Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Hanya Menurunkan Berat Badan, Ini Berbagai Manfaat Rutin Minum Air Jahe

Baca di App
Lihat Foto
Unsplash
Manfaat rutin mengonsumsi air rebusan jahe.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Jahe dikenal sebagai rempah-rempah yang memiliki banyak kegunaan dan manfaat bagi kesehatan.

Dikutip dari Web MD, jahe mengandung vitamin, mineral, dan antioksidan yang menawarkan manfaat kesehatan yang signifikan.

Salah satunya adalah kandungan kolin, yang merupakan bahan pembangun neurotransmiter penting yang membantu otak dan saraf bekerja. Kolin dapat membantu mendukung metabolisme, kesehatan jantung, suasana hati, dan fungsi otot.

Cara terbaik untuk mendapatkan semua manfaat jahe adalah dengan meminum air jahe secara teratur.

Baca juga: 6 Manfaat Rutin Minum Teh Lemon Jahe, Apa Saja?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Manfaat rutin minum air jahe

Lihat Foto
Freepik
Ilustrasi air jahe
1. Menurunkan berat badan

Dilansir dari Hindustan Times (6/9/2021), ahli gizi dari Rumah Sakit Paras, Panchkula, India, dokter Aashima Chopra mengatakan, jahe merupakan pilihan yang bagus untuk menurunkan berat badan.

Menurutnya, rutin meminum air jahe akan membuat proses penyerapan nutrisi menjadi lebih baik. Selain itu, proses pelepasan energi juga bisa lebih maksimal.

Chopra menambahkan, rutin minum air jahe dapat membuat Anda tidak merasakan keinginan untuk makan berlebihan. Sehingga, pada akhirnya ini bisa menurunkan berat badan.

“Itu juga menekan nafsu makan. Faktanya, ada penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Metabolism yang menyatakan bahwa jahe membantu Anda kenyang lebih lama”, ujarnya.

Baca juga: 7 Manfaat Rutin Minum Air Rebusan Jahe dan Serai

2. Baik untuk kesehatan kulit

Air jahe juga dapat digunakan untuk mengatasi permasalahan kulit. Hal tersebut lantaran jahe dikemas dengan antioksidan gingerol yang dapat melawan radikal bebas sehingga memberi warna kulit yang merata dan bersinar.

Selain itu, rutin minum air jahe juga dapat mengencangkan dan melawan berbagai tanda penuaan.

Terlebih lagi, jahe memiliki sifat antiinflamasi yang dapat melawan segala jenis infeksi dan membuat kulit Anda sehat dan bersih.

3. Mengurangi kram menstruasi

Minum air jahe dapat bermanfaat meredakan gejala kram menstruasi.

Hal itu dijelaskan dalam penelitian yang diterbitkan pada 2018 di Jurnal Obstetri dan Ginekologi Taiwan.

Penelitian menemukan bahwa jahe sama efektifnya dalam mengurangi nyeri haid dan kram seperti obat penghilang rasa sakit yang dijual bebas.

Baca juga: 6 Manfaat Minum Air Rebusan Kunyit dan Jahe di Pagi Hari, Apa Saja?

4. Membantu mengurangi masalah pencernaan

Manfaat lain yang bisa didapatkan dari rutin minum air jahe yaitu dapat mengurangi masalah pencernaan.

Mereka yang mengonsumsi air jahe sekali sehari cenderung tidak mengalami gangguan pencernaan dan sembelit.

Selain itu, mereka juga cenderung tidak menderita refluks asam lambung, mual, atau gas berlebihan.

Sebuah penelitian yang diterbitkan di PubMed Central mencatat bahwa air jahe secara signifikan meredakan muntah dan mual.

5. Menurunkan kadar kolesterol

Kadar kolesterol yang tinggi dikaitkan dengan peningkatan risiko masalah kesehatan seperti penyakit jantung dan stroke.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Saudi Medical Journal menemukan bahwa mereka yang mengonsumsi jahe setiap hari mengalami penurunan kadar trigliserida dan LDL "kolesterol jahat".

Sehingga, hal tersebut dapat menurunkan risiko masalah jantung dan masalah kesehatan terkait kolesterol lainnya.

Baca juga: 5 Efek Samping Minum Rebusan Jahe, Kunyit, dan Serai, Apa Saja?

6. Manajemen gula darah

Dikutip dari Web MD (17/7/2023), minum air jahe secara teratur dikaitkan dengan penurunan kadar gula darah.

Ada beberapa bukti  yang menyebutkan bahwa jahe dapat membantu penderita diabetes mengatur kadar gula darahnya jika mereka meminumnya secara teratur dalam jangka waktu lama.

Kendati demikian, masih diperlukan penelitian lanjutan untuk mengetahui apakah air jahe benar-benar bisa menurunkan gula darah atau tidak.

7. Mengurangi peradangan

Ada banyak penyebab peradangan, termasuk reaksi alergi ringan dan aktivitas berlebihan.

Penelitian awal tentang jahe menunjukkan, jahe dapat membantu mengurangi peradangan yang disebabkan oleh kedua penyebab tersebut.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ekstrak jahe dapat membantu mengurangi gejala alergi.

Percobaan kecil lainnya menunjukkan, mengonsumsi jahe setelah olahraga berat juga dapat membantu mengurangi nyeri otot lutut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi