KOMPAS.com - Piala AFF U-16 sudah sampai pada partai final perebutan juara yang mempertemukan antara Thailand melawan Australia.
Sebagaimana diketahui, pada pertandingan semifinal Thailand berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor 2-1.
Sementara Australia berhasil melaju ke final setelah membungkam Indonesia dengan skor telak 5-3 pada semifinal.
Ini merupakan final Piala AFF U-16 kedelapan bagi Thailand, di mana pada tujuh final sebelumnya mereka berhasil mengoleksi 3 gelar juara dan 4 kali runner-up.
Baca juga: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2024
Sementara dalam keikutsertaan Australia di ajang Piala AFF U-16, ini merupakan final keempat, di mana pada tiga final sebelumnya mereka berhasil mengunci dua gelar juara.
Sampai saat ini, Thailand dan Vietnam menjadi negara dengan trofi Piala AFF U-16 terbanyak, yakni masing-masing 3 trofi.
Thailand memiliki peluang untuk menambah trofi dan menjadi juara Piala AFF U-16 terbanyak jika berhasil mengalahkan Australia.
Sementara Australia berpeluang menyamakan jumlah trofi Piala AFF U-16 dengan Thailand dan Vietnam.
Baca juga: Sepak Terjang Timnas Indonesia Menuju Semifinal Piala AFF U-16 2024
Daftar juara Piala AFF U-16 sepanjang masa
Dikutip dari laman resmi Federasi Sepak Bola Asean (AFF), berikut adalah daftar juara piala AFF U-16 dari masa ke masa (2002-2022):
- 2002: Myanmar, Laos menjadi runner-up
- 2005: Myanmar, Thailand menjadi runner-up
- 2006: Vietnam, Myanmar menjadi runner-up
- 2007: Thailand, Laos menjadi runner-up
- 2008: Australia, Bahrain menjadi runner-up
- 2009: dibatalkan
- 2010: Vietnam, China menjadi runner-up
- 2011: Thailand, Laos menjadi runner-up
- 2012: Jepang, Australia menjadi runner-up
- 2013: Malaysia, Indonesia menjadi runner-up
- 2014: dibatalkan
- 2015: Thailand, Myanmar menjadi runner-up
- 2016: Australia, Vietnam menjadi runner-up
- 2017: Vietnam, Thailand menjadi runner-up
- 2018: Indonesia, Thailand menjadi runner-up
- 2019: Malaysia, Thailand menjadi runner-up
- 2020-2021: dibatalkan (covid-19)
- 2022: Indonesia, Vietnam menjadi runner-up.
Pemilik trofi Piala AFF U-16 terbanyak sementara:
- Thailand dan Vietnam , sama-sama mengoleksi 3 trofi Piala AFF U-16
- Myanmar, Australia, Malaysia, dan Indonesia, mengoleksi 2 trofi
- Jepang, dengan satu trofi Piala AFF U-16.
Penentuan juara Piala AFF U-16 2024 akan dilaksanakan pada Rabu (3/7/2024) yang mempertemukan antara Thailand vs Australia. Sementara untuk peringkat ketiga akan diperebutkan oleh Vietnam vs Indonesia.
Baca juga: Daftar Juara Piala AFF U23 dari Masa ke Masa, Terbaru Vietnam
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.