KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menggelar diskon tiket kereta api sebesar 10 persen guna meramaikan gelaran Gebyar Wisata Nusantara (GWN) Expo dan Jakarta Fair atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2024.
Sebagai informasi, GWN Expo 2024 tersebut diselenggarakan di Hall A Jakarta Convention Center (JCC) pada 13-15 Juni 2024.
Sementara Jakarta Fair 2024 diadakan di Hall C2 Nomor 1 Arena Jakarta International Expo (JIEXPO) Kemayoran pada 12 Juni-14 Juli 2024.
Adapun promo tiket kereta api tersebut diketahui dari unggahan akun Instagram resmi KAI, @kai121_ pada Selasa (11/6/2024).
Baca juga: Cara Menyewa Kereta Api Luar Biasa untuk Perjalanan Wisata
VP Public Relations Joni Martinus mengatakan, diskon tarif tiket tersebut berlaku untuk kelas ekonomi, bisnis, dan eksekutif seluruh kereta api komersial. Dalam artian, tidak berlaku untuk kereta api bersubsidi dan kereta wisata.
Untuk promo di Jakarta Fair 2024, pihaknya menawarkan diskon sebesar 15 persen bagi anak usia sampai dengan 15 tahun dengan melampirkan fotokopi kartu identitas anak atau kartu keluarga.
“KAI berharap masyarakat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya serta menjadikan kereta api sebagai moda transportasi pilihan yang aman, nyaman, bebas macet dan selamat,” ujar Joni saat dihubungi Kompas.com, Rabu (12/6/2024).
Untuk informasi lebih lanjut terkait promo tersebut, masyarakat dapat menghubungi Customer Service KAI di stasiun atau Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai. id, atau media sosial KAI121.
Baca juga: Cek, Ini Ketentuan Naik Kereta Api bagi Ibu Hamil
Syarat dan ketentuan
Berikut sejumlah syarat dan ketentuan yang perlu diperhatikan masyarakat untuk mendapatkan tiket kereta api dengan tarif diskon:
Promo di GWN Expo 2024- Pembelian tiket hanya dapat dilakukan di booth KAI selama acara berlangsung
- Tarif diskon berlaku untuk keberangkatan kereta api sampai dengan H+45
- Tarif diskon hanya berlaku khusus untuk kereta api komersial di Pulau Jawa
- Tarif diskon tidak berlaku untuk kereta compartment, luxury, priority, imperial, panoramic, dan/atau kereta wisata lainnya
- Tarif diskon tidak berlaku reduksi (kecuali reduksi infant), tidak berlaku tarif khusus dan/atau diskon lainnya
- Tiket dengan tarif diskon ini dapat dibatalkan dan diubah jadwal sesuai aturan yang berlaku.
Baca juga: Cara Membatalkan Tiket Kereta Api via Access by KAI dan Loket Stasiun
- Diskon 10 persen untuk usia di atas 15 tahun
- Untuk usia sampai dengan 15 tahun, mendapatkan diskon 15 persen dan wajib menyerahkan fotokopi kartu identitas anak atau kartu keluarga
- Pembelian tarif diskon ini hanya dapat dilakukan di booth KAI selama acara berlangsung pada tanggal 12 Juni sampai dengan 14 Juli 2024
- Tarif diskon berlaku untuk keberangkatan sampai dengan H+45
- Tarif diskon hanya berlaku khusus untuk kereta api komersial di Pulau Jawa
- Tarif diskon tidak berlaku untuk kereta compartment, luxury, priority, imperial, panoramic, dan/atau kereta wisata lainnya
- Tarif diskon tidak berlaku reduksi (kecuali reduksi infant), tidak berlaku tarif khusus dan/atau diskon lainnya
- Tiket dengan tarif diskon ini dapat dibatalkan dan diubah jadwal sesuai aturan yang berlaku.
Baca juga: Arti Nama Argo pada Kereta Api dan Sejarah Penggunaannya
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.