Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Waktu Terbaik Minum Multivitamin?

Baca di App
Lihat Foto
freepik.com
Waktu yang tepat untuk mengonsumsi multivitamin.
|
Editor: Ahmad Naufal Dzulfaroh

KOMPAS.com - Multivitamin adalah salah satu jenis suplemen yang paling banyak dikonsumsi karena mengandung banyak vitamin dan mineral, serta bahan lainnya.

Tak heran, multivitamin menjadi andalan orang dewasa untuk booster daya tahan tubuhnya.

National institutes of Health bahkan melaporkan hampir sepertiga orang dewasa di Amerika Serikat beralih ke multivitamin untuk memenuhi kebutuhan nutrisi hariannya.

Untuk mendapatkan multivitamin juga terbilang mudah, karena tanpa perlu rekomendasi dari dokter.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantas, sebenarnya kapan waktu terbaik untuk minum multivitamin?

Baca juga: Ramai Diperbincangkan, Perlukah Konsumsi Suplemen Vitamin Setiap Hari?

Waktu terbaik untuk minum multivitamin

Tidak semua multivitamin menyantumkan waktu terbaik mengonsumsi suplemen tersebut.

Namun, pendiri NK Fitness and Nutrition, Nijya Noble menyarankan agar multivitamin diminum kapan saja saat Anda mengingatnya.

"Saya biasanya menyarankan klien saya untuk mengonsumsi suplemen pada waktu yang mereka ingat, sehingga mereka dapat tetap konsisten,” kata dia, dilansir dari Live Strong.

Menurutnya, tubuh akan tetap menyerap nutrisi yang terkandung di dalam multivitamin kapan pun Anda mengonsumsinya, baik pagi maupun sore.

Salah satu manfaat minum multivitamin pada pagi hari adalah kemudahan mengingatnya.

Baca juga: Bagaimana Aturan Minum Vitamin B Kompleks yang Tepat?

 

Sebab, rutinitas pagi hari cenderung konsisten, sehingga Anda bisa dengan mudah menerapkan kebiasaan baru untuk minum multivitamin.

Namun, jika Anda termasuk orang yang melewatkan sarapan, sebaiknya jangan konsumsi multivitamin di pagi hari.

Pasalnya, mengonsumsi multivitamin saat perut kosong dapat menyebabkan gangguan sistem pencernaan.

Di sisi lain, mengonsumsi multivitamin pada malam hari menawarkan manfaat menurunkan risiko potensi interaksi dengan obat-obatan dan suplemen lainnya yang diminum pagi hari.

Sayangnya, tubuh yang sudah lelah di sore hari memungkinkan Anda lupa mengonsumsi multivitamin.

Baca juga: 3 Perbedaan Vitamin D2 dan D3 yang Sama-sama Penting untuk Tubuh

Faktor yang perlu dipertimbangkan

Para ahli sepakat, waktu terbaik minum multivitamin bergantung pada beberapa faktor, seperti kebutuhan medis, toleransi sistem pencernaan, gaya hidup, dan jadwal makan.

Selain itu, Anda juga harus memastikan faktor lain, misalnya apakah Anda mengonsumsi suplemen saat makan, memberi jarak dosis, atau mengonsumsi suplemen bersamaan.

Dilansir dari Eating Well, berikut beberapa faktor yang perlu diperhatikan saat Anda akan menentukan waktu terbaik minum multivitamin:

1. Jenis multivitamin

Multivitamin terbagi menjadi dua jenis, yakni secara eksklusif mengandung vitamin dan suplemen multivitamin-mineral.

Seperti namanya, vitamin ada yang larut dalam air dan larut dalam lemak.

Vitamin yang larut dalam air hanya akan larut dengan air. Sementara vitamin yang larut dalam lemak sebaiknya dikonsumsi bersamaan dengan makanan yang mengandung lemak untuk memaksimalkan penyerapan.

Baca juga: Apa yang Terjadi pada Tubuh jika Mengonsumsi Vitamin A Setiap Hari?

2. Preferensi individu

Preferensi individu berperan besar untuk menentukan waktu terbaik dalam minum multivitamin.

Sebab, tidak mudah mengingat kapan harus minum multivitamin. Karenanya, pastikan Anda mengonsumsi multivitamin di waktu yang mudah diingat agar menjadi kebiasaan konsisten.

3. Kondisi hamil

Kondisi khusus, seperti hamil, umumnya disarankan untuk mengonsumsi multivitamin yang diformulasikan untuk wanita yang tengah mengandung.

Pasa kondisi ini, ibu hamil akan mendapat rekomendasi kapan waktu terbaik untuk minum multivitamin guna mengurangi rasa mual.

4. Kondisi medis

Kondisi medis juga perlu dipertimbangkan untuk mengetahui kapan waktu terbaik untuk mengonsumsi multivitamin.

Pasalnya, sejumlah obat mungkin saja bisa berinteraksi dengan nutrisi dalam multivitamin.

Beberapa jenis obat biasanya perlu diberi jarak sebelum Anda mengonsumsi multivitamin. Misalnya, hipotiroidisme sering kali diobati dengan levothyroxine yang perlu diberi jarak empat jam dari suplemen agar dapat diserap dengan baik.

Baca juga: Apa yang Terjadi jika Mengonsumsi Vitamin E Setiap Hari?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi