Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota DPR dari Demokrat Harap Kevin Diks Jadi Pemain yang Terakhir Dinaturalisasi

Baca di App
Lihat Foto
MADS CLAUS RASMUSSEN/AFP
Bek Copenhagen, Kevin Diks, tengah berduel dengan pemain Man City, Nathan Ake, dalam leg pertama Liga Champions 2023-2024 pada 13 Februari 2024. Terkini, PSSI membantah telah mendekati Kevin Diks dan Ole Romeny guna memperkuat timnas Indonesia.
|
Editor: Yefta Christopherus Asia Sanjaya

KOMPAS.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Fraksi Demokrat, Anita Jacoba, berharap Kevin Diks menjadi pemain berdarah Indonesia yang terakhir dinaturalisasi Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Hal tersebut dikatakan Anita ketika menyampaikan pandangannya mengenai naturalisasi Kevin Diks dalam rapat bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Senin (4/11/2024).

Ia mengatakan, Demokrat sebenarnya mendukung langkah PSSI yang berusaha memperkuat tim nasional dengan mendatangkan pemain berdarah Indonesia yang merumput di luar negeri.

Namun, Anita menilai, akan lebih baik jika hal tersebut tidak diteruskan dan pemerintah berusaha meningkatkan kualitas atlet dalam negeri.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Untuk Kemenpora dan PSSI, kami berharap ini yang terakhir. Mungkin sedikit ekstrem, kami berharap sebagai rakyat Indonesia, sebagai wakil dari seluruh rakyat Indonesia, saya berharap semoga ini yang terakhir,” ujar Anita dalam siaran langsung di kanal YouTube Komisi X, Senin.

Baca juga: FIFA Tolak Naturalisasi Mats Deijl Malaysia, Apa Alasannya?

Minta pemerintah beri perhatian ke atlet di daerah 3T

Anita juga mengatakan, Indonesia sebenarnya tidak kekurangan bibit atlet, terutama untuk cabang olahraga lari, tinju, atau sepak bola.

Ia mencontohkan, Nusa Tenggara Timur yang merupakan daerah pemilihan (dapil) Anita dinilai sebagai gudang atlet meski termasuk daerah yang tertinggal dan terbelakang.

Namun, Anita mempertanyakan langkah Kemenpora dan PSSI yang sudah beberapa kali mendatangkan pemain naturalisasi padahal ada bibit atlet di dalam negeri.

“Mau sampai kapan kita terus mengambil atlet dari luar padahal di sana juga dilatih, mereka berhasil sukses karena dilatih,” ujar Anita.

“Jadi pertanyaan kami dari Demokrat, bagaimana dengan upaya dari Kemenpora untuk bagaimana pelatih-pelatih kita ini di Indonesia,” tambahnya.

Baca juga: Penjelasan Dirjen Imigrasi soal Pemain Naturalisasi Indonesia Dituding Punya Paspor Ganda

Terkait potensi atlet dalam negeri yang belum dibina, Anita berharap, Kemenpora jangan hanya mendatangkan pemain naturalisasi, tapi juga pelatih asing.

Ia menilai, kehadiran pelatih asing bisa menjadi jawaban bagi pembinaan di dalam negeri apabila Indonesia belum bisa mencetak atlet yang luar biasa.

“Karena pengalaman kemarin kita ambil atlet dari luar ternyata tidak berhasil juga. Itu kita bicara keberhasilan. Tapi, bagaimana kalau ini gagal lagi? Apa yang akan dilakukan oleh Kemenpora. Jangan kita ulang terus,” tandasnya.

Lebih lanjut, Anita menyampaikan, atlet yang berasal dari daerah terpencil dan tertinggal memiliki potensi untuk dikembangkan karena mereka memiliki fisik dan mental yang kuat.

Ia juga menitipkan pesan kepada Kemenpora supaya bisa membidik dan melatih atlet dalam negeri supaya bisa membawa nama Indonesia harum di luar negeri.

Baca juga: Vietnam Naturalisasi Striker Asal Brasil, Langsung Ganti Nama Jadi Nguyen Xuan Son

Alasan Kemenpora naturalisasi Kevin Diks

Terkait naturalisasi Kevin Diks, Menpora Dito Ariotedjo mengatakan, pihaknya mendatangkan pemain asal klub FC Copenhagen ini untuk membela Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Ia mengatakan, proses naturalisasi Kevin Diks untuk membela Indonesia hanya lima tahun.

“Pastinya setiap pemain naturalisasi ada jangka pendek dan menengah,” ujar Dito saat rapat bersama Komisi X DPR, dikutip dari Bola Sport, Senin.

Kevin Diks resmi dinaturalisasi setelah mendapat persetujuan dari DPR karena ia memiliki keturunan Indonesia dari kakek dan neneknya.

Kakek Kevin Diks lahir di Morotai, Maluku Utara dan neneknya di Ambon, Maluku.

Baca juga: Daftar 14 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi