Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Teluk, Tanjung, dan Selat, Apa Bedanya?

Baca di App
Lihat Foto
iStockphoto/ugurhan
Pengertian teluk, tanjung, dan selat.
|
Editor: Muhammad Zaenuddin

KOMPAS.com - Batas pertemuan antara laut dan daratan bisa hadir dalam berbagai bentuk, dan yang paling umum adalah apa yang disebut sebagai pantai.

Pantai adalah sebidang tanah sempit dan landai yang terletak di sepanjang tepi laut, yang berisi material berupa pasir, kerikil, bebatuan, dan pecahan kerang.

Namun selain pantai, wilayah yang menghiasi pertemuan antara laut dan daratan juga hadir dalam bentuk teluk, tanjung, dan selat.

Baca juga: Apa yang Dimaksud Lempeng Tektonik? Berikut Pengertian dan Jumlahnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut ini adalah penjelasan singkat mengenai ketiganya.

Pengertian teluk

Teluk umumnya adalah bagian laut yang menjorok ke darat. Namun istilah ini juga berlaku untuk perairan danau.

Dikutip dari laman National Geographic, teluk adalah perairan yang sebagian dikelilingi oleh daratan, baik laut maupun danau.

Teluk terbentuk dalam berbagai cara, salah satunya oleh lempeng tektonik. Di mana benua-benua saling menjauh dan terpecah, menyebabkan terbentuknya banyak teluk besar.

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Populasi? Simak Penjelasannya Berikut Ini


Teluk Benggala adalah teluk terbesar di dunia, dibentuk oleh lempeng tektonik jutaan tahun yang lalu.

Teluk juga terbentuk ketika lautan meluap ke garis pantai. Teluk Kowloon, Hong Kong misalnya, terbentuk ketika Laut Cina Selatan meluap dari garis pantai Semenanjung Kowloon.

Tidak hanya di laut, teluk juga dapat ditemukan di sepanjang tepi danau. Georgian Bay adalah teluk di Danau Huron, salah satu Danau Besar di Amerika Utara.

Baca juga: Apa yang Menyebabkan Terjadinya Pasang Surut Air Laut? Berikut Penjelasannya

Pengertian tanjung

Berkebalikan dengan teluk, tanjung adalah daratan yang menjorok ke laut. Wilayah ini terbentuk melalui proses erosi.

Dilansir dari laman World Atlas, tanjung adalah daratan tinggi yang membentang jauh ke dalam samudra, laut, atau danau.

Tanjung mirip dengan semenanjung tetapi jauh lebih kecil. Ia lebih sempit, tidak seperti semenanjung yang dapat membentang di wilayah yang luas dan hampir tidak terhubung ke daratan.

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Perubahan Iklim? Berikut Pengertian dan Dampaknya

Tanjung tercipta melalui proses erosi, di mana garis pantai terus menerus terkena gaya pasang surut laut.

Seiring berjalannya waktu, ombak mengikis bebatuan yang lebih lunak sehingga menghasilkan tanjung dengan garis pantai yang tidak beraturan.

Dalam beberapa situasi, ada pula tanjung yang terbentuk akibat penumpukan garis pantai. Ketika arus yang mengalir ke berbagai arah bertemu di daerah dangkal dekat pantai, pasir akan terdorong bersamanya sehingga membentuk daratan.

Baca juga: Bagaimana Proses Terbentuknya Samudra atau Lautan?

Pengertian selat

Berbeda dengan teluk dan tanjung, selat secara sederhana didefinisikan sebagai laut yang berada diantara dua pulau.

Dilansir dari laman Britannica, selat adalah jalur air sempit antara dua bidang tanah yang menghubungkan dua perairan besar, dan terbentuk secara alami.

Selat umumnya terbentuk saat air dalam jumlah besar meluap dan mengikis daratan, terutama dataran rendah di tanah genting, dan menciptakan jalur alami.

Selain itu, aktivitas lempeng tektonik yang menggeser kerak bumi juga dapat membuat daratan retak dan menimbulkan selat, menyebabkan retakan pada tanah genting.

Namun, jika jalur pada tanah genting disebabkan oleh aktivitas manusia atau sengaja dibentuk, maka itu biasanya disebut sebagai kanal.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi