Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Temuan Samudra dalam Perut Bumi | Gerhana Matahari Terlama Sepanjang Sejarah

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Ahmad Naufal Dzulfaroh
Artikel terpopuler kanal Tren, Rabu (3/4/2024).
|
Editor: Ahmad Naufal Dzulfaroh

KOMPAS.com - Beberapa artikel kanal Tren menarik minat pembaca sepanjang Rabu (2/4/2024).

Informasi tentang temuan samudra di perut Bumi tiga kali lipat dari lautan biasa, menarik minat pembaca paling banyak dalam 24 jam terakhir.

Pembaca juga tertarik dengan artikel tentang gerhana Matahari terlama sepanjang sejarah, air rebusan untuk menurunkan gula darah, potensi gerhana Matahari total menggelapkan Bumi, serta tanggal Lebaran 2024.

Berikut artikel terpopuler kanal Tren sepanjang Rabu (3/4/2024) hingga Kamis (4/4/2024) pagi:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Perusahaan Brunei Ingin Bangun Kereta Cepat Lintasi IKN dan Malaysia

1. Ilmuwan temukan samudra di perut Bumi

Ilmuwan menemukan genangan air di bawah perut Bumi berukuran tiga kali lebih besar dari lautan di permukaan pada 2014.

Letak dari lautan tersebut berada 400 mil atau 643,73 kilometer di bawah tanah dan tidak bisa diakses.

Temuan itu dipublikasikan dalam jurnal Dehydration melting at the top of the lower mantle.

Simak informasi lengkap tentang samudra di perut Bumi dalam artikel berikut: Ilmuwan Temukan Samudra di Perut Bumi, Tiga Kali Lipat Lebih Besar dari Lautan Biasa.

2. Gerhana Matahari terlama sepanjang sejarah

Guinness World Records mencatat gerhana Matahari terlama pada 20 Juni 1955 di Sri Lanka dan sebagian Asia Tenggara.

Durasi gerhana Matahari yang tercatat adalah 7 menit 8 detik.

Simak deretan gerhana Matahari terlama sepanjang sejarah dalam artikel berikut: Bukan 8 April 2024, Ini Gerhana Matahari Total Terlama Sepanjang Sejarah.

3. Air rebusan untuk turunkan gula darah

Kadar gula darah tinggi menjadi ancaman bagi penderita diabetes.

Kadar gula seseorang dikatakan normal apabila berada pada angka 70-100 mg/dl, menurut Kementerian Kesehatan.

Namun, ada beberapa cara untuk menurunkan kadar gula darah, termasuk mengonsumsi air rebusan.

Apa saja air rebusan yang bisa dikonsumsi untuk menurunkan gula darah? Berikut artikel lengkapnya: 5 Air Rebusan Bahan Alami untuk Menurunkan Gula Darah.

4. Potensi gerhana Matahari gelapkan Bumi

Pada Senin (8/4/2024), gerhana Matahari total akan "menyapa" sebagian wilayah Amerika Utara.

Lantas, apakah Bumi akan gelap gulita saat terjadi gerhana Matahari total? Simak penjelasannya dalam artikel berikut: Apakah Gerhana Matahari Total Akan Mengakibatkan Bumi Gelap Gulita?

5. Lebaran tanggal berapa?

Hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah atau Lebaran 2024 tinggal menghitung hari.

Tahun ini, lebaran berpotensi tidak ada perbedaan antara pemerintah dan Muhammadiyah.

Pasalnya, posisi hilal pada 9 April sudah mencapai 4-7 derajat, dengan elongasi antara 8-10 derajat.

Kapan Lebaran 2024? Simak penjelasannya dalam artikel berikut: Lebaran 2024 Tanggal Berapa? Ini Menurut Muhammadiyah, NU, dan Pemerintah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi