Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batal Menggagas Benaromologi

Baca di App
Lihat Foto
DOK. PRIBADI
Jaya Suprana
Penulis: Jaya Suprana
|
Editor: Sandro Gatra

DEMI lebih proaktif memperkokoh kuda-kuda dalam menghadapi serangan skeptisme berbagai pihak terhadap kelirumologi, maka saya sempat merencanakan untuk menggagas padanan kelirumologi, yaitu benaromologi.

Sementara obyek telaah kelirumologi adalah kekeliruan, maka obyek telaah benaromologi adalah kebenaran.

Menurut KBBI, makna kebenaran adalah: 1 keadaan (hal dan sebagainya) yang cocok dengan keadaan (hal) yang sesungguhnya: kita harus berani mempertahankan kebenaran ; ia masih menyangsikan kebenaran berita itu; 2sesuatu yang sungguh-sungguh (benar-benar) ada: kita harus menyakini kebenaran yang diajarkan oleh agama; 3 kelurusan hati; kejujuran: tidak seorang pun menyangsikan kebenaran hatinya; 4 kl izin; persetujuan; perkenan: dengan kebenaran yang dipertuan, kami masuk istana; 5 dialek Jawa : kebetulan ; nah, kebenaran dia datang sekarang, kita dapat bertanya langsung kepadanya.

Kebenaran dalam bahasa Inggris adalah “truth”, yang menurut ensiklopedi filsafat Stanford bermakna cukup kompleks akibat lintas matra: “Truth is one of the central subjects in philosophy. It is also one of the largest. Truth has been a topic of discussion in its own right for thousands of years. Moreover, a huge variety of issues in philosophy relate to truth, either by relying on theses about truth, or implying theses about truth. It would be impossible to survey all there is to say about truth in any coherent way. The problem of truth is in a way easy to state: what truths are, and what (if anything) makes them true. But this simple statement masks a great deal of controversy. Whether there is a metaphysical problem of truth at all, and if there is, what kind of theory might address it, are all standing issues in the theory of truth”.

Segenap pemaknaan rumit itu merupakan indikasi bahwa sejak dahulu kala para pemikir mulai dari filsafat sampai hukum, bahkan agama sebenarnya sudah berikhtiar untuk membuka tabir misteri yang menyelubungi apa yang disebut sebagai kebenaran, meski tanpa hasil paripurna apalagi sempurna memuaskan segenap pihak.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebenaran pada kenyataan masa kini makin kontroversial berlumuran deru campur debu berpercik keringat, air mata dan darah, maka dapat disimpulkan bahwa unsur kenisbian di dalam kebenaran itu sendiri juga makin diporak-porandakan oleh pihak-pihak yang merasa paling berhak untuk menetapkan kebenaran sesuai selera dan kehendak masing-masing yang berkepentingan atas kebenaran.

Ketimbang berlarut-larut lanjut makin parah mempermalukan diri sendiri seperti seekor anjing yang sibuk berputar-putar mubazir mengejar ekor diri sendiri, maka akhirnya untuk sementara ini saya mengambil keputusan untuk lanjut berikhtiar mengembangkan terbatas kelirumologi saja sambil batal menggagas benaromologi.

Apalagi di dalam satu di antara sekian banyak pemaknaan kelirumologi an sich sudah tersirat dan tersurat makna berupa upaya menelaah kekeliruan demi mencari kebenaran.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi