Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

13 Tanaman Hias Ampuh Usir Serangga, Cocok Ditanam di Halaman Rumah

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock/freya-photographer
Ilustrasi tanaman lavender.
|
Editor: Farid Firdaus

KOMPAS.com - Serangga seperti nyamuk, lalat, dan kumbang yang berada di sekeliling atau halaman rumah akan menganggu suasana.

Serangga tersebut dapat menyebabkan pemilik rumah mengalami masalah kesehatan. Selain itu, keberadaan hama ini akan berpotensi merusak tanaman.

Meski begitu, ada beberapa tanaman hias yang dapat berguna untuk mengusir serangga-serangga tersebut.

Tanaman-tanaman itu perlu diletakkan di halaman rumah untuk mempercantik sekaligus mengusir hama.

Dilansir dari Tree Hugger, tanaman tersebut mengandung minyak esensial. Dalam suhu panas, minyak itu akan menguap meninggalkan aroma menyengat yang dibenci oleh serangga.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantas, tanaman hias apa saja yang dapat dimanfaatkan untuk mengusir serangga?

Baca juga: 14 Tanaman Pengusir Nyamuk, Bisa Ditanam di Sekitar Rumah


Tanaman hias pengusir serangga

Berikut sejumlah tanaman hias yang ampuh mengusir serangga sehingga cocok ditanam di halaman rumah.

1. Lavender

Bunga lavender ampuh 80,9 persen mengusir spesies nyamuk Anopheles stephensi serta mengusir lalat.

Tanam lavender di area yang terkena sinar matahari atau dekat pintu masuk rumah. Minyak yang diekstrak dari bunganya juga bisa menjadi obat pengusir nyamuk alami.

Lihat Foto
Shutterstock/Christian Mueller
Ilustrasi bunga allium.
2. Rosemari

Bukan hanya bumbu masak, tanaman ini efektif mengusir nyamuk.

Caranya, rebus satu liter rosemari kering dalam satu liter air selama 20 hingga 30 menit. Kemudian, gunakan untuk semprotan pengusir serangga.

Rosemari dapat tumbuh di pot, kebun, atau halaman rumah.

3. Allium

Allium giganteum dapat mengusir serangga seperti kutu daun, siput, cacing, dan lalat yang mengganggu kebun sayuran.

Karena itu, tanaman bunga ini dekat dengan tanaman tomat, paprika, kentang, kubis, brokoli, kohlrabi, dan wortel.

Baca juga: 9 Tanaman Ampuh untuk Mengusir Kecoak dari Rumah

4. Krisan

Krisan efektif melawan kecoak, semut, kumbang, kutu busuk, tungau, dan laba-laba karena kandungan senyawa piretrum.

Tanam bunga ini di halaman rumah dan gunakan minyaknya untuk menyemprot ruangan atau sampo hewan peliharaan.

Lihat Foto
PIXABAY/OTTO WENNINGER
Ilustrasi bunga nasturtium.
5. Nasturtium

Nasturtium dapat mengusir lalat putih, kutu daun, dan kumbang.

Bunga ini melepaskan senyawa kimia ke udara yang mengusir serangga.

Nasturtium cocok ditanam di dekat tanaman tomat, mentimun, kangkung, kohlrabi, dan sawi yang tumbuh di kebun.

6. Kantong semar

Kantong semar merupakan tanaman karnivora yang sanggup menjebak dan menelan serangga.

Tanaman ini akan menarik serangga lewat aroma, rasa, dan warna nektarnya yang manis. Serangga yang terjebak akan jatuh ke dalamnya dan mati.

Baca juga: 9 Tanaman Hias Penyerap Polutan Terbaik, Cocok Atasi Polusi Udara

7. Petunia

Dikutip dari Real Simple, bunga petunia dapat mengusir kutu daun, cacing , kumbang, wereng, dan serangga lainnya.

Tanam petunia langsung ke tanah atau dalam pot. Pastikan petunia diletakkan di area yang cukup mendapatkan sinar matahari.

Lihat Foto
PIXABAY/RITAE
Ilustrasi bunga geranium (Pelargonium).
8. Geranium

Geranium mengeluarkan aroma yang mirip dengan lemon atau serai.

Kedua bahan tersebut memiliki efek yang ampuh mengusir nyamuk.

9. Marigold

Bunga marigold mengeluarkan aroma menyengat yang tidak disukai oleh nyamuk dan tawon.

Meski begitu, kupu-kupu tidak akan pergi karena warnanya menarik.

Tanam marigold di halaman rumah untuk mengusir hama maupun melindungi tanaman sayur-sayuran.

10. Lantana

Lantana mengeluarkan aroma mirip serai saat bunga dan daunnya dihancurkan atau digosok. Aroma tersebut ampuh mengusir nyamuk. Alternatif lainnya, bakar daunnya yang kering.

Namun, hindari menggosokkan daun lantana yang dihancurkan langsung ke kulit karena minyaknya dapat menyebabkan iritasi.

11. Monarda

Monarda atau bee balm bisa menarik lebah yang bagus untuk penyerbukan, tapi ampuh mengusir nyamuk.

Daunnya bisa dihaluskan dan dioleskan pada kulit untuk mencegah nyamuk mengigit. Letakkan daun bunga ini di sekitar rumah untuk mengusir serangga tersebut.

Baca juga: Bersihkan 23 Hal Ini dari Rumah untuk Mengusir Serangga

12. Ageratum

Ageratum atau bandotan mengeluarkan senyawa kumarin yang tidak disukai nyamuk. Namun, kupu-kupu dan lebah justru menyukainya.

Tanaman ini bisa digunakan untuk mengusir nyamuk. Namun, beracun bagi kucing dan anjing.

Perlu diperhatikan, jangan sampai minyaknya terkena kulit secara langsung.

13. Venus trap

Seperti kantong semar, tanaman karnivora ini juga dapat menarik serangga untuk mendekat lalu memakannya.

Venus akan menangkap serangga menggunakan daunnya yang berbentuk seperti cakar. Daun itu lalu menutupnya dan memakan mangsanya dengan melepaskan enzim beracun.

Baca juga: 10 Jenis Tumbuhan Karnivora Pemakan Serangga, Apa Saja?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi