KOMPAS.com - Minyak peppermint dapat digunakan untuk mengusir hewan pengerat, seperti tikus dan celurut.
Hal ini karena minyak peppermint memiliki aroma menyengat yang dibenci oleh tikus. Hewan pengerat punya indra penciuman yang tajam sehingga sensitif pada hal-hal berbau tajam.
Selain itu, salah satu jenis minyak esensial ini dapat mengusir tikus dari sarangnya yang berada di dalam rumah.
Aroma peppermint yang kuat juga menyamarkan feromon tikus dari jalan menuju rumah ataupun sarangnya. Baunya juga dapat mengiritasi rongga hidungnya.
Meski begitu, minyak ini tidak akan membunuh tikus secara langsung. Namun, ampuh mencegahnya masuk ke tempat tinggal manusia.
Baca juga: 6 Kelemahan Tikus dan Celurut, Bisa Digunakan untuk Mengusirnya
Baca juga: 8 Bahan Rumahan untuk Mengusir Tikus dari Rumah, Apa Saja?
Cara membuat minyak peppermint
Untuk mengusir tikus, pemilik rumah dapat memanfaatkan minyak peppermint yang dijual di toko bahan kimia maupun secara daring.
Selain itu, bisa juga dengan memanfaatkan daun tanaman peppermint asli yang masih segar.
Dikutip dari LA Times, berikut cara membuat minyak peppermint dari tanamannya.
1. Hancurkan atau masukkan daun peppermint segar ke dalam toples kaca bertutup rapat
2. Tuangkan minyak zaitun atau minyak biji anggur hingga melumuri daun peppermint. Tutup toples dan kocok merata
3. Simpan selama tiga hari. Saring cairan minyak ke dalam mangkuk dan buang daunnya
4. Masukkan lagi daun segar ke dalam toples. Tuangkan minyak ke dalam toples dan tutupi dengan minyak baru.
Ulangi langkah tadi sampai mendapatkan jumlah minyak peppermint yang diinginkan.
Baca juga: Bubuk Kopi Ternyata Bisa untuk Mengusir Tikus dari Rumah, Ini Alasannya
Cara mengusir tikus dengan minyak peppermint
Setelah memiliki minyak peppermint, berikut cara menggunakannya untuk mengusir tikus.
1. Oleskan dengan kapasDilansir dari AZ Animals, oleskan minyak peppermint ke area yang terserang hewan pengerat.
Caranya, tuangkan minyak peppermint ke bola kapas. Kemudian, gosokkan kapas tadi di sekitar area yang menjadi sarang atau dilewati tikus.
2. Letakkan kapas berminyak peppermintSelain dengan dioleskan ke sarang tikus, kapas yang basah karena minyak peppermint dapat diletakkan di area tersebut. Namun, jangan encerkan minyak untuk menggunakannya.
Diberitakan Weekand, tuangkan beberapa tetes minyak peppermint murni ke kapas. Kemudian, letakkan di area yang terserang tikus.
Jika diletakkan di luar rumah, pastikan kapas diletakkan di tempat yang tetap kering agar tetap berfungsi.
Taruh satu kapas di setiap tempat yang dicurigai ada tikus dan ganti minyak ketika baunya mulai hilang.
Baca juga: Tidak Perlu Pakai Perangkap, 12 Aroma Ini Ampuh Cegah Tikus Masuk Rumah
Minyak peppermint juga dapat disemprotkan di dalam rumah atau sekitar area terserang tikus.
Cara ini lebih baik dilakukan pada area yang aksesnya terbatas atau tempat kapas mudah tertiup angin.
Campurkan dua sendok teh minyak peppermint dengan satu cangkir air. Tambahkan beberapa tetes deterjen untuk membantu keduanya tercampur lebih baik. Kocok dalam botol semprot.
Lalu, semprotkan di tempat yang diinginkan. Lakukan berulang setelah sekitar dua minggu.
4. Campur air dan sabunMinyak peppermint juga ampuh mengusir serangga lainnya, termasuk laba-laba.
Caranya, campurkan minyak peppermint dan air dengan perbandingan 1:10. Kemudian, tambahkan sabun cair ke botol semprot.
Semprotkan di sekitar bingkai jendela dan pintu yang mengarah ke luar. Serangga yang tidak menyukai aroma menyengat tidak akan masuk ke dalam rumah.
Baca juga: Tikus Jantan Takut pada Pisang, Kok Bisa?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.