Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Khasiat Bunga Telang untuk Kesehatan, Apa Saja?

Baca di App
Lihat Foto
Shutterstock/woeng ndesoe
Khasiat bunga telang bisa menyembuhkan penyakit apa?
|
Editor: Ahmad Naufal Dzulfaroh

KOMPAS.com - Bunga telang adalah salah satu tanaman yang terbukti secara ilmiah memiliki khasiat untuk kesehatan.

Salah satu khasiat bunga telang adalah mengurangi risiko hipertensi, penyakit jantung, hingga peradangan.

Bunga dengan nama ilmiah Clitoria ternatea ini memiliki warna biru cerah dan ungu yang khas. Kelopak bunganya berbentuk corong dengan mahkota menyerupai bentuk kupu-kupu.

Bentuk dan warnanya yang menarik, membuat tumbuhan satu ini kerap dimanfaatkan sebagai tanaman hias.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantas, apa saja khasiat bunga telang?

Baca juga: Ini yang Terjadi pada Tubuh jika Konsumsi Bunga Telang Selama 30 Hari

Khasiat bunga telang untuk kesehatan

Bunga telang telah banyak digunakan dalam pengobatan tradisional, terutama di Asia dan Amerika karena khasiatnya.

Berikut 9 bunga tulang untuk kesehatan:

1. Mengatasi diabetes

Penelitian menunjukkan, bunga telang memiliki efek hipoglikemia yang membantu menurunkan kadar gula dalam darah di bawah normal.

Pemberian ekstrak air bunga telang secara oral dengan dosis 400 mg/kg berat badan pada spesies tikus menunjukkan, adanya penurunan glukosa serum dan glikosilasi hemoglobin serta meningkatkan insulin serum.

Mekanisme hipoglikemia ekstrak bunga telang diperkirakan melalui peningkatan sekresi insulin sebagaimana cara kerja glibencamide yang ditandai dengan meningkatnya insulin serum dan kadar glikogen.

2. Menurunkan potensi obesitas

Bunga telang juga bermanfaat untuk menurunkan trigliserida dan total kolesterol dalam darah.

Di sisi lain, konsumsi bunga telang juga bisa meningkatkan kadar kolesterol baik atau high density lipoprotein (HDL).

Baca juga: 10 Kelompok Orang yang Tidak Boleh Minum Teh Bunga Telang

3. Berpotensi menghambat sel kanker

Penelitian menunjukkan, ekstrak air bunga telang berpotensi menghambat lini sel kanker payudara MCF-7.

Namun, ekstrak tanaman ini tidak efektif untuk menghambat lini sel kanker payudara MDA-MB-231, sel kanker ovarium, lini sel kanker serviks, lini sel kanker hati, dan lini sel kanker kelamin pria.

4. Mengurangi peradangan

Efek antiinflamasi dan analgesik bunga telang dengan kadar 200 mg/kg berat badan dan 400 mg/kg berat badan pada uji coba tikus menunjukkan adanya efektifitas yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan obat antiinflamasi.

Sementara, efek antiinflamasi ekstrak bunga telang pada peradangan menunjukkan adanya perlindungan terhadap penyakit peradangan kronis dengan menekan produksi mediator pro-inflamasi yang berlebihan dari sel makrofag.

Baca juga: 8 Khasiat Teh Bunga Telang, Termasuk Potensial Mencegah Kanker

5. Meredakan asma dan batuk

Lebih lanjut, sebuah studi menunjukkan bahwa khasiat bunga telang sebagai pengobatan tradisional India dapat menyembuhkan asma dan meredakan batuk.

Asma adalah gangguan inflamasi kronik pada saluran pernapasan sehingga menyebabkan penderitanya mengalami batuk dan sesak napas.

Ekstrak bunga telah dengan dosisi tinggi 100, 200, dan 400 mg/kg berat badan hewan percobaan dapat membantu menyembuhkan asma akut dan batuk.

6. Menghambat pertumbuhan mikroorganisme

Ekstrak bunga telang dapat menghambat pertumbuhan 3 bakteri patogen yang paling banyak ditemukan dalam tanah, yaitu Bacillus subtilis, Staphylococcus aureus, dan Escherichia coli.

Ekstrak bunga telang juga menghambat pertumbuhan beberapa bakteri patogen penghasil enzim extended-spectrum beta-lactamase (ESBL), yaitu E. coli, Enteropathogenic E. coli (EPEC), Enterotoxigenic E. coli (ETEC), Klebsiella peumoniae dan Pseudomonas aeruginosa.

ESBL adalah enzim yang menyebabkan bakteri tahan terhadap berbagai macam antibiotik, seperti penisilin dan sefalosporin.

Ekstrak bunga telang juga dilaporkan menghambat pertumbuhan tiga bakteri penyebab kerusakan gigi, yaitu Streptococcus mutans, Lactobacillus casei, dan Staphylococcus aureus.

Baca juga: 6 Manfaat Bunga Telang, Ampuh Cegah Garis Halus dan Kerutan di Kulit

7. Mengurangi stres oksidatif

Dilansir dari laman Kementerian Kesehatan (Kemenkes), ekstrak metanol dalam bunga telang sangat berpotensi menjadi sumber antioksidan.

Kandungan senyawa flavonoid, antosianin, dan fenolik dalam bunga telang juga bermanfaat untuk mengaktifkan peran antioksidan dalam tubuh.

Antioksidan bermanfaat untuk membantu melindungi sel serta mengurangi stres oksidatif yang dapat mengakibatkan penuaan dini serta penyakit kronis lainnya.

8. Masalah rambut rontok

Bunga telang mengandung bioflavonoid dan anthocyanin. Senyawa itu dikenal untuk meningkatkan sirkulasi darah di kepala, sehingga dapat menjaga kesehatan kulit kepala serta mampu mengatasi rambut rontok.

Tak hanya itu, bunga telang juga bisa menghambat pertumbuhan uban.

9. Mengurangi risiko hipertensi dan penyakit jantung

Bunga telang mengandung antosianin yang dapat membantu mengurangi kekakuan arteri.

Jika arteri kaku, darah akan sulit mengalir, sehingga mengakibatkan tekanan darah tinggi. Hal ini juga meningkatkan risiko terjadinya penyakit jantung.

Baca juga: 4 Bahaya Bunga Telang, Ketahui Cara Tepat Mengonsumsinya!

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi