Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelni Sudah Buka Penjualan Tiket Kapal untuk Nataru, Berikut Cara Belinya

Baca di App
Lihat Foto
SHUTTERSTOCK/FABIO LAMANNA
Ilustrasi kapal milik PT Pelni (Persero).
|
Editor: Farid Firdaus

KOMPAS.com - PT Pelayaran Nasional Indonesia atau Pelni sudah membuka penjualan tiket kapal untuk libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 atau Nataru mulai Jumat (17/11/2023).

Hal itu diketahui dari unggahan akun Instagram resmi, @pelni162 pada Kamis (16/11/2023).

“Untuk menghindari kehabisan tiket, calon pelanggan kapal PELNI diimbau merencanakan perjalanannya dengan baik,” tulis keterangan dalam unggahan.

Kepala Kesekretariatan Perusahaan Pelni Evan Eryanto membenarkan unggahan tersebut.

“Penjualan tiket kapal Pelni untuk periode libur Nataru sudah bisa diperoleh pada 17 November untuk seluruh tujuan se-Indonesia,” kata Evan kepada Kompas.com, Jumat (17/11/2023).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantas, bagaimana cara beli tiket kapal Pelni untuk libur Nataru?

Baca juga: Tiket Kereta untuk Libur Nataru Sudah Bisa Dibeli Mulai 6 November 2023

Cara beli tiket kapal PELNI

Evan mengatakan, penjualan tiket dibuka secara online melalui aplikasi Pelni dan website resmi PELNI di https://www.pelni.co.id/.

Selain itu, pembelian juga bisa dilakukan di loket kantor cabang dan mitra penjualan yang bekerja sama dengan Pelni.

Meski begitu, Evan mengimbau, sebaiknya masyarakat membeli tiket melalui Pelni.

“Dengan pertimbangan keamanan dan kenyamanan, tiket kapal Pelni untuk seluruh tujuan se-Indonesia sudah bisa diakses melalui Pelni Mobile Apps. Tidak perlu repot-repot lagi, cukup dari rumah atau kantor sudah bisa memesan tiket kapal Pelni," ujarnya.

Baca juga: Viral, Video Pedagang Nasi Kuning Disebut Terbawa Kapal karena Tak Hiraukan Pengumuman Keberangkatan, Ini Klarifikasi Pelni

Evan mengungkapkan, ada tiga kota keberangkatan yang tiketnya hanya bisa dibeli secara online melalui aplikasi Pelni.

"Khusus untuk calon penumpang yang berangkat dari Jakarta, Surabaya, dan Makassar, kami mengingatkan kembali hanya bisa memperoleh tiket secara online melalui Pelni Mobile Apps maupun website yang sudah berlaku per 1 November kemarin," ucap Evan.

"Sementara untuk kota lain masih dapat membeli tiket di loket kantor cabang Pelni meski kami mendorong untuk pembelian secara online," sambungnya.

Menurut Evan, meski tidak dapat lagi membeli langsung, loket di kantor cabang Pelni tiga kota tersebut masih tetap melayani pelanggan.

Namun, pelayanan yang tersedia hanya untuk kebutuhan pengembalian dana atau refund, pertanyaan seputar rute, dan jadwal kapal hingga keberangkatan rombongan.

Baca juga: Penjelasan Pelni soal Pencuri yang Beraksi di Atas Kapal

Evan mengimbau masyarakat yang melakukan pemesanan tiket, untuk memasukan identitas diri sesuai dengan data penumpang yang akan berangkat.

Selain itu, diharapkan juga untuk lebih tertib dalam proses embarkasi penumpang.

Berikut cara beli tiket kapal lewat aplikasi Pelni:

  1. Unduh dan buka aplikasi Pelni.
  2. Login atau daftar akun di aplikasi Pelni.
  3. Klik “Tiket Kapal”.
  4. Isi kolom asal, tujuan, dan tanggal keberangkatan, serta jumlah penumpang.
  5. Pilih kelas yang diinginkan.
  6. Isi data penumpang dengan lengkap sesuai identitas asli.
  7. Jika sudah, klik “Lanjutkan ke Pembayaran”.
  8. Pilih metode dan lakukan pembayaran.
  9. Pembayaran sukses dilakukan dan akan mendapatkan kode booking melalui email.

Baca juga: Mengapa Menyalakan Mesin Mobil di Kapal Laut Berbahaya?

Ada 10 ruas terpadat

Evan mengatakan, Pelni menetapkan periode libur Nataru tahun ini dimulai pada 11 Desember 2023 sampai dengan 8 Januari 2024.

Untuk menghadapi periode tersebut, 26 kapal penumpang dan 42 kapal perintis disiapkan dengan total kapasitas 51.296 tempat duduk.

Adapun 10 ruas yang diperkirakan menjadi ruas terpadat selama libur Nataru, yaitu:

  • Batam-Belawan
  • Belawan-Batam
  • Baubau-Makassar
  • Makassar-Baubau
  • Surabaya-Makassar
  • Makassar-Surabaya
  • Batam-Tanjung Priok
  • Jayapura-Biak
  • Balikpapan-Parepare
  • Sorong-Ambon.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi