Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

17 Rekomendasi Film Terbaru Agustus 2024, Ada "Heartbreak Motel" dan "Kang Mak"

Baca di App
Lihat Foto
Dokumen Falcon Pictures
First Lokk Kang Mak from Pee Mak
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Sejumlah film layar lebar dari dalam dan luar negeri akan tayang di bioskop Indonesia sepanjang Agustus 2024.

Film-film itu terdiri dari berbagai genre, seperti dokumenter, horor, romantis, aksi, komedi, dan sebagainya.

Lalu, apa saja film terbaru sepanjang Agustus 2024?

Baca juga: Urutan Nonton Film Deadpool, Terbaru Deadpool & Wolverine


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar film terbaru Agustus 2024

Berikut sejumlah film terbaru dari dalam dan luar negeri yang siap menghibur penonton di bioskop Indonesia sepanjang Agustus 2024.

1. All Access to Rossa 25 Shining Years (1 Agustus 2024)

Pemain: Rossa

Sinopsis: film dokumenter ini membahas perjalanan karier, cinta, dan kehidupan Rossa yang belum pernah terungkap sepanjang 25 tahun kariernya. Kisah di balik lagu-lagunya pun akan dikupas dalam film ini, diberitakan Kompas.com, Rabu (31/7/2024).

2. Heartbreak Motel (1 Agustus 2024)

Pemain: Laura Basuki, Reza Rahadian, Chicco Jerikho

Sinopsis: film adaptasi novel karya Ika Natassa ini mengisahkan perjalanan hidup perempuan bernama Ava Alessandra. Dia mendapat kekerasan saat kecil sehingga memengaruhi kariernya sebagai aktris. Ava juga terlibat dalam hubungan asmara toksik dengan pacarnya.

3. Sakaratul Maut (1 Aguatus 2024)

Pemain: Indah Permatasari, Della Dartyan, Jose Rizal Manua, Retno Soetarto, Claresta Taufan

Sinopsis: film bergenre horor ini mengisahkan ayah bernama Wiryo yang akan meninggal. Namun anak-anaknya malah sibuk berebut harta. Saat Wiryo mengalami sakaratul maut, jin penjaganya lantas meneror anak-anak itu.

4. Trap (2 Agustus 2024)

Pemain: Josh Hartnett , Hayley Mills, Marnie McPhail, Vanessa Smythe, Saleka Shyamalan

Sinopsis: film ini menceritakan Cooper yang membawa putri remajanya ke konser bintang pop. Namun, dia lalu mengetahui konser itu hanya jebakan bagi pembunuh berantai bernama The Butcher. Cooper ternyata pembunuh tersebut, dikutip dari Screen Rant, Minggu (28/7/2024).

5. Harold and the Purple Crayon (2 Agustus 2024)

Pemain: Zachary Levi , Zooey Deschanel, Lil Rel Howery, Ravi Patel

Sinopsis: film ini mengangkat cerita buku anak-anak tahun 1955 karya Crockett Johnson. Dalam film ini, Harold dikisahkan menggunakan krayon ungu ajaib untuk keluar-masuk dari buku ke dunia nyata, serta menciptakan benda-benda dari gambarnya.

Baca juga: 15 Film Baru yang Tayang di Bioskop Juli 2024, Ada Jurnal Risa dan BLACKPINK

6. Rumah Dinas Bapak (8 Agustus 2024)

Pemain: Dodit Mulyanto, Putri Ayudya, dan Yasamin Jasem

Sinopsis: film komedi horor ini menceritakan Dodit, Ibu, Mbak Lis, dan Mas Dewo yang tingal di rumah dinas. Salah satu kamar di sana adalah bekas penjara. Mereka pun dihantui kejadian aneh di sana, seperti dilansir dari Antara, Kamis (25/7/2024).

7. Borderlands (9 Agustus 2024)

Pemain: Cate Blanchett, Kevin Hart, Jack Black, Jamie Lee Curtis

Sinopsis: film aksi ini mengikuti kisah penjahat Lilith yang bekerja sama dengan timnya untuk mencari seorang putri yang hilang. Di tengah usahanya, mereka harus melawan monster dan alien.

8. It Ends With Us (9 Agustus 2024)

Pemain: Blake Lively, Justin Baldoni

Sinopsis: film romansa adaptasi novel karya Colleen Hoover ini mengisahkan Lily Bloom yang pindah ke Boston untuk mengejar mimpinya. Dia lalu menjalin hubungan dengan Ryle Kincaid. Namun, Ryle ternyata punya sisi buruk yang mengingatkan Lily pada orangtuanya.

9. Cuckoo (9 Agustus 2024)

Pemain: Hunter Schafer, Dan Stevens, Jessica Henwick

Sinopsis: film horor ini mengikuti kisah Gretchen yang pindah bersama ayah dan keluarga barunya ke Pegunungan Alpen Jerman. Dia justru mengalami kejadian menyeramkan.

10. Kang Mak (15 Agustus 2024)

Pemain: Vino G. Bastian, Marsha Timothy, Indro Warkop

Sinopsis: seorang pria pulang ke rumah bersama teman-temannya dari perang. Dia mengetahui istrinya meninggal dan jadi hantu.

11. Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu

Pemain: Egy Fedly, Endy Arfian, Rayn Wijaya

Sinopsis: para mahasiswa di kampus menghadapi rumor bahwa mereka diberi pelajaran seorang dosen gaib.

Baca juga: Daftar 11 Film Terbaru Tayang di Bioskop Juni 2024, Apa Saja?

12. Azzamine (22 Agustus 2024)

Pemain: Megan Domani, Arbani Yazis

Sinopsis: film ini menceritakan perjalanan laki-laki alim yang dijodohkan dengan perempuan dengan kehidupan bebas

13. Kromoleo (22 Agustus 2024)

Pemain: Safira Ratu Sofia, Tio Pakusadewo, Rukman Rosadi

Sinopsis: film ini mengisahkan seorang anak yang menghadiri pemakaman ibunya. Namun, dia justru mengetahui sejarah kelam keluarga mereka.

14. Thagut (29 Agustus 2024)

Pemain: Yasmin Napper, Arbani Yasiz, Ria Ricis, Keanu

Sinopsis: film horor yang dulunya berjudul Kafir ini mengisahkan anak yang berusaha meluruskan ajaran sesat yang dilakukan ayah kandungnya.

15. Kaka Boss (29 Agustus 2024)

Pemain: Godfred Orindeod, Glory Hillary, Ernest Prakasa

Sinopsis: film komedi buatan Arie Keriting ini menceritakan seorang penagih utang yang berubah haluan ingin menjadi penyanyi.

16. Blink Twice (23 Agustus 2024)

Pemain: Naomi Ackie, Channing Tatum

Sinopsis: film thriller ini mengisahkan pelayan bernama Frida yang bertemu miliarder Slater King. Mereka pergi berlibur ke pulau pribadi. Namun di sana, Frida mengalami mimpi buruk.

17. The Crow (23 Agustus 2024)

Pemain: Bill Skarsgard, FKA Twigs, Danny Huston

Sinopsis: film pahlawan super ini menceritakan seorang musisi, Eric Draven yang dibunuh bersama tunangannya. Dia lalu bangkit dari kematian dan balas dendam.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi