Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BNI Buka Pendaftaran untuk Program Magang BINA BNI 21-27 Oktober 2023, Ini Syarat dan Cara Mendaftarnya

Baca di App
Lihat Foto
Instagram
Tangkapan layar soal rekrutmen program magang BINA BNI.
|
Editor: Sari Hardiyanto

KOMPAS.com - Bank Negara Indonesia (BNI) kembali membuka program magang BINA BNI yang dibuka pada 21-27 Oktober 2023.

Informasi tersebut disampaikan oleh akun Instagram @bnisurakartan pada Sabtu (21/10/2023).

"Halooo BNI Hi-Movers. Program Magang BINA BNI hadir kembali nihhh. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk," tulis dalam unggahan.

"Kantor Wilayah 17 Yogyakarta kembali membuka kesempatan Talenta-Talenta terbaik untuk bergabung dalam Program Magang Bina BNI. Pendaftaran melalui : www.bni.co.id -> Beranda (Home) -> Berkarier di BNI," tambahnya.

Baca juga: Kemenkeu Buka Program Magang 2023, Simak Syarat dan Cara Daftarnya!

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo turut membenarkan adanya rekrutmen untuk program magang BINA BNI 2023 tersebut.

"Info rekrutmen tersebut benar, BNI membuka rekrutmen untuk program Magang BINA BNI 2023," ujarnya saat dikonfirmasi Kompas.com, Minggu (22/10/2023).

"Untuk detail syarat bisa dilihat pada laman resmi BNI atau link https://www.bni.co.id/," sambungnya.

BNI membuka posisi untuk teller dan asisten administrasi yang akan ditempatkan di 17 wilayang di Indonesia.

Lantas, apa itu program magang BINA BNI dan apa saya syaratnya?

Baca juga: Daftar Rincian Biaya Admin Bank BRI, BNI, Mandiri, dan BCA 2023


Baca juga: Alasan Magang di Kemenkeu Tidak Dibayar

Apa itu program magang BINA BNI?

Dikutip dari laman resminya, BINA BNI adalah bagian dari pelatihan dan bimbingan kerja kepada angkatan kerja yang belum berpengalaman.

Peserta yang mengikuti program ini akan mendapatkan pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan (knowledge, skill, ability).

Program ini diselenggarakan secara terpadu antara pelatihan berbasis teori dan praktik secara langsung.

Baca juga: Cara Buka Rekening BNI Online, Bisa lewat HP Tanpa Harus ke Bank

Kualifikasi pelamar

Terdapat beberapa syarat dan kualifikasi pelamar yang dibutuhkan dalam program magang BINA BNI ini, berikut meliputi:

Baca juga: Saldo Minimal Tabungan Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI, dan BTN

Penempatan

Terdapat beberapa wilayah penempatan program magang BINA BNI 2023. Berikut di antaranya:

Okki menyampaikan pendaftaran bisa dilakukan secara langsung melalui laman resmi BNI pada 21-27 Oktober 2023.

Namun, calon peserta yang hendak mendaftarkan diri sebaiknya berhati-hati jika mendapatkan undangan untuk seleksi yang dipungut biaya.

Hal ini lantaran, BNI tidak memungut biaya apa pun untuk proses rekrutmennya.

Baca juga: Penipuan Modus Mencatut Nama BNI Kirim Pesan WhatsApp dengan Tombol View, Ini Cara Kerjanya!

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi