Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Terbaru Kereta Ekonomi yang Pakai Kursi Tegak dan Premium 2024, Apa Saja?

Baca di App
Lihat Foto
Twitter @KAI121
KA ekonomi yang menggunakan kursi ekonomi premium
|
Editor: Mahardini Nur Afifah

KOMPAS.com - Kereta api kelas ekonomi masih menjadi andalan sebagian masyarakat untuk bepergian.

Salah satu alasan mengapa kereta ekonomi masih menjadi primadona, salah satunya karena harga tiket yang terbilang terjangkau.

Kendati masih menjadi pilihan, sebagian penumpang merasa kurang nyaman ketika bepergian menggunakan jenis kereta ini.

Pasalnya, belum semua kereta ekonomi menggunakan kursi dengan sandaran yang dapat diatur sudut kemiringannya, laiknya kereta eksekutif.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebagian kereta ekonomi ada yang masih menggunakan kursi tegak lurus dengan sudut kemiringan 90 derajat.

Kursi jenis tersebut terkadang dikeluhkan karena membuat sakit punggung dan pegal-pegal,  terutama jika penumpang kereta ekonomi menempuh perjalanan jauh.

Baca juga: Besok, KAI Beri Diskon Tiket Kereta Api 24 Persen, Simak Ketentuannya!

Daftar kereta ekonomi yang pakai kursi tegak dan ekonomi premium

Vice President Public Relations PT Kereta Api Indonesia (KAI) Joni Martinus membeberkan, jenis kereta ekonomi apa saja yang menggunakan kursi tegak dan ekonomi premium.

Meski begitu, ia menyebutkan bahwa daftar kereta ekonomi yang menggunakan kursi tegak dan ekonomi premium sifatnya bisa berubah.

Daftar tersebut, lanjut Joni, bisa dilakukan perubahan sesuai kebutuhan yang ada di lapangan.

"Bisa berubah sesuai kebutuhan di lapangan dan waktu perawatan masing-masing sarana kereta," kata Joni kepada Kompas.com, Selasa (2/1/2024).

Baca juga: KAI Beri Voucher Kereta Eksekutif-Luxury, Berikut Cara Mendapatkannya

Untuk lebih jelasnya, simak daftar kereta ekonomi yang menggunakan kursi tegak dan ekonomi premium berikut ini:

 

 

    1. Banyu Biru
    2. Blambangan Ekspres
    3. Cikuray
    4. Gaya Baru Malam Selatan
    5. Joglosemarkerto (Purwokerto-Solo Balapan)
    6. Kamandaka (Purwokerto-Semarang Tawang Bank Jateng)
    7. Majapahit
    8. Menoreh.

Baca juga: Aturan Baru, Pesan Tiket Kereta via Kanal Mitra Kini Bisa 1 Jam Sebelum Keberangkatan

Joni mengatakan, penumpang yang ingin mengetahui jenis dan fasilitas kereta yang akan ditumpangi dapat menghubungi KAI.

Hal tersebut dapat dilakukan melalui Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.

Baca juga: Daftar Harga Tiket Kereta Api Go Show yang Naik mulai Hari Ini

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi