Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Pramugara AirAsia Ajak Penumpang Bernyanyi I Migrasi Burung di Yogyakarta

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com
Berita terpopuler kanal Tren 1-2 November 2023.
Penulis: Farid Firdaus
|
Editor: Farid Firdaus

KOMPAS.com - Kanal Tren Kompas.com menyajikan berbagai berita sepanjang Rabu (1/11/2023) hingga Kamis (2/11/2023) pagi.

Sejumlah berita mendapat perhatian banyak pembaca, di antaranya soal video pramugara AirAisa ajak penumpang bernyanyi di pesawat, migrasi burung di Yogyakarta, dan harga BBM Pertamina per 1 November.

Berikut berita populer Tren selengkapnya:

Penjelasan AirAsia soal pramugara ajak penumpang bernyanyi

Sebuah video yang menunjukkan pramugara AirAsia mengajak penumpang maskapai itu bernyanyi di pesawat viral di media sosial.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam video tersebut, pramugara tersebut menyanyikan lagu "Sang Dewi" dari Lyodra Ginting dan diikuti para penumpang. Bahkan, beberapa penumpang menyalakan lampu flash ponsel layaknya sedang menonton konser.

Pihak maskapai memberikan penjelasan terkait video tersebut.

Penjelasan AirAsia soal Video Pramugara yang Ajak Penumpang Bernyanyi Sang Dewi di Pesawat

Migrasi burung di Yogyakarta

Kawanan burung layang-layang beterbangan di langit Yogyakarta terlihat dalam video yang viral di media sosial.

Video tersebut diunggah oleh sebuah akun X pada Minggu (22/10/2023).

Burung-burung tersebut disebut pengunggah tengah bermigrasi.

Sementara sejumlah warganet menyebut kawanan burung itu bermigrasi lantaran di Yogyakarta sudah mulai masuk musim hujan.

Ada Migrasi Burung di Yogyakarta, Apakah Pertanda Akan Musim Hujan?

Harga BBM Pertamina per 1 November 2023

PT Pertamina mengumumkan adanya penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) per 1 November 2023.

Terdapat sejumlah BBM nonsubsidi yang mengalami penurunan harga. Adapun BBM subsidi tidak dilakukan penyesuaian harga.

Simak informasi terkait update harga BBM per 1 November 2023 berikut.

UPDATE Harga BBM Pertamina per 1 November 2023, Nonsubsidi Resmi Turun

Penyebab gagal otentikasi Taspen

Para pensiuan pegawai negeri sipil (PNS) diwajibkan PT Taspen untuk melakukan otentikasi secara berkala.

Otentikasi adalah proses verifikasi untuk memastikan dana pensiuan bulanan diterima oleh yang berhak.

Meski mudah dilakukan, terdapat pensiunan yang mungkin gagal saat melakukan otentikasi.

Apa penyebabnya dan bagaimana cara mengatasinya?

Penyebab Gagal Otentikasi Taspen dan Cara Mengatasinya

Waktu tempuh KRL Bogor-Jakarta Kota PP semakin cepat

Waktu tempuh perjalanan KRL Commuter Line rute Stasiun Bogor-Jakarta Kota PP semakin cepat mulai Rabu (1/11/2023).

Hal itu menyusul adanya penyesuaian Grafik Perjalanan Kereta Api atau Gapeka 2023 yang dilakukan KAI Commuter bersama KAI Daop 1 Jakarta.

Dengan adanya penyesuaian tersebut, kecepatan perjalanan Commuter Line berubah dari semula 70 km/jam menjadi 80 km/jam.

Mulai 1 November 2023, Waktu Tempuh KRL Rute Bogor-Jakarta Kota PP Semakin Cepat

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi