KOMPAS.com - TC Candler merilis peringkat tahunan The Most Handsome Faces 2023 berisi 100 pria tertampan di dunia selama satu tahun.
Daftar 100 pria tertampan di dunia 2023 ini dirilis melalui akun media sosial X @tccandler, Kamis (28/12/2023).
Dikutip dari laman resminya, daftar The Most Handsome Faces 2023 ini dibuat oleh TC Candler yang bekerja sama dengan tim riset dari The Independen Critics sejak 2013.
Seratus orang dalam daftar ini diperoleh melalui voting jutaan warganet yang berasal dari berbagai wilayah di dunia.
Daftar The Most Handsome Faces dan The Most Beautiful Faces dirilis setiap tahun untuk memilih 100 orang dari sekitar 105.000 selebritas.
Baca juga: 5 Idol-Aktor dengan Skill Akting Terbaik
Meski begitu, ranking ini tidak hanya didapat berdasarkan popularitas dan hasil voting saja.
Tim riset juga mempertimbangkan sisi keanggunan, orisinalitas, keberanian, gairah, kelas, ketenangan, kegembiraan, janji, dan harapan dari setiap selebriti.
Hasilnya, 100 orang masuk dalam daftar pria tertampan di dunia setiap tahunnya.
Tahun ini, aktor asal blasteran Amerika-Perancis ini dinobatkan sebagai pria paling tampan di dunia versi TC Candler.
Sementara itu, dua selebritas asal Indonesia juga masuk dalam daftar tersebut, yakni Gabriel Prince yang menempati ranking 43 dan Maxime Bouttier di posisi 78.
Lantas, siapa saja pria paling tampan di dunia?
Baca juga: Daftar 100 Wanita Tercantik di Dunia 2023 Versi TC Candler
100 pria paling tampan di dunia 2023 versi TC Candler
- Timothee Chalamet: aktor asal AS-Perancis
- Henry Cavill: aktor, model, produser asal Inggris
- Keung To: penyanyi, aktor, model asal Hong Kong
- Ni-Ki: penyanyi, penari, model dari grup ENHYPEN asal Jepang
- Lucien Laviscount: aktor, model asal Inggris
- Austin Palao: penyanyi, model asal Peru
- Zhang Zhehan: aktor, penyanyi, model asal China
- Bang Chan: rapper, penyanyi, penari, produser dari grup Stray Kids asal Korea Selatan-Australia
- Halil Ibrahim Ceyhan: aktor, musisi, model asal Turkiye
- V: idol Kpop dari grup BTS asal Korea Selatan
- Pedro Pascal: aktor asal Chili-AS
- Hyunjin: rapper, penari, model dari grup Stray Kids asal Korea Selatan
- Chris Hemsworth: aktor asal Australia
- Ayden Sng: aktor, model asal Singapura
- Mohammad Ajoory: model asal Jordan
- Jungkook: idol Kpop dari grup BTS asal Korea Selatan
- Vinnie Hacker: model asal AS
- Anson Kong: penyanyi, penari, aktor asal Hong Kong
- Dean Schneider: penemu suaka hewan asal Swiss-Afrika Selatan
- Zuho: rapper, penyanyi, model dari grup SF9 asal Korea Selatan
- Jason Momoa: aktor asal AS
- Idris Elba: aktor asal Inggris
- Felix Kjellberg: YouTuber asal Swedia
- Paing Takhon: model, aktor asal Myanmar
- Damiano David: penyanyi asal Italia
- Zayn Malik: penyanyi asal Inggris
- Kyler Chua: penyanyi dari grup Hori7on asal Filipina
- Matt Rife: komedian asal AS
- Baris Murat Yagci: aktor, model asal Turkiye
- Xiao Zhan: aktor, penyanyi, model asal China
- Harry Styles: penyanyi asal Inggris
- Alex Mandon Rey: penari asal Spanyol
- Wonho: penyanyi, penari asal Korea Selatan
- Felip: rapper, penari dari grup SB19 asal Filipina
- Adam Demos: aktor, model asal Australia
- K: penyanyi, penari dari grup &TEAM asal Jepang
- Can Yaman: aktor, model asal Turkiye
- Shomari Francis: model asal AS
- Anson Lo: penyanyi, penari, aktor asal Hong Kong
- Michele Morrone: aktor, model asal Italia
- Bright Vachirawit: aktor, penyanyi asal Thailand
- Josh Beauchamp: penyanyi, penari, model asal Kanada-AS
- Gabriel Prince: penyanyi, penari, aktor asal Indonesia
- Dylan Wang: aktor, model asal China
- Toni Mahfud: model asal Jerman
- Jimin: idol Kpop dari grup BTS asal Korea Selatan
- Christian Hogue: model asal AS
- Taz Skylar: aktor, penulis naskah asal Spanyol-Inggris
- War Wanarat: aktor, penyanyi, model asal Thailand
- Shawn Mendes: penyanyi, penulis lagu asal Kanada
- Marcell Jacobs: atlet dari Italia
- Lay Zhang: penyanyi asal China
- Chris Pine: aktor asal AS
- Taeyong: rapper, penari, penyanyi dari grup NCT asal Korea Selatan
- David Corenswet: aktor asal AS
- Cha Eunwoo: penyanyi dari grup ASTRO asal Korea Selatan
- Tom Holland: aktor dari Inggris
- Reyster: rapper, penari dari Filipina
- Mingu: rapper dari grup SEVENTEEN asal Korea Selatan
- Jaxon Human: model asal Australia
- Chris Evans: aktor asal AS
- Meerqeen: model, aktor, penyanyi asal Malaysia
- Broderick Hunter: aktor model asal AS-Norwegia
- Sam Heughan: aktor asal Inggris
- Jake: penyanyo dari grup ENHYPEN asal Korea Selatan-Australia
- Benjamin Ahlblad: model asal Finlandia
- Jin: idola dari grup BTS asal Korea Selatan
- David Beckham: model asal Inggris
- David Genat: model asal AS-Australia
- Faisal Shaikh: selebriti asal India
- Josh Cullen: penyanyi, penari asal Filipina
- Edan Lui: penyanyi asal Hong Kong
- Pierre Vuala: model
- Sukru Ozyildiz: aktor, model asal Turkiye
- Glenn Yong: aktor, penyanyi asal Singapura
- Yusei Yagi: aktor, penyanyi asal Jepang
- Pietro Boselli: model asal Italia
- Maxime Bouttier: aktor asal Indonesia-Perancis
- Ed Westwick: aktor, penyanyi asal Inggris
- Onur Tuna: aktor, penyanyi asal Turkiye
- Michael Evans Behling: aktor asal AS
- Dex: YouTuber asal Korea Selatan
- Mert Ramazan Demir: aktor, model asal Turkiye
- Kaito Takahashi: aktor, model asal Jepang
- Lucas: penyanyi, model asal Hong Kong
- Robert Pattionson: aktor asal Inggris
- Zee Pruk Panich: aktor asal Thailand
- Jason Derulo: penyanyi asal AS
- Danila Kozlovsky: aktor, sutradara asal Rusia
- Song Weilong: aktor, model asal China
- Varun Dhawan: aktor, model asal India
- Lionel Messi: pesepak bola asal Argentina
- Amir Machare: penyanyi asal Iran
- Lucas Till: aktor asal AS
- Wang Yibo: aktor, penyanyi asal Chinaa
- Michael B Jordan: aktor dari AS
- Jacob Elordi: aktor asal Australia
- Diego Rodriguez Doig: model asal Peru
- Beomgyu: penyanyi dari grup TXT asal Korea Selatan
- Matteo Berrettini: pemain tenis asal Italia
Baca juga: 10 Pria Paling Tampan di Dunia 2023 Versi The Netizens Report, Jungkook BTS Nomor 1
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.