Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa yang Terjadi Saat Seseorang Pingsan? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock/Anatta_Tan
Ilustrasi pingsan atau kolaps, pingsan secara tiba-tiba termasuk salah satu gejala serangan jantung mendadak. Penyebab serangan jantung mendadak. Cara mencegah serangan jantung mendadak.
|
Editor: Rizal Setyo Nugroho

KOMPAS.com - Pernahkah Anda merasakan sensasi tiba-tiba pusing, berkunang-kunang lalu kehilangan kesadaran untuk beberapa saat?

Jika ya, Anda mungkin mengalami apa yang disebut pingsan atau syncope, yaitu suatu kondisi medis yang umum terjadi pada berbagai kelompok usia.

Syncope, yang secara harfiah berarti "tersungkur," adalah kondisi di mana aliran darah ke otak terganggu, menyebabkan kehilangan kesadaran sementara.

Apa itu pingsan?

Pingsan atau dalam istilah kedokteran disebut syncope merupakan kehilangan kesadaran ataupun kekuatan postur tubuh yang terjadi secara mendadak yang terjadi secara tiba-tiba dan bersifat sementara.

Pingsan akan pulih secara spontan tanpa membutuhkan terapi khusus apabila penyebabnya ringan. Kehilangan kesadaran dapat terjadi karena penurunan aliran darah ke sistem aktivitas retikuler di batang otak.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dokter RS Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita Jakarta dr. Fadhilla Umami menyebutkan, syncope bukanlah penyakit, melainkan tanda atau gejala dari gangguan yang mendasarinya.

Pihaknya menjelaskan, tanda utama syncope adalah kehilangan kesadaran yang singkat, diikuti dengan pemulihan spontan.

Namun, sebelum kejadian pingsan, seseorang mungkin mengalami gejala-gejala awal, seperti pusing, merasa lemah, mual, berkeringat dingin, pucat, atau muntah.

"Beberapa orang juga melaporkan adanya sensasi "berputar" sebelum kehilangan kesadaran," tulisnya dikutip dari website Kemenkes RI. 

Penyebab pingsan

Ada berbagai penyebab yang mungkin menyebabkan syncope. Salah satunya adalah refleks vasovagal, di mana tekanan darah turun tajam karena respons sistem saraf otonom terhadap pemicu tertentu, seperti stres, nyeri, atau penglihatan darah.

Penyebab lain meliputi gangguan irama jantung, masalah struktural jantung, gangguan pembuluh darah, tekanan darah rendah, masalah neurologis, dan efek samping obat tertentu.

Penyebab paling sering adalah karena adanya hipotensi ortostatik yaitu terjadinya penurunan tekanan darah sistolik di atas 20mmHg atau tekanan diastolik turun lebih dari 10 mmHg pada posisi berdiri selama 3 menit.

 

Ketika seseorang dalam posisi berdir, sekitar 500-800 cc darah akan berpindah ke perut dan tungkai bawah sehingga volume darah yang masuk ke dalam jantung berkurang.

Darah yang dipompakan jantung ke seluruh tubuh terutama otak akan berkurang. Karena kurangnya pasokan darah ke seluruh tubuh termasuk otak, oksigen pun akan berkurang, hal ini disebut dengan keadaan hipoksia.

Pemeriksaan saat pingsan

Mendiagnosis syncope melibatkan anamnesis yang komprehensif, pemeriksaan fisik, pemeriksaan darah rutin, elektrolit, kadar gula darah, dan enzim jantung.

Pemeriksaan rekaman jantung (EKG) harus dilakukan pada setiap penderita yang mengalami pingsan.

Demikian pula pemeriksaan ekokardiografi, pemeriksaan dilakukan untuk melihat apakah ada gangguan pada katup jantung dan gangguan aliran darah di otot jantung, pemantauan Holter, tes tilt-table, atau pemeriksaan pencitraan seperti MRI atau CT scan.

Tujuannya adalah untuk mengidentifikasi penyebab yang mendasari dan merencanakan pengelolaan yang sesuai

Tatalaksana syncope tentu sangat disesuaikan dengan penyebab dan diagnosis yang telah dibuat oleh dokter.

Penderita dengan sinkop berulang perlu dikaji dan dicari tahu penyebabnya.

Bagi Anda yang sering mengalami syncope penting untuk menghindari faktor-faktor yang kemungkinan besar menjadi penyebab pingsan, seperti panas berlebihan, dehidrasi (kekurangan cairan), posisi berdiri setelah latihan fisik, obat-obatan tertentu.

Apabila syncope tetap berulang dan dirasakan berat sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi