Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Lowongan Kerja PT PAMA | Bendum Partai Demokrat Renville Antonio Meninggal Dunia

Baca di App
Lihat Foto
Popuer Tren 14/2/2025
|
Editor: Resa Eka Ayu Sartika

KOMPAS.com - Sejumlah artikel mendapat perhatian pembaca kanal Tren Kompas.com sepanjang hari Jumat (14/2/2025) hingga Sabtu (15/2/2025) pagi.

Setidaknya ada 5 artikel yang mendapatkan perhatian lebih banyak dari pembaca kanal Tren.

Berikut ulasan 5 artikel paling populer di kanal Tren Kompas.com, Jumat (14/2/2025).

1. Lowongan kerja PT PAMA

PT Pamapersada Nusantara atau kerap disingkat PT PAMA membuka lowongan kerja untuk 8 posisi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kualifikasi yang dibutuhkan perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan dan konstruksi ini adalah lulusan D3 hingga S1.

Lalu, apa saja 8 posisi yang terbuka untuk menjadi bagian dari PT PAMA?

Simak informasi lengkapnya di PT PAMA Buka Lowongan Kerja di 8 Posisi Ini, Cek Syaratnya

2. Profil Renville Antonio, Bendum Partai Demokrat

Bendahara Umum (Bendum) Partai Demokrat, Renville Antonio meninggal dunia pada Jumat (14/2/2025).

Diketahui, Renville meninggal akibat kecelakaan saat mengendarai motor gede (moge) di Situbondo, Jawa Timur.

Meninggalnya Renville membuat publik ingin tahu seperti apa sosoknya selama ini.

Simak profil singkatnya di Profil Renville Antonio, Bendum Demokrat yang Meninggal karena Kecelakaan Moge

3. Diskon listrik 50 persen segera berakhir

PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) memberikan tarif diskon listrik sebesar 50 persen kepada pelanggan yang berlangganan daya 450 VA, 900 VA, 1.300 VA, dan 2.200 VA.

Tarif diskon ini diberikan sejak 1 Januari dan akan berakhir pada 28 Februari 2025 mendatang.

Dengan semakin dekatnya tarif diskon listrik ini pada akhir periode, apa yang bisa dilakukan pelanggan untuk tetap memanfaatkannya?

Baca selengkapnya di Diskon Listrik 50 Persen Segera Berakhir, Apa yang Harus Dilakukan Pelanggan Prabayar?

4. Kronologi meninggalnya Renville Antonio

Peristiwa meninggalnya Renville Antonio menyita perhatian publik.

Selain sosoknya, pembaca kanal Tren juga ingin mengetahui bagaimana kronologi lengkap peristiwa tersebut.

Dalam keterangan resmi, diketahui bahwa Renville meninggal di Jalan Pantura, Desa Mojosari, Kecamatan Asembagus, Situbondo setelah moge yang ditungganginya bertabrakan dengan mobil pikap.

Renville dilaporkan meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP).

Dari hasil olah TKP sementara, Renville diduga tengah melaju kencang. Di saat yang sama, sebuah mobil pikap yang mengarah ke kanan jalan.

Hal ini membuat kecelakaan tak terhindarkan.

Baca selengkapnya di Kronologi Bendahara Demokrat Renville Antonio Meninggal Akibat Kecelakaan di Situbondo

5. Syarat token listrik tarif diskon bisa dipakai di bulan Maret

Informasi mengenai tarif diskon listrik juga masih banyak menarik minat pembaca.

Salah satunya soal token listrik yang sudah dibeli di periode diskon apakah masih bisa digunakan di bulan selanjutnya.

Menanggapi hal itu, PLN menyebut token listrik yang sudah dibeli sebenarnya tidak memiliki masa aktif.

Meski demikian, token tersebut bisa kedaluwarsa jika tidak digunakan melampaui 50 kali transaksi berikutnya.

Baca selengkapnya di Token Listrik Tarif Diskon Februari Bisa Dipakai di Maret dan Bulan Berikutnya, Ini Syaratnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi