Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketahui Urutan Film The Hunger Games Sebelum Nonton "The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes"

Baca di App
Lihat Foto
IMDB.com
Urutan film The Hunger Games berdasarkan kronologi.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Film prekuel The Hunger Games berjudul The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes tayang di bioskop Indonesia mulai 15 November 2023.

Film ini mengambil latar 64 tahun sebelum kisah Katniss Everdeen, tokoh utama dalam film The Hunger Games.

Sehingga, jika disaksikan berdasarkan kronologi, prekuel The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes berada di urutan pertama.

Namun, secara waktu penayangan, film The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes tayang tujuh tahun setelah The Hunger Games: Mockingjay Part 2 pada 2015.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Urutan film The Hunger Games berdasarkan kronologi

Dilansir dari Rotten Tomattoes, film The Hunger Games terdiri dari 5 film, termasuk prekuelnya yang keluar di tahun 2023 ini.

Berikut urutan menonton film The Hunger Games berdasarkan alur cerita:

1. The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes (2023)

Film The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes mengambil latar 64 tahun sebelum Katniss Everdeen menjadi sukarelawan sebagai upeti.

Film ini mengisahkan Coriolanus Snow muda sebelum menjadi Presiden Panem yang kejam.

Dilansir dari Collider, Coriolanus Snow dikisahkan menjadi harapan terakhir bagi garis keturunannya yang gagal.

Dulunya, keluarga Snow sangat dibanggakan, tetapi harus jatuh miskin pasca perang.

Film ini juga mengungkap sejarah Capitol dan para tokoh yang terkenal di serial sebelumnya.

Tak hanya itu, film ini juga akan mengungkap asal-usul permainan yang ada di dalam The Hunger Games.

Baca juga: Daftar Pemain Film The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes

2. The Hunger Games (2012)

Secara tanggal rilis, The Hunger Games merupakan film pertama yang diangkat dari novel fiksi ilmiah petualangan distopia dengan judul yang sama karya Suzanne Collins.

Film ini bercerita tentang Presiden Snow yang menyelenggarakan permainan Hunger Games setiap tahun.

Permainan akan diikuti oleh 2 anak dari 12 distrik yang dipilih. Mereka akan bertarung sampai tersisa satu pemain yang selamat.

Di serial pertamanya, The Hunger Games memperkenalkan Katniss Everdeen alias Girl on Fire yang dengan sukarela berkompetisi dalam The Hunger Games untuk menyelamatkan adiknya.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Film The Hunger Games: The Ballad of Songbirds and Snakes

3. The Hunger Games: Catching Fire (2013)

The Hunger Games: Catching Fire menjadi film kedua, melanjutkan perjuangan Katniss untuk bertahan hidup saat dirinya dan Peeta yang diperankan oleh Josh Hutcherson dipanggil kembali untuk mengikuti Hunger Games tahunan ke-75.

Film ini memperkenalkan karakter yang menjadi favorit penonton, Finnick Odair (Sam Claflin) dan Johanna Mason (Jena Malone).

4. The Hunger Games: Mockingjay Part 1 (2014)

The Hunger Games: Mockingjay Part 1 merupakan adaptasi dari buku trilogi karya Collins yang dibagi menjadi dua film.

Film ini berkisah tentang Katniss yang beradaptasi dengan kehidupan barunya sebagai simbol revolusi di Distrik 13 yang misterius.

Pada awal film, Katniss diceritakan harus menelan kekalahan saat berjuang sebagai ikon pemberontakan sehingga dijuluki Mockingjay.

Baca juga: Jennifer Lawrence Sulit Memerankan Katniss Everdeen Lagi di Hunger Games

5. The Hunger Games: Mockingjay Part 2 (2015)

Film The Hunger Games: Mockingjay Part 2 bercerita tentang kisah akhir perlawanan Katniss.

Di film ini, Katniss bersama dengan timnya bertempur langsung di Capitol. Mereka bermaksud menjatuhkan Presiden Snow karena dinilai menjadi pemimpin yang kejam.

Film The Hunger Games: Mockingjay Part 2 sekaligus menjadi serial terakhir dalam film The Hunger Games.

Urutan film The Hunger Games berdasarkan tanggal rilis

Selain berdasarkan kronologi, Anda juga bisa menyaksikan film The Hunger Games sesuai tanggal rilis.

Dilansir dari Cosmopolitan, berikut urutan film The Hunger Games berdasarkan tanggal rilis:

  • The Hunger Games (2012)
  • The Hunger Games: Catching Fire (2013)
  • The Hunger Games: Mockingjay – Part 1 (2014)
  • The Hunger Games: Mockingjay – Part 2 (2015)
  • The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes (2023).

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi