Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penemuan Sepeda Motor dan Pemiliknya yang Jatuh ke Selokan Mataram di Sleman, Polisi: Ada Luka di Kepala

Baca di App
Lihat Foto
Instagram
Tangkapan layar penemuan sepeda motor dan jenazah di dalam selokan Mataram, Sleman.
|
Editor: Inten Esti Pratiwi

KOMPAS.com - Unggahan yang menampilkan foto sebuah sepeda motor yang jatuh di selokan bersama dengan seseorang yang diduga pemilik kendaraan tersebut, ramai di media sosial.

Unggahan tersebut dimuat di akun Instagram @merapi_uncover pada Selasa (27/8/2024).

Adapun, penemuan sepeda motor dan seseorang yang diduga pemiliknya itu berada di daerah Selokan Mataram, Yogyakarta.

"Pagi ini 27 Agustus 2024 ditemukan kendaraan bermotor lengkap dengan penumpangnya yang terjepit dibawah motor, posisi ada di barat Westlake di Selokan Mataran, Jogjakarta," tulis unggahan.

Hingga Selasa siang, unggahan tersebut sudah dikomentari lebih dari 480 warganet.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantas, apa yang sebenarnya terjadi?

Baca juga: BPKB Hilang, Apakah Bisa Bayar Pajak Motor 5 Tahunan?


Penjelasan polisi

Saat dikonfirmasi, Kasi Humas Polresta Sleman, Iptu Salamun membenarkan adanya penemuan sepeda motor beserta pemiliknya yang jatuh ke dalam Selokan Mataram, sebelah Jembatan Krawak Nambongan, Tlogoadi, Mlati, Sleman, DIY, Selasa (27/8/2024).

Ia mengatakan, korban berinisial SDM adalah laki-laki berusia 59 tahun. Korban adalah seorang buruh tani atau perkebunan yang merupakan warga Tirtoadi, Mlati, Sleman.

Saat petugas sampai di tempat kejadian perkara (TKP), sepeda motor sudah masuk ke dalam selokan Mataram dan korban sudah meninggal dunia.

"Polsek Mlati menerima laporan adanya penemuan orang meninggal di Selokan Mataram. Korban ditemukan sudah meninggal dan tertimpa motor yang menghadap ke barat," ujarnya dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Selasa.

Setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim medis dari petugas kesehatan Puskesmas Mlati 2, ditemukan adanya luka sobek pada bagian kepala korban.

Meski demikian, pihaknya belum dapat memastikan apa penyebab kematian dari SDM.

Salamun mengatakan, berdasarkan pemeriksaan tersebut pula, korban diperkirakan telah meninggal dunia beberapa hari lalu.

"Ditemukan luka sobek terbuka di kepala depan kiri dan korban diperkirakan meninggal kurang lebih 2-3 hari lalu," tambahnya.

Saat ini, kata Salaun, korban telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk diselidiki terkait penyebab kematiannya.

"Untuk mengetahui penyebab kematian lebih lanjut, jenazah saat ini dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara," pungkasnya.

Baca juga: Video Viral Pengendara Sepeda Motor Masuk Jalan Tol, Polisi: Bisa Didenda Rp 5 Juta

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi