KOMPAS.com - Populer kanal Tren sepanjang Senin (26/8/2024) hingga Selasa (27/8/2024) pagi adalah kisah bajak laut Somalia yang menyerang 2 kapal perang AS.
Diketahui, pada 2006, bajak laut Somalia itu menyerang kapal perang AS menggunakan peluncur roket.
Aksi nekat bajak laut tersebut menyasar kapal perusak berpeluru kendali USS Gonzales dan kapal penjelajah berpeluru kendali USS Cape St George.
Selain itu, artikel yang juga memiliki tingkat keterbacaan tinggi adalah soal daftar hari libur sepanjang September 2024.
Berikut populer Tren selengkapnya:
1. Kisah bajak laut Somalia serang kapal AS
Sekelompok bajak laur menyerang dua kapal perang Angkatan Laut (AL) Amerika Serikat (AS) di lepas Pantai Somalia pada Sabtu (18/3/2006).
Kapal yang disasar bajak laut itu adalah kapal perusak berpeluru kendali USS Gonzales dan kapal penjelajah berpeluru kendali USS Cape St George.
Tepat di hari Minggu (19/3/2006), AL AS yang mengetahui kapalnya diserang tidak tinggal diam dan langsung menyerang balik bajak laut.
Akhirnya terjadilah baku tembak antara AL AS dengan bajak laut dan menyebabkan satu bajak laut tewas dan lima lainnya terluka.
Selengkapnya ada di artikel berikut:
Aksi Nekat Bajak Laut Somalia Serang 2 Kapal Perang AS Pakai Peluncur Roket
2. Daftar tanggal merah September 2024
Pemerintah telah menetapkan tanggal merah dan hari libur nasional pada September 2024 melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Tahun 2024.
Mengacu SKB 3 Menteri, yaitu Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, ada satu hari libur nasional September 2024, yaitu pada Senin (16/9/2024).
Hari libur nasional pada 16 September 2024 tersebut ditetapkan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
Hari libur ini membuat ada kesempatan long weekend di bulan September.
Daftar Tanggal Merah September 2024, Ada Long Weekend
3. Muntahan paus dihargai miliaran rupiah
Pengunggah menawarkan muntahan paus melalui akun @tanyakanrl, Sabtu (24/8/2024). Tampak dalam unggahan, bongkahan menyerupai batu kapur berbagai ukuran memenuhi boks styrofoam.
Akademisi Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, Slamet Raharjo menjelaskan, muntahan paus adalah senyawa semi-solid dengan konsistensi seperti lilin.
Muntahan paus atau ambergris diproduksi oleh lambung paus sperma (sperm whale) jantan yang telah dewasa.
Muntahan Paus Dihargai Miliaran Rupiah, Bisa Ditemukan di Mana?
4. Kesempatan Kaesang ikut Pilkada 2024
Kaesang Pangarep, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) masih berpeluang mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 setelah putusan Mahkamah Konstitusi (MK) pada Selasa (20/8/2024).
Dalam putusannya, MK menetapkan batas usia minimal maju sebagai calon gubernur/calon wakil gubernur adalah 30 tahun dan calon bupati/calon wakil bupati dan calon wali kota/calon wakil wali kota adalah 25 tahun.
Dengan putusan MK, Kaesang yang digadang-gadang maju sebagai calon wakil gubernur Jawa Tengah batal maju pada Pilkada tahun ini. Namun, putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut masih berpeluang maju sebagai calon kepala daerah setelah putusan MK dengan satu syarat.
Berikut selengkapnya:
Kaesang Masih Bisa Ikut Pilkada 2024 walau Usia Belum 30 Tahun, Ini Syaratnya
5. Syarat daftar CPNS 2024: ini letak nomor, tanggal lulus, dan tanggal ijazah
Nomor ijazah, tanggal lulus, dan tanggal ijazah sering kali dibutuhkan untuk mendaftar seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2024.
Pada proses pendaftaran CPNS 2024 melalui laman SSCASN, peserta biasanya akan diminta untuk memasukkan nomor ijazah, tanggal lulus, dan tanggal ijazah.
Sebagai informasi, nomor ijazah, tanggal lulus, dan tanggal ijazah tidaklah sama. Letaknya di ijazah setiap jenjang pendidikan pun berbeda-beda.
Lantas, di mana letak nomor ijazah, tanggal lulus, dan tanggal ijazah?
Syarat Daftar CPNS 2024, di Mana Letak Nomor, Tanggal Lulus, Tanggal Ijazah?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.