Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbandingan Waktu Tempuh dan Harga Tiket Kereta Cepat Whoosh-KA Argo Parahyangan

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/ Dian Erika
Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Kereta Cepat Whoosh yang diresmikan Presiden Joko Widodo pada Senin (2/10/2023) sedang diparkir di Stasiun Kereta Cepat Halim, Jakarta Timur.
|
Editor: Farid Firdaus

KOMPAS.com - Kereta cepat Jakarta-Bandung Whoosh resmi beroperasi pada Senin (2/10/2023).

Peresmian ini dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo di Stasiun Kereta Cepat Halim, Jakarta Timur.

"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, kereta cepat Jakarta-Bandung Whoosh saya nyatakan resmi dioperasikan," kata Jokowi.

Dalam acara peresmian, Jokowi juga menjelaskan makna Whoosh yang diberikan pada kereta cepat Jakarta-Bandung.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menurutnya, Whoosh merupakan singkatan dari "Waktu Hemat Operasi Optimal Sistem Hebat".

Dengan beroperasinya kereta cepat Whoosh, maka masyarakat memiliki opsi baru untuk bepergian dari Jakarta ke Bandung atau sebaliknya.

Pada rute yang sama, sebelumnya sudah ada kereta api (KA) Argo Parahyangan. Berikut perbedaan waktu tempuh dan harga kedua kereta tersebut:

Baca juga: Kata Media Asing soal Peresmian Kereta Cepat Jakarta-Bandung Whoosh

Kereta Cepat Whoosh

Diketahui, kecepatan kereta cepat Whoosh mencapai 350 kilometer per jam.

Dengan kecepatan itu, waktu tempuh Jakarta-Bandung sekitar 36-44 menit, dengan jarak antara Jakarta menuju Karawang bisa ditempuh dalam waktu kurang dari 15 menit.

Harga yang dipatok untuk menaiki kereta cepat Whoosh adalah Rp 250.000-Rp 300.000 untuk sekali perjalanan.

Namun, pemerintah saat ini masih menggratiskan layanan kereta cepat Whoosh hingga pertengahan Oktober 2023.

Kereta cepat Whoosh memiliki tiga kelas, yakni VIP dengan total 18 penumpang, kelas 1 dengan 28 penumpang, dan kelas 2 dengan 555 penumpang.

Sayangnya, jadwal resmi kereta cepat Whoosh hingga saat ini belum dirilis.

Baca juga: Kereta Cepat Diresmikan Hari Ini: Harga dan Cara Pesan Tiketnya

KA Argo Parahyangan

Selain kereta cepat Whoosh, masyarakat juga memiliki pilihan KA Argo Parahyangan untuk rute Jakarta-Bandung atau sebaliknya.

Berdasarkan Grafik Perjalanan Kereta Api atau Gapeka 2023 yang berlaku mulai 1 Juni 2023, ada 20 perjalanan KA Argo Parahyangan.

Berikut jadwalnya:

Bandung-Gambir Gambir-Bandung

Dengan demikian, waktu tempuh Jakarta-Bandung menggunakan KA Argo Parahyangan mulai dari 2 jam 40 menit hingga 3 jam.

Sementara tarif yang ditawarkan adalah Rp 150.000 untuk kelas ekonomi dan Rp 200.000 untuk kelas eksekutif.

Baca juga: Sejarah KA Argo Parahyangan, Kereta Legenda yang Akan Bersaing dengan Whoosh

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi