KOMPAS.com - L'oreal memastikan, semua produk skincare La Roche-Posay yang dijual di Indonesia dalam kondisi aman.
Pernyataan ini muncul untuk menanggapi penarikan produk La Roche-Posay oleh Food and Drug Administration (FDA) Amerika Serikat pekan lalu.
Diketahui, penarikan ini menyusul temuan FDA adanya kontaminasi Benzoyl Peroxide dalam jumlah yang sangat rendah.
Dalam sebuah pernyataan, L'oreal Indonesia menegaskan bahwa penarikan hanya berlaku pada produk spesifik yang diproduksi dan didistribusikan di AS.
"Kami tidak menjual produk ini di Indonesia, sehingga penarikan sukarela ini tidak berpengaruh terhadap pasar Indonesia," kata L'oreal Indonesia dalam pernyataan resmi yang diterima Kompas.com, Senin (17/3/2025).
Baca juga: FDA Tarik 6 Merek Skincare yang Berpotensi Picu Kanker, Ada La Roche-Posay
Menurutnya, produk La Roche-Posay yang dijual di pasar Indonesia adalah Effaclar Duo+M, berbeda dari produk yang ditarik di AS.
Mereka juga memastikan, tidak ada produk La Roche-Posay di Indonesia yang mengandung bahan Benzoyl Peroxide.
Pasalnya, berdasarkan ASEAN Cosmetic Directive dan peraturan mengenai produk kosmetik di Indonesia, Benzoyl Peroxide tidak diizinkan pada produk kosmetik.
"Jejak benzena yang ditemukan di salah satu produk yang beredar di AS sangat minim," jelas L'oreal.
"Produk Effaclar Duo Benzoyl Peroxide Acne Spot Treatment yang khusus dipasarkan di AS memiliki sejarah penggunaan yang aman dan efektif, namun pengujian terbaru menunjukkan jejak benzena yang sangat minim pada satu lot produk di AS," sambungnya.
Baca juga: BPOM Rilis Daftar 86 Merek Kosmetik Tanpa Izin Edar, Apa Saja?
L'oreal tarik sukarela La Roche-Posay di AS
Diberitakan sebelumnya, FDA mengeluarkan pemberitahuan penarikan kembali 6 produk krim jerawat diduga terkontaminasi benzena pada Selasa (11/3/2025).
Dalam surat penarikannya, hasil uji FDA menunjukkan bahwa produk yang ditarik berisiko sangat rendah menyebabkan kanker.
"Bahkan dengan penggunaan produk ini setiap hari selama puluhan tahun, risiko seseorang terkena kanker karena paparan benzena yang ditemukan dalam produk ini sangat rendah," tulis FDA, dikutip dari ABC News.
Penarikan produk hanya dilakukan pada tingkat eceran, yaitu dengan meminta pengecer untuk menarik produk yang sudah diedarkan dari rak toko dan pasar online.
Menanggapi temuan itu,La Roche-Posay berkoordinasi dengan FDA memutuskan untuk segera menarik produk yang tersisa di pasaran saat ini.
Keputusan ini diharapkan dapat meningkatkan formula Effaclar Duo Dual Action Acne Treatment menjadi lebih baik sejak dikembangkan pada 2024.
La Roche-Posay juga memastikan, produk Effaclar Duo Dual Action Acne Treatment yang lebih aman akan segera tersedia bagi konsumen.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.