Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kimia Farma Buka Lowongan Kerja bagi D3-S1, Simak Cara Pendaftarannya

Baca di App
Lihat Foto
Instagram
Lowongan kerja Kimia Farma Desember 2023.
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

 KOMPAS.com - PT Kimia Farma Tbk membuka lowongan pekerjaan untuk sejumlah posisi pada Desember 2023. Lowongan kerja tersebut terbuka untuk lulusan D3 dan S1 semua jurusan.

Informasi terkait lowongan pekerjaan tersebut diunggah melalui akun Instagram @lifeatkf, Rabu (28/11/2023).

"Kimia Farma Grup sedang mencari kandidat yang memenuhi syarat dan termotivasi untuk menjadi bagian dari salah satu tim," tulis unggahan.

Disebutkan, PT Kimia Farma membuka lowongan pekerjaan untuk beberapa posisi, seperti:

Sementara itu, PT Kimia Farma Trading & Distribution, yang merupakan anak perusahaan perseroan dari PT Kimia Farma juga turut membuka lowongan pekerjaan dengan posisi:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Jangan lewatkan kesempatannya ya! Segera daftarkan diri kamu melalui eRecruitment PT. Kimia Farma,Tbk," imbunya.

Link pendaftaran lowongan Kimia Farma

Informasi adanya lowongan kerja tersebut juga dikonfirmasi oleh Sekretaris Perusahaan PT Kimia Farma Ganti Winarno Putro.

"Benar dibuka lowongan pekerjaan. Sudah sesuai dengan yang di postingan tersebut," ujarnya kepada Kompas.com, Jumat (1/12/2023).

Calon pelamar dapat mendaftarkan diri dengan mengakses laman resmi Kimia Farma atau di https://rekrutmen.kimiafarma.co.id/.

Sementara itu, untuk batas akhir pendaftaran lowongan pekerjaan tersebut adalah 13 Desember 2023.

Baca juga: WHO Buka 4 Lowongan Kerja, WNI Bisa Daftar, Ini Caranya


Daftar lowongan kerja Kimia Farma 2023

Dilansir dari laman Instagram @lifeatkf, berikut beberapa posisi dan kualifikasi lowongan Kimia Farma yang dibutuhkan:

1. Pelaksana utang dagang

Kualifikasi:

Kompetensi:

Deskripsi pekerjaan:

Penempatan:

2. Pelaksana kas bank

Kualifikasi:

Deskripsi pekerjaan:

Penempatan

3. Pelaksana pajak

Kualifikasi:

  • Pendidikan S1 Keuangan/Akuntansi.
  • Usia Maksimal 26 tahun.
  • Keterampilan dan keahlian kompetensi kerja (competency)
    • Memiliki pengalaman kerja minimal 6 bulan sebagai pelaksana pajak.
    • Mampu bekerja di bawah tekanan dan speed execution.
    • Memiliki ketelitian dan keakuratan dalam pekerjaan.
    • Memiliki kemampuan mengenai sistem dan prosedur perpajakan.
    • Memiliki pemahaman terkait PSAK (Pedoman dan Standar Akuntansi Keuangan).
    • Memiliki pemahaman mengenai peraturan dan perundangan perpajakan.

Deskripsi pekerjaan:

  • Mengerjakan kegiatan perpajakan, agar berjalan sesuai dengan Prosedur Standar Akuntansi Keuangan dan ketentuan serta perundangan yang berlaku.
  • Mengerjakan sistem dan prosedur yang berkaitan dengan pajak berdasarkan kebijakan-kebijakan Direksi, untuk diaplikasikan diseluruh jajaran perusahaan.
  • Mengelola pemantauan penerapan kebijakan perpajakan di setiap apotek, untuk memastikan tingkat efektivitas dan kelancaran penerapan kebliakan tersebut di apotek.
  • Mengerjakan kegiatan revisi dan update sistem perpajakan, untuk memastikan bahwa sistem tersebut dapat berjalan secara optimal dan efektif.
  • Mengerjakan penyusunan draft rencana perpajakan yang paling optimal bagi KFA berdasarkan perundangan dan peraturan perpajakan yang berlaku, untuk memastikan ketaatan dan kesesuaian kegiatan perpajakan perusahaan dengan perundangan dan peraturan perpajakan yang berlaku.

Penempatan

  • Purwokerto.

Baca juga: Lowongan Kerja KAI Wisata Posisi Frontliner, Lulusan SMA Bisa Daftar

4. Tenaga teknis kefarmasian

Kualifikasi:

  • Pendidikan D3 Farmasi.
  • Memiliki Surat Tanda Registrasi Tenaga Teknis Kefarmasian (STRTTK) yang mash berlaku.
  • Usia Maksimal 26 tahun.
  • Keterampilan dan keahlian kompetensi kerja (competency)
    • Memiliki pemahaman mengenai produk farmasi.
    • Memiliki pengetahuan dan perahaman terkait Farmakologi.
    • Customer-Oriented.
    • Customer-Oriented.
    • Memiliki kemampuan detail oriented, multitasking dan time management.
    • Mampu berkomunikasi dengan baik dan memiliki keterampilan interpersonal yang baik.
    • Mampu bekerja dibawah tekanan dan speed execution.

Deskripsi pekerjaan:

  • Melakukan kegiatan promosi apotek offline maupun online, untuk meningkatkan brand awareness apotek dan penjualan apotek.
  • Melakukan kegiatan pelayanan terhadap pelanggan tetap dan melaksanakan praktek profesi sesuai ketentuan, untuk meningkatkan kinerja apotek serta memenuhi kebutuhan dan kepuasan pelanggan sesuai SOP Pelayanan Apotek.
  • Melakukan kegiatan pelayanan terhadap pelanggan dalam memberikan informasi obat kepada pelanggan atau melakukan layanan Swamedikasi Melakukan pengecekan kondisi operasional apotek (telepon, listrik, bahan bakar, pemeliharaan, dan lainnya), untuk memastikan penggunaan efisien dan efektif.
  • Melakukan pengecekan dan melaporkan kepada atasan terkait pengadaan dan tingkat persediaan barang di apotek melalui data-data pareto penjualan.
  • Melakukan stok opname untuk memastikan HPP sesuai dengan stok barang yang ada di apotek.
  • Melakukan input hasil penjualan melalu isistem Point of Sales, portal dashboard untuk monitoring kinerja apotek.

Penempatan:

  • Purwokerto.
5. Apoteker pendamping
  • Pendidikan minimal Apoteker
  • Memiliki STRA yang mash berlaku
  • Usia Maksimal 27 tahun
  • Keterampilan dan keahlian kompetensi kerja (competency) :
    • Memiliki pemahaman farmasi klinis yang baik.
    • Memiliki pengetahuan dan pemahaman terkait Farmakologi.
    • Customer-Oriented.
    • Memiliki kemampuan detail oriented, multitasking dan time management.
    • Mampu berkomunikasi dengan baik dan memiliki keterampilan interpersonal yang baik.
    • Mampu bekerja dibawah tekanan dan speed execution.

Deskripsi pekerjaan:

  • Mengelola kegiatan pelayanan terhadap pelanggan tetap dan melaksanakan praktek profesi sesuai ketentuan, untuk meningkatkan kinerja apotek serta memenuhi kebutuhan dan kepuasan pelanggan sesuai SOP Pelayanan Apotek.
  • Melaksanakan peran sebagai profesi kefarmasian dalam memberikan pharmaceutical care dan counseling kepada pelanggan, untuk memastikan layanan profesi tersebut sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
  • Mengelola kegiatan pelayanan terhadap pelanggan dalam memberikan informasi obat kepada pelanggan atau melakukan layanan Swamedikasi, untuk memastikan kebenaran dan kelengkapan informasi yang diberikan kepada pelanggan Mengontrol dan mengelola kegiatan operasional bisnis apotek dan biaya operasional apotek.
  • Merencanakan, mengelola dan mengawasi pengadaan dan tingkat persediaan barang di apotek melalui data-data pareto penjualan, untuk memastikan tingkat kualitas, kelengkapan dan ketersediaan barang sesuai kebutuhan pelanggan.

Penempatan:

  • Purwokerto.
6. Staf legal
  • Minimal pendidikan S1 Hukum.
  • Mampu mengoperasikan microsoft office & SAP.
  • Memiliki sertifikat pengadaan barang dan jasa.
  • Memahami teknik penyusunan perjanjian/kerja sama.
  • Memahami proses bisnis Pedagang Besar Farmasi (PBF).
  • Memahami peraturan hukum Hak Cipta Merek, HAKI, dan lainnya.
  • Memiliki kecakapan dalam berbahasa Inggris.
  • Memahami terkait perizinan OSS.

Deskripsi Pekerjaan:

Bertugas dan bertanggung jawab dalam mengelola data yang dibutukan terkait kepemilikan
Izin perusahaan, penanganan masalah hukum, serta berkoordinasi dengan instansi pemerintah terkait progress pengurusan perizinan yang dibutukan sesuai dengan ketentuan yang berlaku

Penempatan:

  • Kantor Pusat (Jakarta).

Baca juga: Lowongan Kerja KAI Wisata Posisi Frontliner, Lulusan SMA Bisa Daftar

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi