KOMPAS.com - Sejumlah berita menghiasi laman Tren sepanjang Jumat (5/7/2024) hingga Sabtu (6/7/2024).
Berita mengenai pesawat mendarat darurat karena penumpang buang air kecil di lorong, banyak mendapat perhatian pembaca.
Berikutnya, berita perihal fenomena “Bediding” yang terjadi di bulan Juli juga banyak dibaca pengunjung laman Tren.
Selanjutnya ada artikel informatif mengenai jam sarapan terbaik untuk diet.
Populer Tren 6 Juli 2024
Selengkapnya, berikut ini berita Populer Tren sepanjang Jumat (5/7/2024) hingga Sabtu (6/7/2024).
Pesawat maskapai American Eagle Airlines mendarat darurat. Hal itu karena ada seorang penumpang buang air kecil di lorong kabin pesawat.
Dikutip dari Independent, peristiwa itu terjadi pada Rabu (3/7/2024) saat pesawat dalam perjalanan dari Chicago, Illinois menuju Manchester, New Hampshire.
Selengkapnya bisa disimak di sini:
Penerbangan American Eagle Mendarat Darurat karena Penumpang Buang Air Kecil di Lorong Kabin
2. Bisakah bayar pajak kendaraan diwakilkan?Kanit V Sigar Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jawa Tengah Iptu Doohan Octa Prasetya mengatakan, pembayaran pajak kendaraan bisa diwakilkan oleh orang lain.
Hal itu asalkan perwakilan tersebut membawa dokumen persyaratan yang berlaku.
"Bisa diwakilkan dengan melampirkan surat kuasa bermeterai, dan fotokopi KTP yang diberi kuasa bagi yang diwakilkan," jelas Doohan saat dihubungi Kompas.com, Selasa (3/7/2024).
Syarat dokumen pelengkap tersebut telah diatur dalam Peraturan Kepolisian (Perpol) Negara Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 2021 tentang Registrasi dan Identifikaisi Kendaraan Bermotor.
Selengkapnya bisa disimak di sini:
Apakah Bayar Pajak Kendaraan Bisa Diwakilkan Orang Lain? Berikut Penjelasannya...
Ketua Tim Kerja Prediksi dan Peringatan Dini Cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Ida Pramuwardani mengatakan, fenomena bediding ditandai dengan suhu udara yang turun drastis pada malam hingga dini hari.
Istilah bediding sendiri berasal dari kata serapan Bahasa Jawa "Bedhidhing" yang artinya perubahan suhu mencolok, khususnya di awal musim kemarau.
Ida menjelaskan, perubahan suhu itu bahkan bisa mencapai titik beku.
"Fenomena bediding umum terjadi di Indonesia. Puncaknya terjadi pada musim kemarau terutama pada Juli sampai September," kata Ida, saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (4/7/2024).
Selengkapnya bisa disimak di sini:
Apa Itu Fenomena Bediding yang Terjadi pada Juli 2024? Ini Wilayah yang Terdampak
4. Kenapa ada hujan di musim kemarau?Deputi Bidang Meteorologi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Guswanto mengatakan, meski musim kemarau, bukan berarti tidak akan turun hujan sama sekali.
Hujan tetap akan turun, meskipun dengan intensitas rendah atau di bawah 50 milimeter (mm) per dasarian atau sepuluh hari.
Fenomena ini disebabkan oleh dinamika atmosfer skala regional maupun global yang cukup signifikan.
Selain itu, suhu muka laut yang hangat pada perairan wilayah sekitar Indonesia turut berkontribusi dalam mendukung pertumbuhan awan hujan yang signifikan.
Selengkapnya bisa disimak di sini:
Mengapa Masih Hujan padahal Sudah Kemarau? Ini Jawaban BMKG
5. Jam sarapan terbaik untuk dietAhli diet dari Real Life Nutritionist, Miranda Galati menyampaikan, waktu sarapan terbaik saat diet adalah satu atau dua jam setelah bangun tidur.
Selain itu, Anda juga dapat mengonsumsi sarapan di pagi hati, sekitar 12 jam setelah makan malam terakhir.
Orang yang menunda sarapan terlalu lama justru bisa merasa sangat lapar pada saat sarapan, bahkan setelahnya.
"Saat bangun tidur, kadar gula darah dalam tubuh cenderung lebih rendah dan tubuh membutuhkan asupan gula darah yang lebih banyak," jelas Galati, dikutip dari Parade.
Selengkapnya bisa disimak di sini:
Catat, Ini Jam Sarapan Pagi Terbaik untuk Diet menurut Ahli
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.