Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Video Kucing Disebut "Nge-fly" Saat Makan Daun Seledri, Berbahayakah?

Baca di App
Lihat Foto
TikTok
Kucing makan seledri
|
Editor: Farid Firdaus

KOMPAS.com - Sebuah unggahan mengenai kucing yang disebut "nge-fly" usai memakan daun seledri, viral di media sosial.

Unggahan tersebut dibuat oleh akun TikTok @kupisioyen pada Rabu (4/10/2023).

Dalam unggahan video itu, terlihat seekor kucing tengah memakan daun seledri sembari berguling-guling.

"Emang boleh ngefly pakai daun seledri? Nasib punya babu gaji UMR dikasih daun seledri bekas dari pasar," tulis akun tersebut dalam unggahan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hingga Minggu (15/10/2023), unggahan tersebut telah dilihat lebih dari 200.000 kali dan disukai lebih dari 18.000 pengguna.

Beragam komentar warganet muncul terkait video tersebut.

"Kucingku tiap aku abis ke pasar nyari2 daun seledri," tulis seorang warganet.

"Sama kucingku juga suka bgt sledri kadang sampai naik meja ambil sledri," tulis warganet lainnya.

Lantas, bolehkah kucing memakan daun seledri dan apa dampaknya?

Penjelasan dokter hewan

Dokter hewan Universitas Nusa Cendana (Undana) Aji Winarso menjelaskan, daun seledri boleh-boleh saja diberikan kepada kucing.

"Tanaman itu tidak berbahaya bagi kucing," ujar Aji saat dihubungi Kompas.com, Minggu (15/10/2023).

Menurutnya, kucing memang biasanya memiliki tanaman kesukaan tertentu.

Baca juga: Apa Itu Zoomies pada Kucing yang seperti Kesurupan?

Daun seledri sendiri merupakan tanaman dengan senyawa yang mirip dengan senyawa yang terdapat pada tanaman catnip maupun catmint.

Catnip mengandung nepetolactone, sementara seledri mengandung lactone sedanolid.

"Ini efeknya mirip, semacam bikin 'nge-fly' itu buat kucing," ujar Aji.

Meski demikian, efek "nge-fly" pada seledri maupun catnip menurutnya tidak seperti narkoba, melainkan justru bermanfaat untuk kucing.

"Aroma seledri bisa mengusir kutu," tandas Aji.

Baca juga: Ramai soal Kucing Bisa Kena Asma, Ini Kata Dokter Hewan

Selain itu, daun seledri juga merupakan tanaman yang mengandung serat sehingga membuat pencernaan kucing lebih lancar jika dimakan.

Aji menambahkan, kucing juga perlu untuk memakan tanaman untuk mengeluarkan bola rambut dari pencernaannya.

Pemilik bisa sesekali memberikan daun seledri untuk membuat kucing merasa bahagia.

"Boleh seminggu sekali, sambil bermain bersama pemilik saat weekend," kata Aji.

Sebelum diberikan ke kucing, pemilik bisa mencuci terlebih dahulu daun seledri tersebut.

Baca juga: Cerita Oscar Si Kucing Terapi, Prediksi Lebih dari 100 Kematian Sepanjang Hidupnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi