi tersebut juga telah dikonfirmasi oleh Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Ariyadi Eko Nugroho.
"Betul sekali, besok (26 September 2023) ada program gratis masuk Ancol dalam rangka Hari Bebas kendaraan bermotor," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Senin (25/9/2023).
Ia menambahkan, pengunjung yang ingin mendapatkan tiket gratis masuk Ancol, cukup dengan melakukan reservasi untuk Selasa (26/9/2023) melalui www.ancol.com.
Baca juga: Promo Ancol Hemat Ber-4 dari 8 September hingga 15 Desember 2023, Ini Syarat dan Ketentuannya
Batas reservasi hari ini
Selanjutnya, pengunjung bisa melakukan reservasi tiket mulai dari 22-25 September 2023 dengan jumlah kuota yang terbatas.
Kendati demikian, ia tidak menyebutkan secara rinci berapa kuota yang akan dibuka untuk program tiket masuk gratis Ancol tersebut.
"Tiket gratis masuk Ancol hanya berlaku besok saja. Dan batas waktu reservasi tiket gratis ya hanya sampai di hari ini, tanggal 25 September 2023," kata Eko.
"Kuotanya ada, tapi saya tidak bisa sebutkan," lanjutnya.
Baca juga: Cara Beli Tiket Masuk Ancol 2023 dan Update Harga Terbarunya
Syarat tiket gratis masuk Ancol
Dilansir dari laman resmi Ancol (25/9/2023), berikut syarat dan ketentuan untuk mendapatkan tiket masuk gratis Ancol periode 26 September 2023:
- Pengunjung harus melakukan reservasi terlebih dahulu di ancol.com mulai 22-25 September 2023.
- Reservasi dibuka mulai pukul 06.00 WIB.
- Satu orang hanya dapat melakukan reservasi sebanyak satu tiket gratis di ancol.com
- Tiket gratis hanya berlaku 26 September 2023 pada pukul 06.00-18.00 WIB.
- Kuota terbatas.
Tiket gratis tersebut belum termasuk tiket kendaraan dan rekreasi Dufan, Atlantis, Samudra, Jakarta Bird Land serta Sea World Ancol.
Baca juga: Viral, Video Pria di Atlantis Ancol Rekam Pengunjung di Kamar Mandi, Ini Penjelasan Pengelola
Cara reservasi tiket
Berikut langkah-langkah untuk melakukan reservasi tiket masuk gratis di Ancol:
- Kunjungi www.ancol.com atau bisa klik di sini.
- Setelah itu klik "Pesan Sekarang".
- Pilih tanggal 26 September 2023 untuk melakukan reservasi gratis. Klik "Tambah".
- Kemudian pilih "Daftar Sekarang" untuk melakukan reservasi tiket.
- Masukkan identitas pembeli seperti alamat email, nomor telepon, nama lengkap, jenis kelamin, asal daerah, dan tanggal lahir. Setelah itu klik "Lanjutan"
E-tiket nantinya akan dikirimkan melalui alamat email yang terdaftar.
Baca juga: Kronologi Tewasnya Seorang Pria di Ancol, Dikeroyok Sekuriti, Dituduh sebagai Maling
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.