Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal Gigi Kucing Dipasang Behel, Ini Kata Dokter Hewan

Baca di App
Lihat Foto
X
Tangkapan layar unggahan disertai foto menyebut gigi kucing dibehel.
|
Editor: Ahmad Naufal Dzulfaroh

KOMPAS.com - Media sosial diramaikan dengan unggahan yang menampilkan gigi seekor kucing dipasang behel.

Dalam unggahan akun X @pet*** pada Rabu (11/9/2024), pengunggah mengaku kucingnya baru saja dibehel. 

“Baru behelan nih pets! Hehehe,” bunyi keterangan dalam unggahan.

Unggahan itu pun menuai beragam respons dari warganet.

Beberapa di antaranya mengaku baru mengetahui bahwa gigi kucing bisa dipasang behel, layaknya gigi manusia.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantas, bolehkah gigi kucing dipasang behel?

Baca juga: Tips Mengadopsi Kucing Liar, Jangan Langsung Dibawa ke Rumah

Penjelasan dokter

Dosen Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) Universitas Gadjah Mada (UGM) Slamet Raharjo membenarkan, gigi kucing bisa dibehel.

“Behel secara medis memang bisa diterapkan pada hewan,” kata Slamet saat dihubungi Kompas.com, Kamis (12/9/2024).

Menurutnya, semua hewan mamalia bergigi dentin secara ilmiah bisa dipasang behel. Dengan begitu, hewan peliharaan lain seperti anjing pun, bisa dibehel.

Dentin merupakan lapisan di bawah enamel yang menyusun sebagian besar gigi.

Meski demikian, ia menekankan bahwa pemasangan behel bisa menyebabkan hewan merasa stres.

“Pemasangan (behel) pada hewan lebih sering menyebabkan stres. Muncul rasa tidak nyaman dalam mulut, pasti akan langsung menggaruk-garuk mulut dan gigi berusaha untuk melepaskan behelnya,” tutur Slamet.

Baca juga: Kucing Peliharaan Sering Pergi dari Rumah? Begini Cara Mengatasinya

Apa tujuan pemasangan behel pada gigi kucing?

Sementara itu, dokter hewan dari klinik hewan Radhiyan Pet and Care, Radhiyan Fadiar Sahistya mengatakan, pemasangan behel pada gigi kucing hanya untuk tujuan medis.

Artinya, behel diperlukan ketika ada abnormalitas struktur anatomis gigi pada kucing.

“Pada manusia kan kadang ada tujuannya untuk estetika, tapi pada hewan tidak untuk estetika,” ujar Radhiyan kepada Kompas.com, Kamis (12/9/2024).

Ia menjelaskan, gigi hewan yang tidak rapi berpotensi menyebabkan luka pada gusinya.

“Atau ada penyakit-penyakit tertentu yang menyebabkan kondisi serius, mengharuskan bagian gigi tertentu harus dicabut,” kata dia.

Ketika gigi kucing dicabut, akan ada perubahan struktur anatomi di mulut hewan, sehingga perlu diperbaiki dengan bantuan behel gigi.

Baca juga: 6 Cara Unik yang Dilakukan Kucing untuk Meminta Maaf

Prosedur pemasangan behel pada gigi kucing

Lebih lanjut, Radhiyan menyampaikan, prosedur pemasangan behel pada gigi kucing tidak jauh berbeda dengan manusia.

Bedanya, kucing atau hewan akan dibius terlebih dahulu sebelum dilakukan prosedur pemasangan behel gigi.

Biasanya dokter hewan lebih dulu akan melakukan rontgen untuk melihat struktur gigi.

Nantinya, dokter akan melakukan pemetaan mulut atau gigi untuk menyesuaikan behel yang bakal dipasang.

Diperlukan juga pemeriksaan darah guna memastikan keamanan dan kelayakan kucing untuk dibius, sebelum giginya dibehel.

Jika kondisinya baik, dokter akan melakukan pembiusan kepada kucing.

“Setelah dibius, baru dilakukan tindakan pemasangan behel. Semisal ada bagian gigi tertentu yang memang harus, biasanya dicabut dahulu, setelah itu kawat (behel) dipasang” ungkap Radhiyan.

Setelah berhasil dipasang behel, dokter akan menyarankan kepada pemilik kucing untuk melakukan pemeriksaan rutin.

Baca juga: Apakah Kucing Peliharaan Anda Merasa Bahagia di Rumah? Kenali Ciri-cirinya Berikut Ini

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi