Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daun Bidara Bisa Mengobati Penyakit Apa Saja? Berikut 7 Daftarnya

Baca di App
Lihat Foto
SHUTTERSTOCK
Ilustrasi daun bidara yang banyak khasiat kesehatan.
|
Editor: Yefta Christopherus Asia Sanjaya

KOMPAS.com - Ada banyak bahan herbal yang dapat dikonsumsi untuk meningkatkan dan mengobati penyakit, salah satunya daun bidara.

Daun bidara yang tumbuh di wilayah Indonesia dapat dikenali dari bentuk daunnya yang menyirip dan memiliki tulang seperti daun jeruk nipis.

Dilansir dari Kompas.com, Minggu (20/2/2021), daun bidara juga memiliki ciri lain berupa pohonnya yang berukuran kecil dan dapat menghasilkan buah.

Tumbuhan bidara yang dapat dimanfaatkan daunnya adalah tanaman asli asal Asia yang dikenal dengan nama Chinese Apple, Indian Plum, atau Jujube.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lantas, daun bidara bisa mengobati penyakit apa saja?

Baca juga: Kelompok Orang yang Sebaiknya Tidak Makan Daun Pepaya, Ini Daftarnya

Daun bidara bisa mengobati penyakit apa saja?

Daun bidara ternyata bermanfaat untuk mengatasi berbagai penyakit di dalam maupun luar tubuh.

Berikut berbagai manfaat daun bidara.

1. Mengobati gangguan pencernaan

Daun bidara bisa mengatasi masalah pencernaan, seperti sembelit, perut kembung, atau diare.

Manfaat daun bidara tersebut dapat dirasakan karena bahan ini memiliki senyawa aktif yang bersifat antidiare.

Senyawa tersebut berguna menghambat pertumbuhan bakteri pemicu diare dan meredakan peradangan di saluran pencernaan.

Dilansir dari laman IAIN Bukit Tinggi, Jumat (2/8/2024), daun bidara juga mengandung efek pencahar alami sehingga buang air besar menjadi lancar jika seseorang mengalami sembelit.

Perut kembung bisa diatasi dengan daun bidara karena bahan ini mengandung senyawa aktif untuk mengurangi produksi gas di saluran pencernaan.

Baca juga: 7 Penyakit yang Dapat Diobati dengan Daun Pepaya

2. Meredakan nyeri

Manfaat daun bidara lainnya adalah meredakan nyeri. Manfaat ini bisa dirasakan karena daun bidara mengandung sifat antiinflamasi.

Beberapa jenis nyeri yang dapat diredakan dengan daun bidara adalah nyeri haid, otot, dan sendi.

Di samping sifat antiinflamasi, daun bidara mengandung aktivitas analgesik yang berguna menghambat sinyal nyeri yang dikirim ke otak untuk mengurangi nyeri.

3. Menurunkan tekanan darah

Penderita tekanan darah tinggi atau hipertensi bisa mengonsumsi daun bidara supaya terhindari dari beberapa penyakit komplikasi.

Untuk diketahui, tekanan darah tinggi bisa meningkatkan risiko terkena gagal ginjal, penyakit jantung, termasuk stroke.

Manfaat daun bidara bagi tekanan darah dapat dirasakan karena bahan ini mengandung flavonoid dan saponin dengan sifat antioksidan dan antiinflamasi.

Kedua senyawa tersebut berguna membantu penurunan tekanan darah dengan cara menghambat aktivitas enzim pengubah angiotensin atau ACE yang berfungsi mengatur tekanan darah.

Selain itu, daun bidara juga memiliki sifat antidiuretik yang berguna membantu mengeluarkan kelebihan natrium dan cairan dari tubuh.

Dikeluarkannya kelebihan natrium dan cairan membantu tubuh menurunkan tekanan dan volume darah.

Tekanan darah juga bisa turun karena daun bidara dapat merelaksasi pembuluh darah supaya aliran darah menjadi lancar dan tekanannya berkurang.

Baca juga: Manfaat Daun Kelor Ampuh Menyembuhkan Penyakit Apa Saja? Ini Daftarnya

4. Mengobati infeksi dan luka

Infeksi dan luka dapat diobati dengan daun bidara yang memiliki sifat antijamur, antibakteri, dan antivirus.

Jenis luka yang dapat disembuhkan dengan bahan tersebut adalah luka bernanah, luka bakar, dan luka sayat.

Sifat antijamur pada daun bidara bisa mengobati infeksi dan luka karena berguna menghambat pertumbuhan jamur.

Kemudian, sifat antibakteri berguna menghambat pertumbuhan bakteri dan efektif untuk melawan bakteri penyebab infeksi kulit, saluran pernapasan, dan saluran pencernaan.

Sementara sifat antivirus pada daun bidara bisa menghambat replikasi virus. Hal ini berguna untuk membantu mengobati infeksi virus, seperti flu, herpes, dan cacar air.

5. Mengatasi masalah kulit

Daun bidara juga bisa mengatasi masalah kulit, seperti jerawat, eksim, dan psoriasis karena mengandung sifat antioksidan, antiinflamasi, dan antibakteri.

Sifat antioksidan dalam daun bidara berguna membantu mengurangi peradangan supaya kulit terhindar dari eksim dan jerawat.

Kemudian, sifat antiinflamasi berguna membunuh bakteri yang memicu jerawat dan sifat antibakteri berfungsi untuk melindungi kulit dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.

Kulit yang terhindar dari radikal bebas dapat terjaga kesehatannya sekaligus mencegah penuaan dini.

Baca juga: Manfaat Daun Kelor untuk Menurunkan Gula Darah Menurut Penelitian

6. Meningkatkan kualitas tidur

Daun bidara juga berguna meningkatkan kualitas tidur berkat senyawa aktif yang bisa merelaksasi pikiran dan tubuh.

Senyawa tersebut bekerja dengan menghambat aktivitas sistem saraf pusat.

Dengan mengonsumsi rebusan atau suplemen daun bidara, seseorang bisa terhindar dari suit konsentrasi, gangguan suasana hati, dan kelelahan yang biasanya timbul karena tidur yang kurang berkualitas.

7. Menyehatkan rambut

Kesehatan rambut bisa dijaga dengan mengoleskannya pada rambut ata meminumnya dalam bentuk teh.

Daun bidara bisa meningkatkan kesehatan rambut karena mengandung sifat anti inflamasi yang berguna mengurangi peradangan.

Daun bidara juga memiliki sifat antibakteri yang berfungsi membantu membunuh bakteri penyebab ketombe.

Itulah sederet manfaat daun bidara bagi kesehatan, baik untuk tekanan darah, kualitas tidur, rambut, termasuk kulit.

Baca juga: Picu Rasa Gatal, Mengapa Daun Jelatang Justru Ampuh Atasi Pegal?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi