Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tepat Malam Hari Valentine, Venus Akan Tampak Lebih Terang dari Biasanya

Baca di App
Lihat Foto
SHUTTERSTOCK/NASA images
Ilustrasi planet Venus.
|
Editor: Ahmad Naufal Dzulfaroh

KOMPAS.com - Venus akan tampak lebih terang dari biasanya pada Jumat (14/2/2025), tepat saat Hari Valentine.

Dikutip dari Smithsonian Magazine, Selasa (11/2/2025), Venus adalah planet paling terang di tata surya karena jaraknya dekat dengan Bumi dan sifat reflektif atmosfernya yang berawan.

Namun, planet yang dinamai berdasarkan dewi cinta dan kecantikan Romawi itu akan akan mencapai puncak kecerahannya di langit malam dengan magnitudo -4,9.

Kecerahan Venus di langit malam, disebut baru akan kembali terjadi pada September 2026, sehingga sangat disayangkan jika melewatkan momen ini.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: 40 Ucapan Hari Valentine untuk Pasangan LDR


Kenapa Venus lebih terang saat Valentine?

Kecerahan Venus dipengaruhi oleh orbitnya yang mengelilingi Matahari, serta seberapa jauh jaraknya dengan Bumi.

Planet yang dikenal dengan "bintang senja" itu akan tampak bersinar terang saat Valentine karena posisinya sangat dekat dengan Bumi.

Venus akan tampak seperti Bulan sabit dengan hanya 27 persen bagian yang diterangi cahaya pada 14 Februari.

Sebagai informasi, Venus memiliki fase yang mirip dengan Bulan, yaitu purnama, setengah, seperempat, dan sabit.

Baca juga: 7 Fenomena Astronomi Februari 2025, Ada Hujan Meteor dan Parade Planet

Perbedaannya adalah Venus tidak pernah tampak purnama atau bulat penuh. Sebab, ketika itu terjadi, Venus berada di sisi lain Matahari atau pada konjungsi superior dan sangat dekat dengan Matahari.

Ketika Venus bergerak mendekati Bumi, fasenya akan menurun dan tampak lebih terang jika dilihat dari planet kita.

Fase itu terjadi saat kita melihatnya seperti bulan sabit, ketika berada pada jarak maksimum dari Matahari.

Selain karena jaraknya yang dekat dengan Bumi, Venus bakal tampak lebih cerah karena memiliki diameter relatif besar dan lapisan awannya sangat reflektif.

Awan itu membuat Venus dapat memantulkan lebih banyak cahaya Matahari dibandingkan planet lain.

Baca juga: Catat, 10 Januari Waktu Terbaik Melihat Planet Venus, Bagaimana Caranya?

Sampai kapan Venus tampak lebih terang?

Dikutip dari Live Science, Selasa, Venus mencapai titik terangnya sejak 10 Januari 2025 dan mencapai puncaknya pada 14 Februari 2025 dengan tingkat kecerahan 27 persen.

Memasuki 1 Maret, tingkat kecerahan planet kedua di tata surya ini mulai berkurang dengan hanya 14 persen permukaannya yang terkena cahaya Matahari.

Kecerahan Venus akan terus meredup dan sulit terlihat seiring dengan pergerakan orbitnya yang menjauhi Bumi hingga 22 Maret.

Venus baru kembali tampak dan akan mencapai puncak kecerahannya di langit fajar pada 27 April mendatang.

Bagaimana cara mengamati Venus?

Fenomena ini dapat diamati saat langit mulai gelap atau setelah Matahari terbenam di Hari Valentine dengan mata telanjang.

Namun, bentuk Venus yang seperti Bulan sabit hanya bisa dilihat melalui teropong atau teleskop.

Perlu diingat, Venus diselimuti oleh awan asam sulfat yang sangat reflektif, sehingga permukaannya tidak dapat dilhat secara jelas dari Bumi dan mungkin tampak buram.

Baca juga: Ilmuwan Temukan Tempat Tercerah di Bumi, Layaknya Berdiri di Permukaan Venus

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi