Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waspada Gelombang Tinggi pada 27-28 Januari 2024, Ini Daftar Wilayahnya

Baca di App
Lihat Foto
Pusat Meteorologi Maritim
Peta prakiraan gelombang tinggi di wilayah perairan di Indonesia Sabtu (27/1/2024)
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini adanya gelombang tinggi di sejumlah perairan Indonesia periode 27 Januari 2024 pukul 07.00 WIB hingga 28 Januari 2024 pukul 07.00 WIB.

Informasi tersebut diungkap melalui unggahan akun resmi Instagram BMKG, @infobmkg, pada Jumat (26/1/2024).

“Mari cek update Peringatan Dini Gelombang Tinggi Wilayah Perairan Indonesia berlaku tanggal 27 Januari 2024 pukul 07.00 WIB hingga 28 Januari 2024 pukul 07.00 WIB,” tulis BMKG dalam keterangan resminya.

Penyebab gelombang tinggi

Dilansir dari laman resmi, potensi gelombang tinggi di sejumlah perairan di Indonesia dapat terjadi karena adanya pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dan timur.

Pola angin di wilayah utara bergerak ke arah timur dengan kecepatan angin sekitar 6-30 knot.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sedangkan pola angin di wilayah Indonesia bagian selatan bergerak dari arah barat ke utara dengan kecepatan yang sama, 6-30 knot.

Untuk kecepatan angin tertinggi terpantau ada di Perairan Manokwari, Laut Natuna Utara, dan Laut Arafuru.

Baca juga: BMKG: Daftar Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 27-28 Januari 2024

Imbauan BMKG

BMKG mengimbau agar masyarakat lebih memperhatikan keselamatan, terutama untuk yang sedang berlayar di lautan.

Adapun risiko tinggi dapat mengancam keselamatan pelayaran bagi:

Dengan adanya imbauan ini, dimohon masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar selalu waspada.

Baca juga: Warganet Soroti Cuaca yang Sebentar Hujan Sebentar Panas, Apa Penyebabnya?

Wilayah perairan di Indonesia yang berpotensi gelombang tinggi

Berikut ini sejumlah wilayah perairan di wilayah Indonesia yang berpotensi terjadi gelombang tinggi dari 27 Januari 2024 pukul 07.00 WIB hingga 28 Januari 2024 pukul 07.00 WIB.

1. Gelombang sedang (1.25-2.5 meter) 2. Gelombang tinggi (2.5-4.0 meter) 3. Gelombang sangat tinggi (4.0-6.0 meter)

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi