Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deddy Corbuzier Dilantik Jadi Staf Khusus Menhan, untuk Apa?

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Arkan Yasin Dhaifullah
Presenter Deddy Corbuzier debut menjadi produser film di Malam Pencabut Nyawa.
|
Editor: Yefta Christopherus Asia Sanjaya

KOMPAS.com - Kreator konten Deddy Corbuzier diangkat menjadi Staf Khusus (Stafsus) Menteri Pertahanan (Menhan), Sjafrie Sjamsoeddin.

Kabar Deddy menduduki jabatan stafsus disampaikan Sjafrie lewat akun Instagram resminya @sjafrie.sjamsoeddin, Selasa (11/2/2025).

Dalam foto yang ia unggah, Deddy terlihat berdiri di ujung sisi kanan dengan balutan jas dan celana hitam serta kemeja putih.

Ia juga mengenakan kacamata, peci hitam, dan dasi berwarna merah.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Selasa, 11 Februari 2025, saya Melantik Staf Khusus Menhan dan Penganugerahan Satya Lencana Dharma Pertahanan di Kantor Kemhan Jakarta," tulis Sjafrie di keterangan foto.

Baca juga: Deddy Corbuzier Mengaku Suntik Stem Cell Usai Perubahan Dagunya Disorot, Apa Itu?

Alasan Menhan Sjafrie lantik stafsus

Menurut Sjafrie, penunjukan stafsus merupakan bukti bahwa Kemenhan mengutamakan kolaborasi bersama beberapa pihak untuk menjaga pertahanan dan kedaulatan.

Ia juga berharap stafsus yang dilantik melahirkan inovasi dan kebijakan yang semakin memperkokoh pertahanan nasional.

Hal tesebut dimaksudkan untuk masa depan Indonesia yang lebih kuat dan berdaulat.

Selain Deddy, Sjafrie juga menunjuk beberapa orang sebagai Stafsus Menhan, yakni Kris Wijoyo Soepandji, Lenis Kogoya, Mayjen TNI (Purn) Sudrajat, Indra Bagus Irawan, dan Sylvia Efi Widyantari Sumarlin.

Sebelum dilantik menjadi Stafsus Menhan, Deddy mendapat pengkat Letnan Kolonel Tituler Angkatan Darat.

Baca juga: Mengenal Apa Itu Badai Sitokin yang Dialami Deddy Corbuzier

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda (Laksda) TNI Kisdiyanto mengatakan, pangkat tersebut diberikan karena Deddy menjadi Duta Komponen Cadangan di lingkungan Kemenhan.

Dilansir dari Kompas TV, Sabtu (10/12/2022), Juru Bicara Menhan Dahnil Anzar Simanjuntak juga mengatakan, pemberian Pangkat Tituler kepada Deddy didasarkan pada kemampuannya yang dianggap dibutuhkan TNI.

Deddy dinilai memiliki kapasitas komunikasi di sosial media untuk menyebar pesan kebangsaan dan sosialisasi tugas TNI dalam rangka menjaga pertahanan RI.

Selama ini, Deddy dikenal sebagai kreator konten yang mengembangkan kanal YouTube "Deddy Corbuzier".

Di kanal tersebut, ia mengembangkan podcast bertajuk "Close the Door" dengan mengundang berbagai artis, selebritas, atau korban tindak pidana untuk bersuara tentang kasus yang dialami atau opini pribadi.

Deddy juga pernah berkarier sebagai pesulap pada awal 2000-an dan presenter acara "Hitam Putih" di salah satu stasiun televisi swasta.

Baca juga: Apa Itu Pangkat Tituler yang Disematkan ke Deddy Corbuzier?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi