Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagaimana Nasib Indonesia Setelah Kalah Lawan Jepang di Piala Asia 2023?

Baca di App
Lihat Foto
AFP/HECTOR RETAMAL
Aksi pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner, saat berduel dengan pemain Jepang Reo Hatate pada laga Grup D Piala Asia 2023, Jepang vs Indonesia, di Stadion Al-Thumama, Doha, 24 Januari 2024. Jepang menang 3-1 dan memastikan diri lolos 16 besar sebagai runner-up Grup D.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Tim nasional (Timnas) Indonesia menelan kekalahan 1-3 atas timnas Jepang di laga Piala Asia 2023 yang diselenggarakan di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Rabu (24/1/2024).

Akibat kekalahan tersebut, Timnas Indonesia saat ini menduduki posisi ketiga di Grup D, di bawah Jepang dan Irak.

Sementara itu, di klasemen rangking tiga terbaik yang lolos ke 16 besar, Indonesia menempati peringkat keempat dengan 3 poin, di bawah Bahrain (3 poin), Suriah (4 poin), dan Palestina (4 poin).

Lantas, bagaimana nasib Timnas Indonesia usai menelan kekalahan dari Jepang di Piala Asia 2023?

Baca juga: Warganet Sebut Rumput JIS di Piala Dunia U-17 2023 Terlihat Beda Tak seperti Dulu, Ini Penjelasan PSSI

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Nasib Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Setelah menelan kekalahan 1-3 atas Jepang, sejatinya Indonesia masih memiliki kesempatan untuk lolos ke putaran 16 besar Piala Asia 2023.

Dikutip dari Bola Sport, nasib tim asuhan Shin Tae-yong bakal bergantung pada pertandingan Grup F, di mana Oman akan bertanding melawan Kirgistan untuk merebutkan tiket ke 16 besar.

Pasalnya, Oman masih berpeluang lolos ke babak selanjutnya melalui jalur peringkat ketiga terbaik.

Sehingga, nasib timnas Indonesia saat ini bergantung pada hasil pertandingan Oman lantaran apabila mereka meraih kemenangan, maka Skuad Garuda tersingkir dari gelaran Piala Asia 2023.

Saat ini, Oman memiliki tabungan 1 poin, sehingga apabila mereka menang atas Kirgistan, mereka akan mendapatkan 4 poin dan menggeser posisi Indonesia dari 4 besar klasemen peringkat ketiga terbaik.

Namun, bila Oman bermain imbang atau kalah, Tim Merah Putih dipastikan dapat lolos ke babak selanjutnya.

Pertandingan penentu Oman melawan Kirgistan tersebut akan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Kamis (25/1/2024) pukul 22.00 WIB.

“Ya inilah tidak enaknya kalau nasib kita ditentukan oleh pihak lain,” ujar Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali.

Menurutnya, situasi yang dialami timnas Indonesia saat ini tak akan mudah untuk lolos ke babak selanjutnya. Namun, ia mengatakan bahwa Indonesia masih memiliki harapan.

“Harapan kita tinggal menunggu Oman dan Kirgistan. Kita berharap mereka bisa imbang, jangan berharap kalah-kalah,” kata Zainudin.

“Kalau bisa imbang, hasil itu membuat kita bisa melaju ke babak selanjutnya. Tinggal situasi itu yang kita harapkan karena tidak ada harapan lagi,” imbuhnya.

Baca juga: Videotron Anies di Bekasi dan Jakarta Diturunkan, Timnas Amin: Pergerakan Makin Nyaring meski Dibungkam

Tim yang dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023

Saat ini sudah ada 14 tim yang dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 dan hanya tersisa dua slot ke fase gugur.

Berikut daftar tim yang lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023:

  1. Qatar
  2. Australia
  3. Iran
  4. Irak
  5. Arab Saudi
  6. Tajikistan
  7. Uzbekistan
  8. Suriah
  9. Uni Emirat Arab (UEA)
  10. Palestina
  11. Jepang
  12. Yordania
  13. Korea Selatan
  14. Thailand.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi