Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Punya Sayap, 7 Burung Ini Tidak Bisa Terbang

Baca di App
Lihat Foto
iStockphoto/JohnCarnemolla
ilustrasi burung unta, salah satu burung yang tidak bisa terbang.
|
Editor: Muhammad Zaenuddin

KOMPAS.com - Burung adalah hewan dalam kelas Aves, yang umumnya memiliki kemampuan untuk terbang.

Burung biasanya terbang mencari makan, menghindari pemangsa, atau bermigrasi dari satu wilayah ke wilayah lain.

Meski demikian, ternyata tidak semua spesies burung bisa terbang meski mereka memiliki sayap.

Baca juga: Burung Gagak Bisa Simpan Dendam 17 Tahun, Ceritakan Pengalaman Buruknya ke Kerabat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Berikut adalah beberapa jenis burung yang tidak bisa terbang meski memiliki sayap:

1. Takahe

Takahe merupakan spesies burung khas Selandia Baru. Mereka sempat dianggap punah dari akhir 1800-an, namun ditemukan kembali pada tahun 1948.

Takahe termasuk jenis burung yang tidak bisa terbang. Mereka memiliki penampilan berwarna-warni, dengan bulu biru dan hijau cerah.

2. Kakapo

Sama seperti Takahe, Kakapo juga jenis burung yang berasal dari Selandia Baru. Burung beo nokturnal ini memiliki wajah mirip burung hantu, kuda-kuda penguin, dan gaya jalan bebek.

Mereka termasuk burung yang cantik, dengan bulu berwarna hijau kecokelatan, dan merupakan burung beo terberat di dunia.

Baca juga: Burung Kuau Raja Diklaim Punah tapi Ditemukan Kembali di Aceh, Bagaimana Faktanya?

3. Kasuari

Kasuari termasuk burung jenis ratite berkaki panjang dan tidak bisa terbang. Sayap kecil mereka berakhir dengan duri keras dan berkeratin.

Kasuari adalah burung asli Australia dan pulau-pulau di sekitarnya. Ia memiliki cakar seperti belati yang menjadikannya sebagai slah satu burung paling berbahaya.

Burung-burung memiliki casques warna warni pada bagian kepala, yang terbuat dari keratin (seperti kuku manusia), dan bulu seperti jubah mewah.

Baca juga: Burung Great Auk, Si Penguin Asli yang Sudah Punah Ratusan Tahun Lalu

4. Burung unta

Burung unta merupakan jenis burung hidup terbesar yang melebihi ukuran kasuari. Mereka dapat tumbuh setinggi 2,7 meter dan beratnya bisa lebih dari 136 kilogram.

Kaki mereka yang kuat dapat menendang dengan kuat dan mereka dapat berlari dengan kecepatan hingga 72,4 kilometer per jam melintasi kawasan terbuka di Afrika.

5. Emu

Emu adalah salah satu jenis burung yang tidak bisa terbang, yang berasal dari Australia. Mereka memiliki kaki yang panjang dan kuat dan dapat berlari hingga 48 kilometer per jam.

Emu mencari makan di siang hari dan makan biji-bijian, rerumputan, buah-buahan, dan serangga.

Baca juga: Alasan Burung Sering Hinggap di Kabel Listrik, Mengapa Tidak Tersetrum?

6. Penguin

Punya penampilan yang khas, penguin merupakan salah satu spesies burung. Mereka memiliki sayap namun sayangnya tidak bisa terbang.

Sayap penguin lebih cocok untuk berenang dan menyelam, kegiatan yang mereka habiskan untuk sebagian besar waktunya.

Penguin kaisar adalah yang cukup populer dan merupakan spesies penguin terbesar. tingginya bisa mencapai satu meter dan berat 22 hingga 45 kilogram.

Baca juga: Seekor Penguin Kaisar Terdampar di Australia, 3.400 Km dari Habitat Aslinya

7. Weka

Weka menjadi burung ke sekian dari Selandia Baru yang tidak bisa terbang. Burung coklat seukuran ayam ini merupakan sumber daya penting bagi penduduk asli di sana.

Burung weka dikenal sebagai pencuri yang cerdik dan akan mencuri makanan dan benda-benda kecil yang mereka sukai, lalu kabur bersamanya.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi